Masyarakat Pulau Kepingan Surga Siap Menyambut Samosir Sebagai DTW Internasional

LIA HAMBALI

- Redaksi

Rabu, 15 Februari 2023 - 11:03 WIB

40166 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Samosir, AgaraNews. Com // Daerah Samosir adalah sebuah Pulau Kecil ditengah Danau Toba, dulu Pulau Samosir tidak pernah dilirik oleh wisatawan dikarenakan untuk menjangkau pulau ini cukup sulit. Kini sejak Samosir menjadi Kabupaten ( sebelum dimekarkan Samosir masuk Kabupaten Tobasa) beberapa tahun terakhir pembangunan mulai menggeliat di Pulau kecil ini.

Seperti yang kita lihat dibeberapa berita yang cukup viral tentang wisata Sibea-bea, Pasir Putih dan yang tak kalah uniknya dan terus melegenda Tarian Sigale-gale, ini juga merupakan daya tarik pengunjung untuk berwisata ke Pulau yang disebut ” Kepingan Surga ” Selain itu Pembangunan Dermaga dari Tomok ke Tigaras Kabupaten Simalungun, walaupun ada Dermaga lama dari Ambarita ke Parapat, tapi demi kecepatan dan kenyamanan wisatawan maka ditambah satu Dermaga lagi. Karena penasaran bagaimana sich Balinya Sumatera Utara ini, maka pada HUT Sumbagsel Tanah Karo yang ke-4 atas kesepakatan Pengurus yang diketuai oleh, Jhon Junaidi Ginting, Sekretaris, Deby Aprianto dan Bendahara, Ryka Widyawati, diputuskan untuk Rekreasi ke Pulau Samosir, pada Sabtu 11/02/2023 lalu.

Baca Juga :  Camat Cluwak Marah Sekolah Lakukan KBM Tatap Muka Diam-diam

Jhon Ginting selaku ketua Persatuan Sumbagsel Tanah Karo mengatakan, Samosir memang sudah layak disebut daerah wisata, karena selama kami di Samosir kami melihat geliat pembangunan sungguh pesat. Selain itu masyarakatnya ramah – ramah, hotel juga cukup murah, seperti yang kami tempati ini, kamar dengan kapasitas 20 orang kita hanya merogoh kocek 1 juta / malam, kalau kapasitas 2 – 4 orang kita cukup membayar Rp 200 ribuan saja, ujarnya. Selain itu Deby Aprianto ( Sekretaris) menimpali, makanan dan jajanan cukup murah, jus misalnya hanya Rp 15.000, padahal biasanya kalau kita minum dihotel pasti sudah Rp 25000-an, dan kita numpang ke toilet di Kedai Kopi mereka tidak mau dibayar, kalau ditempat lain sudah bayar kita Rp 2000/orang, dan anak – anakpun senang bermain di Pasir Putih dengan naik boat dll, pokoknya sangat puas lah kita wisata ke Samosir ini, tutur Apri. Ryka selaku Bendahara juga mengatakan, tak kalah puasnya atas perjalanan mereka ke Pulau Kepingan Surga ini, karena masuk ke daerah wisatanya gak mahal, hanya berkisar Rp 5000-10.000 saja/orang, seperti kemaren kami ke Wisata Sigale-Gale, kita tidak dipungut Retribusi, hanya kalau kita mau Manortor, /menari kita dikutip biaya Rp 100.000/grup. Nah kami ada 20 orang yang menari, kan tidak mahal. Selain itu juga jualan souvenir juga cukup murah, baju kaos khas Samosir ditawarkan berkisar Rp 20.000-30.000 saja, enggak nyesal lah kita kemari, katanya dengan nada girang. Sekedar informasi untuk menuju Pulau Samosir kita bisa melewati Sidikalang – Tele atau bisa juga melalui penyebrangan dengan Kapal Ferry dengan harga, BUS : Rp 500.000 Angkutan Pribadi, Rp 250.000,pokoknya Samosir tak kalah dengan Pulau Bali. ( Lia Hambali)

Berita Terkait

Babinsa Koramil 02/TL Kodim 0209/LB Dampingi PPL dan Petani, Rencana Pengolahan Lahan Balik Damen
Kasrem 033/WP Menerima Kunjungan Praktik Kerja Pasis Sespimti 33 Pokjar V di Makorem 033/WP Kota Tanjungpinang
Kasdam I/BB Bawa Commander of The 2nd PDF Singapore Panen Jagung di Binjai
Kasum TNI Pimpin Acara Laporan Korps Kenaikan Pangkat 19 Perwira Tinggi TNI
Kababinminvetcaddam I/BB Pimpin Sertijab Kakan, Purna Tugas, dan Syukuran Naik Pangkat, Halal Bihalal Serta Perayaan HUT 33 Personil
Menhan Prabowo Terima Kunjungan Kehormatan Menlu Singapura
Polres Tanjung Balai Laksanakan Apel Siaga Dalam Pengamanan Pembacaan Putusan MK
Sat Polairud Polres Tanjung Balai Hentikan Satu Kapal saat Patroli Sampaikan Pesan Kamtibmas Secara Humanis

Berita Terkait

Rabu, 24 April 2024 - 00:25 WIB

Babinsa Koramil 02/TL Kodim 0209/LB Dampingi PPL dan Petani, Rencana Pengolahan Lahan Balik Damen

Rabu, 24 April 2024 - 00:22 WIB

Kasrem 033/WP Menerima Kunjungan Praktik Kerja Pasis Sespimti 33 Pokjar V di Makorem 033/WP Kota Tanjungpinang

Rabu, 24 April 2024 - 00:16 WIB

Kasdam I/BB Bawa Commander of The 2nd PDF Singapore Panen Jagung di Binjai

Rabu, 24 April 2024 - 00:10 WIB

Kasum TNI Pimpin Acara Laporan Korps Kenaikan Pangkat 19 Perwira Tinggi TNI

Rabu, 24 April 2024 - 00:05 WIB

Kababinminvetcaddam I/BB Pimpin Sertijab Kakan, Purna Tugas, dan Syukuran Naik Pangkat, Halal Bihalal Serta Perayaan HUT 33 Personil

Selasa, 23 April 2024 - 23:55 WIB

Polres Tanjung Balai Laksanakan Apel Siaga Dalam Pengamanan Pembacaan Putusan MK

Selasa, 23 April 2024 - 23:52 WIB

Sat Polairud Polres Tanjung Balai Hentikan Satu Kapal saat Patroli Sampaikan Pesan Kamtibmas Secara Humanis

Selasa, 23 April 2024 - 23:45 WIB

Sampaikan Arahan, Kapolres Simalungun Perintahkan Penajaman Target Operasi dan Zero Tolerance Terhadap Keterlibatan Narkoba di Jajaran Resnarkoba

Berita Terbaru