Disaksikan Kapolda Sumut, Kapolres dan Wakil Bupati Pakpak Bharat Teken SK FLLAJ

Hidayat Desky

- Redaksi

Selasa, 4 Juni 2024 - 08:57 WIB

5097 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

PAKPAK BHARAT AGARANEWS.COM

Kapolres Pakpak Bharat, AKBP Bambang C Utomo, SH, SIK, M.Si bersama Wakil Bupati Pakpak Bharat, H Mutsyuhito Solin, Dr, M.Pd menandatangani Surat Keputusan Forum Lalu Lintas Angkutan Jalan (FLLAJ) di hadapan Kepala Kepolisian Daerah Sumatera Utara, Irjen Pol Agung Setya Imam Effendi yang menyaksikan kegiatan ini melalui virtual zoom meeting, Kamis (30/5/2024).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Direktur Lalu Lintas Polda Sumut, Kombes Pol. Muji Ediyanto menjelaskan Forum lalu lintas angkutan jalan diatur dalam UU Nomor 22 Tahun 2009 dan dijabarkan dalam Peraturan Pemerintah Nomor 37 Tahun 2021.

Kombes Muji Ediyanto menjabarkan, terdapat enam Polres yang sudah memiliki FLLAJ, memiliki anggaran dan akan melaksanakan penandatanganan SK FLLAJ yakni Polres Langkat, Polres Padang Lawas, Polres Labuhan Batu Selatan, Polres Nias Selatan, Polres Serdang Bedagai dan Polres Pakpak Bharat.

Kapolda Sumatera Utara, Irjen Pol. Agung Setya dalam arahannya menyebutkan Forum Lalu Lintas Angkutan Jalan ini merupakan tanggung jawab bersama, bukan hanya Kepolisian saja namun juga Pemerintah Daerah dan juga untuk mendukung pembangunan, serta menjadi indikator bagi masyarakat dalam berkendara dengan baik.

Forum ini diharapkan bisa menjadi forum komunikasi antar stake holder dan ini sudah mulai berjalan.

Wakil Bupati Pakpak Bharat, H Mutsyuhito Solin, Dr, M.Pd bersama Kapolres Pakpak Bharat, AKBP Bambang C Utomo, SH, SIK, M.Si menandatangani Surat Keputusan Forum Lalu Lintas Angkutan Jalan (FLLAJ) di hadapan Kepala Kepolisian Daerah Sumatera Utara, Irjen Pol Agung Setya Imam Effendi yang menyaksikan kegiatan ini melalui virtual zoom meeting, Kamis (30/5/2024).

Dari data laka lantas, Sumut masih tertinggi, rata-rata setiap rumah pasti ada korban kecelakaan lalu lintas.
“Forum ini diharapkan juga dimasukkan dalam Musrenbang untuk menyiapkan ekosistem yang baik,”ujar Kapolda.

Dalam mengelola Roda transportasi jalan agar turut serta melibatkan Dinas Perhubungan dan Sat Pol PP, peran serta Bupati dan Walikota sangat diperlukan dalam hal ini. “Ucapan terima kasih kepada Kepala Daerah yang sudah memperhatikan moda transportasi di daerahnya,”imbuh dia.

“Untuk pertama kita bisa menata, moda transportasi menjadi sangat penting dan tertuang dalam Peraturan Pemerintah, dan untuk mewujudkannya, kita semua, pemerintah harus aktif,” ucap Wakil Bupati usai penanda tanganan SK FLLAJ ini.

Wakil Bupati bersama Kapolres Pakpak Bharat menandatangani dokumen penting ini di Ruang Rapat Garuda, Kompleks Kantor Bupati Pakpak Bharat.

(HARIANTO SIAHAAN)

Berita Terkait

Aman Dan Nyaman Di Rasakan Masyarakat Saat Personil Pos Lantas Sibande Laksanakan Patroli Dialogis.
Satuan Lalu Lintas Polres Pakpak Bharat Aktif Laksanakan Strong Point Ciptakan Kamseltibcar
Kapolres Pakpak Bharat AKBP Oloan Siahaan, S.I.K., M.H Menerima Kunjungan Silaturahmi Pjs. Bupati Kabupaten Pakpak Bharat
Kapolres Pakpak Bharat Cek Kantor Samsat Salak Pastikan Pelayanan Kepada Masyarakat Prima Dan Sudah Sesuai Prosedur.
KA Opsres AKBP Oloan Siahaan Pimpin Anev Operasi Mantap Praja Toba 2024 Polres Pakpak Bharat
Keluarga Besar Polres Pakpak Bharat Melayat Kerumah Duka Atas Meninggal Dunianya Istri Kasat Binmas Polres Pakpak Bharat
AKBP Oloan Siahaan Coffee Morning Bersama PJU dan Perwira Polres Pakpak Bharat.
Patroli Gabungan Forkopimca Kecamatan STU Jehe Sambangi Masyarakat Jelang Pilkada Serentak Tahun 2024.

Berita Terkait

Kamis, 3 Oktober 2024 - 19:49 WIB

Danrem 071/Wijayakusuma Pimpin Sertijab Dandim 0702/Purbalingga

Kamis, 3 Oktober 2024 - 19:41 WIB

Zabur Nawawi Siap Memenangkan Rama-Pro di Kecamatan Sumber Harta, STL Ulu Terawas dan Selangit

Kamis, 3 Oktober 2024 - 19:24 WIB

Pjs.Bupati Pakpak Bharat, Dr.Naslindo Sirait, S.E., M.M., Lakukan Kunjungan Ke Beberapa OPD

Kamis, 3 Oktober 2024 - 19:21 WIB

Masyarakat Nias Barat Digegerkan Dengan Viralnya Foto Mesra Kedua Tokoh Publik Nias Barat

Kamis, 3 Oktober 2024 - 19:14 WIB

Munawar : Pilkada Semakin Dekat, Beda Pilihan Boleh Asal Jaga Kerukunan

Kamis, 3 Oktober 2024 - 19:07 WIB

Satgas Yonif 323 Berbagi Kasih Dalam Rangka HUT TNI Ke-79 di Kampung Aminggaru

Kamis, 3 Oktober 2024 - 19:03 WIB

Tinjau Langsung Kodikopsla, Dankodiklatal Ajak PJU Kodiklatal Olahraga Jalan Kaki

Kamis, 3 Oktober 2024 - 18:59 WIB

Dua Tongkat Komando Kepemimpinan Jajaran Pusdiksus Kodiklatal Diserahterimakan

Berita Terbaru