Perintah Kapolri Selama PSBB : Jangan Ada Blokade Jalan Hambat Distribusi Bahan Pokok

admin

- Redaksi

Senin, 13 April 2020 - 01:42 WIB

40470 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

JAKARTA, AGARANEWS – Kapolri Jenderal Idham Azis mengeluarkan perintah ke seluruh jajarannya dalam menghadapi kebijakan Pemerintah yang telah menetapkan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di DKI Jakarta dalam percepatan penanganan Virus Corona (Covid-19). PSBB di Jakarta akan berlaku mulai 10 April sampai 14 hari ke depan.

Perintah itu tertuang dalam Surat Telegram Kapolri dengan Nomor ST/1148/lV/OPS.2./2020 tanggal 9 April 2020 yang ditandatangani langsung oleh Kapolri. Poin-poin perintah itu seperti antisipasi mudik, antisipasi blokade jalan, dan menjamin distribusi bahan pokok berjalan aman.

“Menjamin tidak blokade/pemblokiran jalan oleh pihak manapun di areal/tempat/jalan di wilayah masing-masing yang mengakibatkan terhambatnya distribusi bahan pokok dan kebutuhan pokok masyarakat lainnya,” tulis Perintah Kapolri dalam telegram.

Kapolri juga meminta para personel untuk sigap membantu para pengendara yang membawa bahan pokok. Anggota diminta untuk mengawal pengendara itu sampai ke tujuan.

“Menjamin dan menjaga serta melakukan pengawasan secara langsung oleh sabhara maupun lantas pada jalur distribusi bahan pokok dan kebutuhan masyarakat lainnya,” tulis Kapolri.

Baca Juga :  Keseruan YayasanTK Kartika jaya XIV- 7 Kutacane Latihan Simulasi Kebakaran

Lebih lanjut, Kapolri juga meminta jajaran untuk melaksanakan penerapan pshycal distancing dengan baik. Dalam menindak, anggota diminta tidak bertindak arogansi atau bertolak belakang yang membuat masyarakat takut.

“Melaksanakan secara tegas dalam menerapkan kebijakan jaga jarak (pshycal distancing) dan dalam pelaksanaannya agar menghindari tindakan kontraproduktif seperti arogansi atau mengucapkan kalimat yang tidak perlu,” tulis Perintah Kapolri. (RED)

Berita Terkait

Keterbatasan Bukan Alasan, Satgas Yonif 310/KK Peduli Pendidikan
Letkol Inf Dicky Purwanto Resmi Jabat Dandim 0811 Tuban
Yonif 511/DY Kembali Torehkan Tinta Emas, Danrem : Satuan Ini Sarat Prestasi
Percepat Pembangunan Rumah Ibadah, Satgas Yonif 122/TS Bersama Warga Karya Bhakti Pembenahan Gereja Petrus
Satgas Yonif 623 Bantu Pemerintah Perbaiki Fasilitas Pendidikan
Bawakan Lagu Sa’duna Fiddunya, Kodim Tulungagung Sabet Juara II Festival Ke-VI Sholawat Khusus TNI-Polri di Malang
Dukung Program Ketahanan Pangan, Kodim 1430/Konut Tanam Ratusan Pohon Buah Serentak
Menu Santap Siang Bergizi ala Satgas Yonif 509 Kostrad

Berita Terkait

Sabtu, 4 Mei 2024 - 16:00 WIB

Keterbatasan Bukan Alasan, Satgas Yonif 310/KK Peduli Pendidikan

Sabtu, 4 Mei 2024 - 15:57 WIB

Letkol Inf Dicky Purwanto Resmi Jabat Dandim 0811 Tuban

Sabtu, 4 Mei 2024 - 15:51 WIB

Percepat Pembangunan Rumah Ibadah, Satgas Yonif 122/TS Bersama Warga Karya Bhakti Pembenahan Gereja Petrus

Sabtu, 4 Mei 2024 - 15:47 WIB

Satgas Yonif 623 Bantu Pemerintah Perbaiki Fasilitas Pendidikan

Sabtu, 4 Mei 2024 - 15:43 WIB

Bawakan Lagu Sa’duna Fiddunya, Kodim Tulungagung Sabet Juara II Festival Ke-VI Sholawat Khusus TNI-Polri di Malang

Sabtu, 4 Mei 2024 - 15:39 WIB

Dukung Program Ketahanan Pangan, Kodim 1430/Konut Tanam Ratusan Pohon Buah Serentak

Sabtu, 4 Mei 2024 - 15:30 WIB

Menu Santap Siang Bergizi ala Satgas Yonif 509 Kostrad

Sabtu, 4 Mei 2024 - 15:27 WIB

Babinsa Koramil 02/Sidikalang Jalin Komsos dengan Pedagang Bakso Bakar Keliling

Berita Terbaru

HEADLINE

Letkol Inf Dicky Purwanto Resmi Jabat Dandim 0811 Tuban

Sabtu, 4 Mei 2024 - 15:57 WIB