
Agaaranews, Gayo lues – Acara penutupan TMMD ke-107 Kodim 0113/Gayo Lues dan serah terima hasil kerja TMMD ke-107 kodim 0113/Gayo lues berjalan mulus. Bertempat di Aula Kodim 0113, pada Selasa, (14/04/2020).
Turut hadir dalam acara tersebut, Bupati Gayo Lues H. Muhammad Amru, wakil bupati Gayo lues H. Said Sani, perwakilan dari DPRD kabupaten Gayo lues Yusup Aswad, Kadis PUPR Gayo Lues Mansyur ST, serta para undangan lainnya.
Dandim 0113/Gayo Lues dan selaku Dansatgas TMMD Ke-107 Kodim 0113/Gayo Lues Letkol Arm Sugiharto, SE mengatakan, tujuan dari TMMD ini adalah untuk membantu pemerintah daerah dalam membangun negeri ini.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Terimakasih banyak kepada pemerintah daerah dan kepada semua unsur yang telah membantu sehingga terwujudnya kegiatan ini,” ucap Dandim 0113/Gayo Lues Letkol Arm Sugiharto.
Sementara Bupati Gayo Lues H. Muhammad Amru dalam sambutannya menyampaikan, terimakasih kepada pihak TNI yang sudah bersusah payah membantu pemerintah daerah dalam sektor pembangunan infrastruktur,
dalam kegiatan TMMD reguler yang ke 107 kodim 0113/ gayo lues, yang dilaksanakan di kampung Ekan, Kecamatan Pining, Kabupaten Gayo Lues.
“Ia juga mengapresiasi kinerja TNI. Dan menyarankan, untuk kegiatan TMMD ke depan lebih difokuskan ke penrehapan dan pembangunan rumah Duafa dan rumah layak huni,” pintanya
Demikian disampaikan Bupati Gayo Lues pada acara penutupan dan serah terima hasil TMMD ke-107 Kodim 0113/Gayo Lues. (47)