Personel Pos Subin Satgas Yonif 762/VYS Bersihkan Gereja Bersama Masyarakat

LIA HAMBALI

- Redaksi

Selasa, 9 Juli 2024 - 19:07 WIB

5074 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Maybrat, AgaraNews. Com // Satgas Pamtas RI-PNG Kewilayahan Papua Barat Yonif 762VYS Pos Subin bersama masyarakat melaksanakan pembersihan Gereja Jemaat Eden Kampung Subin, Jalan Kabitan Bahata, Distrik Aitinyo, Kabupaten Maybrat, Papua Barat Daya.

Dansatgas Yonif 762VYS Letkol Inf Dwi Haryanto,S.hub.Int.,M.H.I melalui Danpos Subin Letda Inf Mahmud Sofyan berharap dari kegiatan pembersihan lingkungan gereja itu dapat meningkatkan kepedulian untuk selalu menjaga kebersihan lingkungan sekitar gereja, sehingga dalam menjalankan ibadah, para jemaat dapat melaksanakan dengan rasa nyaman dengan suasana gereja yang bersih. Selasa (9/07/2024). “Saya berharap kegiatan seperti ini dapat memotivasi masyarakat setempat untuk senantiasa menjaga kebersihan gereja,” ujar Danpos.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Gotong royong pembersihan gereja bertujuan agar lingkungan sekitar tempat ibadah terlihat lebih asri dan bersih, terlebih saat ini sudah banyak rumput tinggi yang sudah tidak enak dipandang mata. “Kami juga bersama anggota Pos Subin untuk bersama-sama dengan masyarakat di Kampung Subin membersihkan lingkungan gereja mereka dengan harapan melalui kegiatan ini dapat sekaligus mengajarkan kepada mereka kepedulian terhadap kebersihan lingkungan,” ucap Danpos. Sementara itu, salah seorang pendeta Gereja Jemaat Eden mengucapkan terima kasih atas kepedulian dan dedikasinya dari personel Pos Subin Satgas Yonif 762 VYS yang sudah melaksanakan gotong royong sebagai bentuk kepedulian akan kebersihan gereja sehingga gereja sekarang terlihat lebih bersih, rapi dan nyaman.

“Saya mewakili para jemaat gereja mengucapkan terima kasih kepada bapak TNI yang sudah peduli dengan kebersihan lingkungan gereja. Saya dan para jemaat juga bisa lebih nyaman dalam melaksanakan kegiatan ibadah di gereja”, ucapnya.(Lia Hambali)

(Yonif 762/VYS)

Berita Terkait

Massa Desak Kapoldasu Tetapkan Bupati/Wabup Madina Sebagai Tersangka Baru Kasus PPPK Madina
Polres Simalungun dan Polres Pematangsiantar Bersama Ditkamsel Korlantas Polri Gelar Monev Pengkajian Blackspot dan Troublespot untuk Meningkatkan Keselamatan Jalan Raya
Tugas TNI Mendukung Percepatan Pembangunan Kesejahteraan Papua
Bencana Longsor dan Banjir Bandang di Kecamatan Juhar : 7 Rumah Rusak Berat, Akses Jalan Tertutup
Kapolres Tanah Karo Salurkan Bantuan Sosial Kepada Warga Terdampak Bencana Longsor dan Banjir Bandang di Kecamatan Juhar
Pengacara Kota Medan Dedi Ismanto Menerima Audiensi SMSI, Harap Sinergi Antara Media Dan Kuasa Hukum Semakin Solid
Kapolres Tanah Karo Himbau Masyarakat Agar Waspada Terhadap Cuaca Ekstrem Saat Ini
Dalam Kunjungan Kerja Kapolres Simalungun ke Polsek Purba Sekaligus Dilaksanakan Pemeriksaan Kesehatan Gratis Bagi Personel dan Masyarakat

Berita Terkait

Jumat, 11 Oktober 2024 - 23:52 WIB

Massa Desak Kapoldasu Tetapkan Bupati/Wabup Madina Sebagai Tersangka Baru Kasus PPPK Madina

Jumat, 11 Oktober 2024 - 23:45 WIB

Polres Simalungun dan Polres Pematangsiantar Bersama Ditkamsel Korlantas Polri Gelar Monev Pengkajian Blackspot dan Troublespot untuk Meningkatkan Keselamatan Jalan Raya

Jumat, 11 Oktober 2024 - 23:29 WIB

Tugas TNI Mendukung Percepatan Pembangunan Kesejahteraan Papua

Jumat, 11 Oktober 2024 - 23:11 WIB

Bencana Longsor dan Banjir Bandang di Kecamatan Juhar : 7 Rumah Rusak Berat, Akses Jalan Tertutup

Jumat, 11 Oktober 2024 - 23:03 WIB

Pengacara Kota Medan Dedi Ismanto Menerima Audiensi SMSI, Harap Sinergi Antara Media Dan Kuasa Hukum Semakin Solid

Jumat, 11 Oktober 2024 - 23:00 WIB

Kapolres Tanah Karo Himbau Masyarakat Agar Waspada Terhadap Cuaca Ekstrem Saat Ini

Jumat, 11 Oktober 2024 - 22:53 WIB

Dalam Kunjungan Kerja Kapolres Simalungun ke Polsek Purba Sekaligus Dilaksanakan Pemeriksaan Kesehatan Gratis Bagi Personel dan Masyarakat

Jumat, 11 Oktober 2024 - 21:57 WIB

Tujuh Kecamatan Aceh Tenggara Terkepung Banjir, Pangdam Terjunkan Ratusan TNI 

Berita Terbaru