Siapa Bermain Dibelakang Pengangkutan Kayu Log Bukit Rawi ?

LIA HAMBALI

- Redaksi

Minggu, 5 September 2021 - 14:33 WIB

40716 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PALANGKA RAYA,  Agara News. Com Koordinator Aliansi Dayak Bersatu, Ingkit Djaper, Minggu (5/9/21) mendukung langkah dan kebijakan Gubernur Kalimantan Tengah, H. Sugianto Sabran dalam perihal optimalisasi pemanfaatan SDA dan kayu di daerah tersebut. Apalagi Gubernur turun langsung melakukan pengecekan terhadap adanya pengangkutan log kayu yang menggunakan jalan Negara/umum.

“Terjebaknya puluhan kayu log bulat yang terjadi di ruas Jalan Bukit Rawi – Kota Palangka Raya harus disingkap tuntas. Investor di Kalteng jangan seenak udel menggunakan ruas jalan umum dan jalan Negara, apalagi kondisi banjir dan panjangnya antrean di seputaran jalan penghubung tersebut. Jalan yang labil menjadi rusak parah akibat pengangkutan yang diduga melebih tonase,” kata Ingkit Djaper.
Siapa bermain dibelakang pengangkutan kayu log bulat Jalan Bukit Rawi? Pengangkutan kayu log bulat melewati ruas jalan Negara dan jalan umum sangat menciderai kecerdasan serta keselamatan masyarakat Kalimantan Tengah. Selain membahayakan masyarakat pengguna jalan, truk-truk pengangkut kayu log bulat tersebut juga mempercepat kerusakan jalan Negara. Apalagi kondisi struktur tanah yang labil dan rentan kerusakan setiap tahunnya.
Saat ini saja berapa miliar uang Negara yang dipergunakan untuk memperbaiki jalan yang rusak di daerah ini. Boleh saja mereka menyatakan bahwa telah memenuhi segala kewajiban kepada pemerintah supaya dapat beroperasi seperti dokumen, pengukuran, dan sebagainya. “Namun yang menjadi masalah adalah jumlah tonase angkutan. Jadi kami mendesak untuk dilakukan penindakan sesuai aturan berlaku,” kata Ingkit Djaper.Sudah saatnya masyarakat Kalteng mempertahankan kebutuhan SDA yang ada untuk pemanfaatan sebesar-besarnya bagi kemakmuran rakyatnya. Cukup sudah SDA kita diangkut dan dinikmati masyarakat dari luar daerah sedangkan kita hanya kebagian ampasnya saja. Pabrik pengolahan kayu dan sebagainya harus tersentral di Kalteng oleh semua perusahaan besar swasta (PBS) tanpa syarat.

Baca Juga :  Polsek Teluk Mengkudu Lakukan Operasi Yustisi dan Himbau Masyarakat Patuhi Prokes

“Informasinya kayu log yang terbalik di Jalan Bukit Rawi itu dari Desa Lahei, Kecamatan Mantangai, Kebupaten Kapuas. Dari kondisi ini, kita siap untuk melakukan aksi untuk mendukung langkah konstruktif dan mendesak pemerintah pusat tidak semena-mena. Kapan perlu, kami masyarakat Dayak Kalteng siap menahan kayu-kayu yang hendak keluar dari Bumi Tambun Bungai ini,” katanya.
(Harianto Siahaan/Red)

Berita Terkait

Satgas Yonif 125/SMB Rutin Berikan Pelayanan Kesehatan Kepada Masyarakat
Bupati Karo, Cory Sriwaty Sebayang Hadiri Perayaan Paskah – Pantekosta GPDI Se-Tanah Karo
Satgas Yonif 509 Bagikan Daster dan Layanan Gratis Kesehatan
Dankodiklatal Terima Courtessy Call Kadiskesal
Cegah Penyakit DBD Babinsa Banyudono Bantu Fogging di Desa Bendan
Bersama Warga, Babinsa Gotong Royong Bangun Talud Irigasi
Peringati Hari Kartini Di Medan Tugas, KOOPS HABEMA Bersama Kartini Papua Semarakkan Kegiatan Teritorial
Meriahkan Hardikal Ke-78, Dankodikdukum On Air di Radio SS 100 FM

Berita Terkait

Kamis, 25 April 2024 - 23:07 WIB

Satgas Yonif 125/SMB Rutin Berikan Pelayanan Kesehatan Kepada Masyarakat

Kamis, 25 April 2024 - 22:27 WIB

Satgas Yonif 509 Bagikan Daster dan Layanan Gratis Kesehatan

Kamis, 25 April 2024 - 22:20 WIB

Dankodiklatal Terima Courtessy Call Kadiskesal

Kamis, 25 April 2024 - 22:16 WIB

Cegah Penyakit DBD Babinsa Banyudono Bantu Fogging di Desa Bendan

Kamis, 25 April 2024 - 22:13 WIB

Bersama Warga, Babinsa Gotong Royong Bangun Talud Irigasi

Kamis, 25 April 2024 - 22:10 WIB

Peringati Hari Kartini Di Medan Tugas, KOOPS HABEMA Bersama Kartini Papua Semarakkan Kegiatan Teritorial

Kamis, 25 April 2024 - 22:05 WIB

Meriahkan Hardikal Ke-78, Dankodikdukum On Air di Radio SS 100 FM

Kamis, 25 April 2024 - 21:59 WIB

Mantaaappp,…!!! Tim Intel Kodim 0201/Medan Berhasil Ungkap Home Industri Miras Ilegal

Berita Terbaru