Kapolres Simalungun Pimpin Rapat Koordinasi Pembentukan SPPG untuk Program Makan Bergizi Gratis

LIA HAMBALI

- Redaksi

Selasa, 18 Februari 2025 - 22:27 WIB

50219 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Simalungun, AgaraNews. Com //.Kapolres Simalungun AKBP Choky Sentosa Meliala, S.I.K., S.H., M.H., memimpin Rapat Koordinasi Pembentukan Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) untuk program Makan Bergizi Gratis (MBG) di Ruang PDDO Mapolres Simalungun, Selasa (18/2/2025).

Kasi Humas Polres Simalungun AKP Verry Purba menjelaskan bahwa rapat yang dimulai pukul 14.00 WIB tersebut merupakan langkah konkret Polres Simalungun dalam mendukung terwujudnya Asta Cita di Kabupaten Simalungun. “Rapat ini dihadiri oleh pejabat utama Polres Simalungun dan stakeholder terkait dari berbagai instansi, termasuk Dinas Pendidikan, Dinas Kesehatan, serta perwakilan sekolah di wilayah Simalungun,” ungkap AKP Verry Purba.

Dalam rapat tersebut, Polres Simalungun menegaskan kesiapannya mendukung program ketahanan pangan untuk mewujudkan Asta Cita Presiden Prabowo, khususnya misi “Memantapkan sistem pertahanan keamanan negara dan mendorong kemandirian bangsa melalui swasembada pangan, energi, air, ekonomi kreatif, ekonomi hijau, dan ekonomi biru.”

AKBP Choky Sentosa Meliala memaparkan bahwa Polres Simalungun telah menyiapkan Kantor SPPG yang akan berfungsi sebagai dapur umum untuk memproduksi makanan bergizi. “Program ini menargetkan 3.000 penerima, termasuk anak-anak sekolah dan ibu hamil, dengan manajemen radius pembagian yang telah ditentukan untuk memastikan ketepatan sasaran,” jelasnya. Program ini akan melibatkan seluruh jajaran Polsek yang akan memanfaatkan pekarangan untuk bercocok tanam dan beternak, bekerjasama dengan Kelompok Tani setempat. Hasil dari program ketahanan pangan ini akan mendukung menu makan bergizi gratis sesuai standar Dinas Kesehatan.

Rapat dihadiri oleh berbagai pejabat Polres Simalungun, termasuk Kabag SDM Kompol Gandhi, SH, Kasat Reskrim AKP Herison Manulang, SH, Kasat Binmas AKP Esron Siahaan, SH, Kasat Intel IPTU Rido Valentino Pakpahan, S.Kom., M.H., Pejabat utama lainnya.

Dari pihak eksternal, hadir perwakilan berbagai instansi Kasi PTK SD Simalungun, Perwakilan Dinas Pendidikan, Tim Kesga Gizi Pemkab Simalungun, Nutrisionis Dinas Kesehatan, Kepala Sekolah dari berbagai SD dan SMA/SMK. “Koordinasi ini penting untuk menghindari duplikasi data penerima manfaat, karena pembagian MBG sudah dilakukan pemetaan sesuai dengan Kantor SPPG yang akan dibangun,” tambah Kapolres.

Program ini merupakan implementasi nyata dari komitmen Polri dalam mendukung program pemerintah untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat, khususnya dalam aspek ketahanan pangan dan gizi. Melalui kerjasama lintas sektor ini, diharapkan program MBG dapat berjalan efektif dan tepat sasaran.

Polres Simalungun mengajak seluruh stakeholder untuk berpartisipasi aktif dalam mensukseskan program ini, yang tidak hanya bertujuan untuk memenuhi kebutuhan pangan, tetapi juga meningkatkan kualitas gizi masyarakat Simalungun.(Joe/Lia Hambali)

Berita Terkait

Diduga Pemerintah Payakumbuh Masuk Angin, Aktifitas Galian C di Bukit Palano Terlihat Masih Aktif
Sambut Pejabat Dandim Baru, Kodim 0735/Surakarta Gelar Tradisi Satuan
Polsek Teluk Nibung Polres Tanjung Balai Berbagi Takjil Kepada Warga Yang Berpuasa
Pastikan Hak Pekerja Terpenuhi Jelang Hari Raya, Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tanjungbalai Sidak Ke PT Halindo dan PT Sumatera Baru
Ketua Komisi A DPRD Kabupaten Asahan : Azmi Hardiansyah Fitrah,SH,Mkn Nyatakan Surat Yang dikirim Joe Tjang Bodong
Kapolda Jatim Cek Posyan di Rest Area Tol Ngawi, Pastikan Mudik Aman Keluarga Nyaman
Rescue Team, Driver Ambulance Lintas Gunung Berbagi Keberkahan Seribu Takjil 
Polsek Kawasan Pelabuhan Gilimanuk Gelar Bhakti Sosial Ramadhan, Bagikan Takjil Kepada Warga 

Berita Terkait

Rabu, 26 Maret 2025 - 04:16 WIB

Polemik UU TNI Dilihat Secara Objektif, Mantan Panglima GAM Sayed Mustafa Angkat Bicara

Rabu, 26 Maret 2025 - 01:42 WIB

Ketua Influencer Badan Pemenangan Aceh, Tarmizi AGe, Dukung Gekrafs Aceh Dorong Pembentukan Dinas Ekonomi Kreatif

Selasa, 25 Maret 2025 - 01:31 WIB

Ketua SAPA Kecam Lonjakan Harga Tiket Pesawat, Minta Aceh Jangan Dianaktirikan

Senin, 24 Maret 2025 - 23:54 WIB

PUSDA Kritik Kebijakan CSR Bupati Aceh Barat: Jangan Hambat Investasi!

Kamis, 20 Maret 2025 - 02:36 WIB

PLN UID Aceh Salurkan Donasi untuk Gaza Melalui LAZNAS YAKESMA

Kamis, 20 Maret 2025 - 02:23 WIB

Abu Razak Berpulang, Tarmizi Age: Selamat Jalan, Pejuang dan Pemimpin Kami

Kamis, 20 Maret 2025 - 02:17 WIB

JP-BARSELA Sampaikan Duka yang Sangat Mendalam Atas Berpulangnya Abu Razak

Kamis, 20 Maret 2025 - 02:09 WIB

ARAH Berlangsungkawa Atas Meninggalnya Sang Pejuang Abu Razak

Berita Terbaru

ARTIKEL

HEBOH HANTU DWI FUNGSI ABRI

Rabu, 26 Mar 2025 - 01:52 WIB