Dongkrak Semangat Belajar, Satgas Pamtas Yonif Mekanis 643/Wns Bagikan Buku Dan Tas Kepada Siswa-siswi Berprestasi Perbatasan.

Hidayat Desky

- Redaksi

Senin, 20 Desember 2021 - 12:49 WIB

40214 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sanggau Kalbar Agara News.Com

 

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Sebagai upaya mendongkrak semangat belajar bagi Siswa-siswi di perbatasan, Satgas Pamtas Yonif Mekanis 643/Wns membagikan buku dan tas sekolah bagi siswa-siswi yang berprestasi di SDN 16 Guntembawang, Dusun Guntembawang, Desa Suruh Tembawang, Kec. Entikong, Kab. Sanggau.

Hal ini dikatakan Dansatgas Pamtas RI-Malaysia Yonif Mekanis 643/Wns, Letkol Inf Hendro Wicaksono, S.I.P dalam keterangan tertulisnya di Makotis Entikong, Kab. Sanggau, Minggu (19/12/2021).

Dansatgas mengatakan kegiatan ini dilakukan oleh 4 orang personel pos Guntembawang dipimpin Danpos Letda Inf Warsito sebagai upaya menumbuhkan motivasi dan semangat belajar untuk meraih prestasi di kalangan siswa-siswi di SDN 16 Guntembawang.

Baca Juga :  Sidak Ke Pasar Wlingi, Dandim 0808/Blitar Pantau Stok Dan Harga Minyak Goreng

Kami melihat di wilayah ini dengan segala keterbatasan serta kurangnya sarana dan prasarana sekolah tetapi anak-anak dengan semangat masih mau bersekolah walaupun menempuh perjalanan yang cukup jauh demi mendapatkan pendidikan yang layak, ujar Dansatgas.

“Kegiatan ini bertujuan untuk membantu Pemerintah Daerah dalam meningkatkan kualitas pendidikan bagi anak-anak sebagai generasi penerus bangsa khususnya di wilayah perbatasan,” ucap Dansatgas.

Terpisah Danpos Guntembawang Letda Inf Warsito mengungkapkan Pos Guntembawang melihat semangat anak-anak dalam bersekolah sehingga timbul inisiatif untuk memberikan hadiah berupa buku dan tas sekolah bagi siswa-siswi yang berprestasi di masing-masing kelas.

Baca Juga :  Tingkatkan Kesadaran Warga, Kodim 0808/Blitar Terus Himbau Protkes

“Semoga dengan pemberian buku dan tas sekolah ini dapat menjadikan motivasi dan semangat bagi siswa-siswi yang lain untuk dapat berprestasi sehingga tercapai program Pemerintah dalam mencerdaskan masyarakat Indonesia secara merata,”ujar Danpos.

Bapak Atek salah satu guru di SDN 16 Guntembawang mengapresiasi kepedulian Satgas Pamtas Yonif Mekanis 643/Wns terhadap pendidikan di wilayah perbatasan dengan memberikan bantuan buku tulis dan Tas Sekolah kepada para siswa-siswi.

”Kami sebagai tenaga pendidik mengucapkan terimakasih kepada TNI yang sudah memberikan bantuan kepada para siswa kami. Semoga anak-anak menjadi lebih termotivasi dan bersemangat dalam belajar”, ujarnya. Harianto Siahaan (Pen Satgas Pamtas 643).

Berita Terkait

Kaperwil Duta Pena Kalbar Angkat Bicara Terkait Dugaan Almarhum “MA” Akibat Korban Fitnah 
Ziarah ke Makam Bung Karno, Farah Ajak Generasi Muda Tak Melupakan Sejarah
Sambut HUT Ke 78 Republik Indonesia Tahun 2023, Kodim 0808/Blitar Gelar Baksos Donor Darah
Dukung Program Pemerintah, Anggota Koramil Wlingi Dampingi Penyaluran Bantuan CPP Di Wilayah Binaannya
Tingkatkan Kekompakan, Babinsa Koramil Talun Gelar Kerja Bakti Bersama Warga Masyarakat
Kodim 1702/JWY dorong kemajuan UMKM Papua Pegunungan.
Kapolri Resmikan Pembangunan Asrama Brimob Polda Kalimantan Barat
Kapolri Resmikan Pembangunan Asrama Brimob Polda Kalimantan Barat

Berita Terkait

Kamis, 25 April 2024 - 13:44 WIB

ASN Kementerian Agama Kabupaten Karo Terima Hadiah Paket Wisata dan Logam Mulia Sebagai Nasabah Pra Pensiun BSI

Kamis, 25 April 2024 - 13:40 WIB

Babinsa dan Bhabinkamtibmas Jadi Sahabat Curhat Remaja Desa Lau Bagot

Kamis, 25 April 2024 - 13:36 WIB

Kantor Koramil Baru Parbuluan Segera Terwujud : Sinergi Tokoh Masyarakat dan Babinsa Percepat Pembangunan

Kamis, 25 April 2024 - 13:32 WIB

Babinsa Koramil 06/Bahorok Kodim 0203/Langkat, Serial Herman Mengecek Harga Sembako di Desa Ujung Bandar

Kamis, 25 April 2024 - 13:28 WIB

Jajaran Kodim 0203/Langkat Melalui Babinsa Laksanakan Takziah di Rumah Duka Warga di Desa Tanjung Merahe

Kamis, 25 April 2024 - 13:19 WIB

Dengan Metode Komsos Babinsa Jajaran Kodim 0203/Langkat Eratkan Persaudaraan Dengan Masyarakat di Wilayah Binaan 

Kamis, 25 April 2024 - 13:15 WIB

Terus Memotivasi Masyarakat Agar Selalu Menjaga Kebersihan Lingkungan, Babinsa Ajak Warganya Kerja Bakti

Kamis, 25 April 2024 - 13:12 WIB

Sambut Hari Raya Waisak, Kodim Bengkalis Hadiri Acara Donor Darah IKPTB-CB

Berita Terbaru