Pastikan Progres Berjalan Baik, Danrem 071/Wijayakusuma Cek TMMD Reguler Banjarnegara*

Hidayat Desky

- Redaksi

Selasa, 29 Juni 2021 - 19:29 WIB

40254 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Banjarnegara Agaranews.com– Komandan Korem 071/Wijayakusuma Kolonel Inf Dwi Lagan Safrudin, S.I.P., mengecek pelaksanaan kegiatan TMMD Reguler 111 Kodim 0704/Banjarnegara di Desa Kebutuhjurang Kec. Pagedongan Kab. Banjarnegara, Senin (28/6/2021).

Kedatangannya ke lokasi TMMD 111 Banjarnegara ini, untuk melihat sejauh mana progres-progres TMMD tersebut berjalan baik.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Kita lihat disini, pelaksanaan kegiatan sudah dapat mencapai sasaran yang diprogramkan. TNI melalui komponen yang ada di wilayah dan masyarakat bersatu padu dan bergotong royong membangun sarana dan prasarana fisik serta non fisik dalam program TMMD ini”, ungkapnya.

Dikatakan, TMMD adalah bentuk kepedulian TNI dalam membangun dan membantu masyarakatnya. Kegiatan ini, adalah permintaan dari masyarakat melalui Pemerintah Daerah bersama TNI dalam rangka membangun desa dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Baca Juga :  Sertijab Kapolsek Tiga Panah Berlangsung Sederhana dan KHidmat

Diketahui bahwa, TMMD 111 Banjarnegara yang dibuka pada 15 Juni 2021 yang lalu, hingga saat ini dihari ke 14, progres-progres TMMD
dapat berjalan dengan baik. Kegiatan yang dilaksanakan berupa pembuatan jalan sepanjang 1,927 Km, RTLH dan rabat beton serta pembangunan talud.

“Dengan adanya TMMD ini, sangat bermanfaat bagi masyarakat, yakni untuk meningkatkan perekonomian masyarakat Desa Kebutuhjurang. Karena, sebelum adanya pembangunan jalan TMMD ini, mereka harus berputar arah memasarkan hasil produk pertaniannya, sehingga mereka lebih banyak mengeluarkan biaya. Namun dengan jalan ini, mereka dapat lebih hemat biaya transportasi dan menambah pendapatan ekonomi mereka”, terangnya.

Baca Juga :  Bupati Karo, Cory Sriwaty Sebayang Lepas Peserta Pesparani Kabupaten Karo Tahun 2023

Disamping itu, Danrem juga mengapresiasi terlaksananya kegiatan TMMD Reguler 111 Banjarnegara. Selaku Penanggungjawab Keberhasilan Pelaksanaan kegiatan operasional TMMD di wilayah Korem 071/Wijayakusuma, menyampaikan terima kasih kepada Pemerintah Daerah Banjarnegara beserta steakholder lainnya serta Pemerintah Kecamatan Pagedongan dan Pemerintah Desa Kebutuhjurang beserta segenap masyarakatnya yang telah terlibat dalam kegiatan TMMD, sehingga dapat berjalan sesuai yang kita harapkan.

Kolonel Lagan berharap, agar pembangunan yang dilaksanakan ini tepat sasaran dan tepat waktu sehingga dapat dirasakan manfaatnya bagi masyarakat di wilayah ini maupun masyarakat diluar wilayah.

Wakor Rinaldi pandia

Berita Terkait

Bursa Pilgub Jateng semakin ramai dikunjungi Para balon gubernur
Satgas Yonif 310/KK Tanamkan Kebersihan Sejak Dini, Begini Caranya,..!!!
Bupati Karo, Cory Sriwaty Sebayang Hadiri Perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-9 Saitun GBKP Klasis Kabanjahe Tigapanah
Atasi Serangan OPM Pimpinan Egianus Kogoya Ke Pos TNI, KOOPS TNI HABEMA Sita Senpi dan Puluhan Munisi
KASAD Terima Penyerahan Jabatan Ka RSPAD dan Pimpin Sertijab 7 Jabatan Strategis TNI AD
Kapolda Kunjungi Polres Pakpak Bharat dan Berpesan “Harus Menjadi Mitra Bagi Masyarakat dan Seluruh Stakeholder
Panglima TNI Hadiri Rapat Koordinasi di Kemenkopolhukam Bahas Situasi di Papua dan Permasalahan Tanah di Sumsel
Kapolda Sumut Kunker Ke Polres Dairi, Berikan Pelayanan Terbaik Terhadap Masyarakat

Berita Terkait

Sabtu, 20 April 2024 - 08:30 WIB

Bursa Pilgub Jateng semakin ramai dikunjungi Para balon gubernur

Sabtu, 20 April 2024 - 00:10 WIB

Satgas Yonif 310/KK Tanamkan Kebersihan Sejak Dini, Begini Caranya,..!!!

Jumat, 19 April 2024 - 22:55 WIB

Bupati Karo, Cory Sriwaty Sebayang Hadiri Perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-9 Saitun GBKP Klasis Kabanjahe Tigapanah

Jumat, 19 April 2024 - 22:44 WIB

Atasi Serangan OPM Pimpinan Egianus Kogoya Ke Pos TNI, KOOPS TNI HABEMA Sita Senpi dan Puluhan Munisi

Jumat, 19 April 2024 - 22:41 WIB

KASAD Terima Penyerahan Jabatan Ka RSPAD dan Pimpin Sertijab 7 Jabatan Strategis TNI AD

Jumat, 19 April 2024 - 20:37 WIB

Panglima TNI Hadiri Rapat Koordinasi di Kemenkopolhukam Bahas Situasi di Papua dan Permasalahan Tanah di Sumsel

Jumat, 19 April 2024 - 20:23 WIB

Kapolda Sumut Kunker Ke Polres Dairi, Berikan Pelayanan Terbaik Terhadap Masyarakat

Jumat, 19 April 2024 - 19:50 WIB

Kembali Lakukan Anjangsana ke Kampung Yarat Timur, Kedatangan Satgas Yonif 623 Disambut Hangat Oleh Masyarakat

Berita Terbaru