Polres Tanah Karo Gelar Rekonstruksi Pembunuhan Dan Pencurian Dengan Kekerasan di Desa Merek

LIA HAMBALI

- Redaksi

Selasa, 8 Agustus 2023 - 16:00 WIB

40704 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Tanah Karo, AgaraNews. Com // Polres Tanah Karo menggelar rekonstruksi Tindak Pidana Pembunuhan dan pencurian dengan kekerasan, yang terjadi Kamis 06 Juli 2023 lalu sekira pukul 07.30 WIB di Desa Merek Kecamatan Merek Kabupaten Karo, yang dilakukan tersangka JS dan MS kepada korban Salinah Br Tambun.

Sesuai Laporan Polisi nomor: LP/A/02/VII/2023/SPKT/SEK TIGAPANAH/RES TANAH KARO/POLDA SUMUT, tanggal 06 Juli 2023, rekonstruksi ini digelar oleh Tim Penyidik Polres Tanah Karo dan Polsek Tigapanah, Selasa(8/8/2023) pukul 10.00 WIB di Lapangan Apel Mapolres Tanah Karo. Pada reka adegan tadi, diperankan oleh pemeran pengganti korban dan kedua pelaku yang memerankan puluhan adegan dari mulai awal sampai akhir saat pelaku melakukan pembunuhan dan pencurian terhadap korban Salinah Br Tambun. Sedikitnya, para pelaku memerankan 24 adegan mulai pertama kali pelaku bertemu dengan korban hingga akhirnya tertangkap.

Berdasarkan keterangan dari Kapolres Tanah Karo AKBP Wahyudi Rahman, S.H, S.I.K, M.M, melalui Kasat Reskrim Polres Tanah Karo AKP Aryya Nusa Hindrawan, S.I.K, didampingi Kapolsek Tigapanah AKP H. Sihotang, S.H, proses rekonstruksi ini dilakukan untuk melihat lebih jelas kasus yang sedang ditangani.

“Hari ini kita melakukan rekonstruksi untuk melihat lebih jelas seperti apa kasus pembunuhan dan pencurian yang dilakukan oleh kedua pelaku. Untuk reka adegan yang diperankan sebanyak 24 adegan,” Kata Kasat. Kasat Reskrim menjelaskan, dari reka adegan ini nantinya akan mempermudah pihak penyidik untuk mengungkap dengan jelas kasus ini.

Baca Juga :  Ribuan Siswa SD Di Agara Ikuti ANBK Perdana

“Adegan ini sesuai dengan keterangan hasil pemeriksaan yang kita dapat dari pelaku dan beberapa orang saksi terkait kasus ini,” Katanya.

Sebagai informasi, kedua pelaku adalah pasangan suami istri yang mengontrak rumah milik korban.

Keduanya melakukan pembunuhan terhadap korban karena sakit hati, dikarenakan korban menagih uang kontrakan yang menunggak setahun kepada kedua pelaku, pada Kamis 06 Juli 2023 lalu.

Bukannya membayar kedua pelaku malah melakukan pembunuhan kepada korban dan mengambil barang barang nilik korban berupa uang dan emas.

Kegiatan rekonstruksi tadi juga dihadiri oleh Jaksa Penuntut Umum JPU Kejari Karo Lina Panggabean, S.H dan Agustinus Perangin Angin, S.H.( Lia Hambali)

Berita Terkait

Jalin Silaturahmi Dengan Masyarakat, Satgas Pamtas Yonif 122/TS Pos KM 76 Bagikan Sembako Dan Berikan Pelayanan Kesehatan di Kampung Uskuar
Ketua Umum DPP Serikat Praktisi Media Indonesia (DPP SPMI) Sambangi DPP Komite Ekonomi Rakyat Indonesia (DPP KERIS) Cempaka Putih Jakarta
Ketua BEM FH UNIMAL : Hari Buruh Bukan Hanya Sebatas Momentum Belaka
Kajari Kota Padang Sidempuan Tetapkan Mantan Kades Batang Bahal Sebagai Tersangka Korupsi Penggunaan APBDes
Babinsa Koramil 0201-05/MB Hadiri Muskel DTKS Graduasi dan Usulan Baru Penerima (PKH & BPNT)
Babinsa Koramil 0201-05/MB Dukung Dan Sukseskan MTQ Kecamatan Medan Polonia
Babinsa Koramil 0201-05/MB Hadir Dalam Mediasi Pertengkaran Warga
4 Tahun Lumpuh, Nenek Saminah Akhirnya Mendapat Bantuan Kursi Roda

Berita Terkait

Selasa, 30 April 2024 - 22:13 WIB

Nobar Semifinal Tim Garuda, Polres Toba Beri Dukungan dan Semangat Buat Tim Indonesia.

Selasa, 30 April 2024 - 16:38 WIB

Antisipasi Di Objek Wisata, Polres Sibolga Laksanakan Pengamanan Dan Patroli

Selasa, 30 April 2024 - 16:26 WIB

Polres Sibolga Himbau Warga Tertib Lalu Lintas Dijalan Bersama Polisi NYINYII

Selasa, 30 April 2024 - 16:02 WIB

Dukung Timnas Indonesia, Polres Sibolga Adakan Nobar Di Aula Wira Pratama Bersama Warga

Selasa, 30 April 2024 - 15:39 WIB

Antisipasi Kejahatan Jalanan, Polres Sibolga Laksanakan Patroli Perintis Presisi

Kamis, 14 Maret 2024 - 16:13 WIB

Peduli Dengan Masyarakat, Polres Sibolga Berikan Bantuan Sosial Kepada Korban Kebakaran

Kamis, 14 Maret 2024 - 13:58 WIB

Polres Sibolga Laksanakan Ops Keselamatan Toba 2024, Tindak Pengguna Jalan Dengan Tilang

Kamis, 14 Maret 2024 - 10:46 WIB

Sijago Merah Mengamuk Di Sibolga, Personil Polres Sibolga Bantu Pemadaman

Berita Terbaru