[URIS id=4996]
* Ikut juga Wakil bupati, DPR RI, kepala BPBD, dan Kadinkes
Kutacane.Agaranews – Bupati Aceh Tenggara, Drs.Raidin Pinim, M.AP yang didampingi Wakil bupati, Bukhari meninjau Pos perbatasan Lawe Pakam, persisnya di Dayah Darul Amin, pada hari Rabu(8/4-2020) pukul 12.45 Wib.
Dalam kesempatan itu, Drs.Raidin Pinim, M.AP memberi arahan kepada petugas di perbatasan, untuk tidak memasukkan orang yang tak punya KTP Aceh Tenggara, kecuali yang membawa logistik.
Sedangkan anggota DPR RI, H.Salim Fachry, SE.MM mengapresiasi kebijakan Pemkab Aceh Tenggara, bahwa telah menerapkan standar operasional dan prosedur dalam penanganan percepatan Covid-19 di Pos perbatasan dan Aceh Tenggara.
Wakil bupati Aceh Tenggara, Bukhari yang menganjurkan akan membuat spanduk tentang larangan bagi orang yang tidak punya KTP Aceh Tenggara masuk, sesuai permintaan Petugas Polri dan TNI di lapangan, untuk menjadi pegangan.
Pantauan Wartawan Agaaranews, hadir Kepala BPBD Aceh Tenggara, M.Asby, S.Pd; Kadis kesehatan Aceh Tenggara, Zainuddin, S.KM; Kabag humas, Zulfan, S.STP; Camat Lawe Sigalagala, Ramadani, S.STP, MM; Kapuskesmas Lawe Perbunga,Salenah, S.KM, dan Kapuskesmas Lawe Sigala-gala, dr.Elvis Pane, M.Kes.( P.Lubis/Tim)