GROBOGAN – AGARANEWS.COM Bertempat di aula jananuraga Polres Grobogan, berlangsung kegiatan taklimat awal pengawasan dan pemeriksaan tahap II TA. 2023 oleh tim Itwasda Polda Jateng, Selasa (19/9/2023).
Kegiatan tim audit Itwasda Polda Jateng yang dipimpin Kombes Djoko Cahyono itu, disambut langsung Kapolres Grobogan AKBP Dedy Anung Kurniawan.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut, yakni para pejabat utama Polres Grobogan, Kapolsek jajaran Polres Grobogan serta perwakilan masing-masing bagian, satuan dan fungsi kepolisian di Polres Grobogan.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Di awal sambutannya Kapolres Grobogan menyampaikan ucapan selamat datang kepada Ketua Tim beserta rombongan
Kapolres Grobogan berharap hasil pemeriksaan dari Itwasda Polda Jateng ini, bisa menjadi bahan untuk peningkatan kinerja satker jajaran Polres Groboga
“Selamat datang Kombes Djoko Cahyono, beserta tim dari Itwasda Polda Jateng. Saya harap pelaksanaan taklimat awal pengawasan dan pemeriksaan tahap II ini bisa menjadi bahan untuk peningkatan kinerja satker jajaran Polres Grobogan,” ujar Kapolres Grobogan.
Pelaksanaan pengawasan dan pemeriksaantTahap II yang dilaksanakan ini, merupakan upaya untuk menilai kebenaran, kecermatan, kredibilitas, dan keandalan informasi melalui pengelolaan dan pertanggung jawaban pengguna anggaran.
Sementara itu, Kombes Djoko Cahyono menyampaikan, dalam kegiatan itu tim melakukan pemeriksaan mulai dari program kegiatan yang dicapai dan realisasi penggunaan anggaran, perwabku dan dokumen pengadaan barang dan jasa, pelaksanaan tugas pokok hingga evaluasi manajemen resiko.
‘’Evaluasi ini merupakan tindak lanjut dari hasil evaluasi audit kinerja tahap II oleh Itwasum Polri,’’ kata Kombes Djoko Cahyono.
Kegiatan tersebut berakhir setelah masing-masing fungsi kepolisian yang ada di Polres Grobogan dilakukan pemeriksaan oleh tim.
Reporter: Gus Ahmad
Sumber: humas polres Grobogan
Editor: Hands