Bertahun-tahun Berkuasa, Bandar Narkoba UH di Siantar Tak Tersentuh Hukum, Warga Resah

Hidayat Desky

- Redaksi

Kamis, 19 September 2024 - 01:55 WIB

5037 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

PEMATANG SIANTAR AGARANEWS.COM

Warga Kota Pematang Siantar kini semakin resah dengan maraknya peredaran narkoba yang diduga dikendalikan oleh UH, seorang bandar narkoba besar yang seolah-olah kebal terhadap hukum. Selama bertahun-tahun, UH dan komplotannya seperti Alfi, Dahlan, Panjol, dan Lolok tidak pernah tersentuh oleh aparat hukum. Hal ini menimbulkan pertanyaan besar di kalangan masyarakat tentang ketidakmampuan atau ketidakberdayaan aparat penegak hukum setempat dalam menindak tegas aktivitas tersebut.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Yang membuat situasi ini semakin memprihatinkan adalah lokasi peredaran narkoba yang berada tepat di belakang Pasar Horas, salah satu pusat perbelanjaan terbesar di kota ini. Ironisnya, lokasi tersebut hanya berjarak sekitar 500 meter dari Polsek Siantar Barat dan kurang lebih 1 km dari Polresta Pematang Siantar. Meski berada di dekat markas kepolisian, aktivitas peredaran narkoba berlangsung dengan bebas dan terbuka, seakan-akan tidak ada pengawasan dari aparat penegak hukum.

Seorang ibu yang setiap hari berbelanja di Pasar Horas mengungkapkan kekhawatirannya terhadap situasi ini.

“Saya takut kalau berbelanja, narkoba dijual terang-terangan di sini, padahal lokasinya dekat dengan kantor polisi. Saya hanya berharap keamanan di sini ditingkatkan,” ujarnya.

Warga Siantar berharap ada tindakan tegas dari seluruh jajaran penegak hukum, baik di tingkat lokal maupun nasional, untuk menghentikan aksi para pelaku narkoba ini. Mereka berharap berita ini bisa sampai ke pihak-pihak yang berwenang, seperti:

– Kapolri, Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si.

– BNN RI, Marthinus Hukom, S.I.K., M.Si.

– Kapolda Sumatera Utara, Irjen Whisnu Hermawan Februanto

– BNN Provinsi Sumatera Utara, Brigjen Pol Drs. Toga H. Panjaitan.

Keresahan masyarakat meningkat seiring dengan transparannya peredaran narkoba yang terjadi di pusat kota. Setiap hari, ratusan hingga ribuan orang melewati area peredaran tersebut, namun aparat seolah menutup mata. Masyarakat berharap ada tindakan nyata untuk mengatasi masalah ini dan mengembalikan keamanan di Kota Pematang Siantar.

(HARIANTO SIAHAAN/TIM)

Berita Terkait

Ketua Aliansi Masyarakat Siantar Simalungun Bersatu Desak Presiden Prabowo Tindak Tegas Peredaran Narkoba di Bangsal Pematang Siantar
Sri Mutiani Raih Grandprize Mobil Avanza dalam Panen Hadiah Simpedes BRI Pematang Siantar 2024
Gemapronadi Kirim Surat Pengaduan ke Kapolres dan Kapolri, Desak Pemberantasan Narkoba di Pematang Siantar
Ketua Gemapronadi Pertanyakan Kinerja Polres Siantar Terkait Peredaran Narkoba di Bangsal
APH Kewalahan Hadapi Kartel Narkoba Di Kawasan Bangsal
APH Diduga Menguasai Peredaran Narkoba di Kawasan Bangsal Selama 5 Tahun Tanpa Tersentuh Hukum
Peredaran Narkoba di Kawasan Bangsal, Pematang Siantar: 5 Tahun Bebas Beroperasi, Masyarakat Pertanyakan Kinerja Aparat
Bandar Narkoba Umar Harahap Masih Belum Tersentuh Hukum, Polres Pematang Siantar dan BNN Diduga Mandul dan Tak Berkutik

Berita Terkait

Kamis, 24 Oktober 2024 - 22:15 WIB

Jaga Silaturahmi, PSAD Kodim 0309/Solok Uji Tanding Dengan PSAD Kodim 0307/Tanah Datar

Kamis, 24 Oktober 2024 - 20:41 WIB

Polres Simalungun Gelar Khataman Al-Quran, Tingkatkan Keimanan dan Spiritualitas Personel

Kamis, 24 Oktober 2024 - 20:37 WIB

Polres Simalungun Ikuti Workshop Pembangunan Zona Integritas dan Peningkatan Pelayanan Publik di Medan

Kamis, 24 Oktober 2024 - 20:33 WIB

Polres Simalungun Hadiri Rapat Koordinasi Validasi Alat Peraga Kampanye Pilkada Simalungun

Kamis, 24 Oktober 2024 - 19:14 WIB

Meriahkan HUT Ke-79 KESAD, Kesdam XVII/Cenderawasih Gelar Jalan Santai

Kamis, 24 Oktober 2024 - 19:09 WIB

Personel Polres Tanah Karo Laksanakan Pembinaan Rohani dan Mental (Binrohtal)

Kamis, 24 Oktober 2024 - 19:00 WIB

Kasiter Kasrem 172/PWY Hadiri Peringatan HUT Kebangkitan Masyarakat Adat ke-XI di Nimboran

Kamis, 24 Oktober 2024 - 18:54 WIB

Bhabinkamtibmas Polsek Tigapanah Sambut Kunjungan Siswa SMK Yapim Merek di Pos Polisi Merek

Berita Terbaru

EKONOMI DAN BISNIS

Kapitalisasi Pasar USDT Capai Rekor Baru $120 Miliar

Kamis, 24 Okt 2024 - 20:59 WIB