Pakpak Bharat, Agara News.com // Selasa, 14/05/2024. Seyogianya Pejabat Publik itu selalu bermitra dengan Wartawan, karna Media itu salah satu menjadi Pilar Pembangunan. Terkait dengan itu, Tim Media ingin bertemu dengan Kepala Dinas Kesehatan Pakpak Bharat dr. Thomas.MM., namun Beliau selalu mengelak dengan Media.
Pasalnya, Awak Media ini beserta Tim menyambangi Kantor Dinas Kesehatan Pakpak Bharat, ingin mempertanyakan prihal Temuan Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia ( BPK RI ) T.A 2022 yang lalu.
Namun Sungguh sangat di sayangkan, Kadis dimaksud selalu menghindar dengan wartawan. Bersamaan waktu, tim Media menyambangi Kantor Dinas Kesehatan Pakpak Bharat pada hari Selasa, 14/05/2024, sekira pukul 13.45 wib, sesampainya di kantor tersebut, awak media mempertanyakan ke pihak Security, apakah Pak Kadis Kesehatan dr. Thomas ada di ruangannya? Security mengatakan ada Pak. Tak lama kemudian, ada Mobil Dinas type Terios Warna hitam bergerak pergi dari tempat Parkir kantor tersebut, kuat dugaan Pak kadis Kesehatan meng WA Supir pribadinya membawa mobil itu membawa mobil ke pintu keluar, Kadis dimaksud diduga keluar dari Pintu belakang, dan masuk ke mobil Dinas tersebut, hingga pergi meninggalkan Awak media di teras Kantor tersebut. Hal seperti itu, sudah sering dilakukan oleh dr. Thomas ke tim Media ini.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Selanjutnya, atas sikap Kadis dr. Thomas tersebut, publik menduga ada sesuatu yang di tutup-tutupi, alasan kita, kenapa Kadis kesehatan Pakpak Bharat enggan berjumpa dengan wartawan?
( Biro Agar News.com_Pakpak Bharat dan Dairi, JB )
—000–