Warga Desa Mompang Julu Mangupa-Upa Tondi Dohot Badan Personil Polres Madina, Janji Kejadian 29 Juni Tidak Terulang Kembali.

LIA HAMBALI

- Redaksi

Kamis, 18 Februari 2021 - 21:39 WIB

40258 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Madina, Agaraanews.com – Kapolres Madina, AKBP. Horas Tua Silalahi, S.I.K, M.Si pada hari Selasa tanggal 16 Febuari 2021, sekira pukul 10.00 Wib, bertempat di halaman parkir utama Mako Polres Madina, menghadiri kegiatan “Temu Silaturahmi dan Mangupa-Upa Tondi Dohot Badan (Mengembalikan/menguatkan semangat kembali ke jiwa raga, tidak lemah secara fisik & fsikis) yang diberikan oleh Desa Mompang Julu Kepada Seluruh Personil Polres Madina atas Insiden kejadian unjuk rasa Anarkis di Desa Mompang Julu 29 Juni 2020”.

Turut hadir pada acara tersebut Bupati Kabupaten Madina (Diwakili Oleh Sekda),  Ketua DPRD Kabupaten Madina, Dandim 0212/TS (Diwakili Oleh Pasi Intel Kodim Tapsel), Ketua Pengadilan Agama Kabupaten Madina, Para PJU Polres Madina, Camat Panyabungan Utara, Harajaon dan Tokoh Masyarakat Kabupaten Madina, Tokoh Agama, Alim Ulama, Harajaon, Hatobangon, Naposo Nauli Bulung Kecamtan Panyabungan Utara, Desa Mompang Julu dan Personil Polres Madina serta masyarakat Desa Mompang Julu.“Adapun susunan acara tersebut dimulai dengan pembacaan d’oa kemudian dilanjutkan dengan acara pokok dimulai dari kata sambutan dari pemangku adat, kata sambutan dari ketua DPRD dan Kapolres Madina serta Sekda selaku mewakili Bupati Madina, acara Upa-Upa dirangkaikan dengan Manortor lalu mengulosi Kapolres Madina dan Ibu Ketua Bhayangkari Cabang Mandailing Natal kemudian ditutup dengan acara makan bersama” pungkas Kapolres Madina.

Baca Juga :  Personil TNI Cek Harga Sembako di Pasar Tradisional

“Giat yang dilaksanakan ini dengan Tema “Holongdo Maroban Domu, Domudo Maroban Parsaulian” yang artinya (Cinta Kasih sayang yang mengeratkan hubungan persaudaraan, setelah erat hubungan persaudaraan datanglah kebaikan/keberkahan)” dengan tujuan menyampaikan permohonan maaf harajaon, tokoh masyarakat dan tokoh pemuda Desa Mompang Julu kepada Institusi Kepolisian Resor Madina beserta seluruh keluarga besar Kepolisian Negara Republik Indonesia yang dirangkaikan dengan kegiatan Upah-Upah atas terjadinya konfik sosial dan musibah yang terjadi pada tanggal 29 Juni 2020″ ucap AKBP.Horas Tua Silalahi, S.I.K, M.Si.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Masyarakat Mompang Julu menyesali atas musibah yang terjadi dan menyadari bahwa terjadinya konflik tersebut adalah kesalahan sepenuhnya dari mereka,  kemudian mereka pun berjanji tidak akan membiarkan hal serupa terulang kembali, Kapolres juga menyatakan dengan haru pasti menerima permohonan maaf tersebut karena kita selaku sesama Hamba Allah hendaknya saling memaafkan.

Baca Juga :  Polresta Deli Serdang Gelar Rapat Koordinasi Percepatan Vaksinasi dan Sinkronisasi Data Vaksin Di Wilayah Hukumnya

_”Kami menerima permohonan maaf tersebut dan ucapkan terima kasih juga sangat mengapresiasi yang sebesar-besarnya atas terlaksananya giat yang baik ini, kedepan mari bersama kita jaga kamtibmas yang aman dan kondusif di Kabupaten Mandailing Natal yang kita cintai ini, pupuk dan jaga kekeluargaan yang sudah terjalin, Polres Madina dan Mompang Julu adalah tetangga, kami tidak bisa bekerja sendiri, dukungan warga Mompang Julu maupun masyarakat Kabupaten Mandailing Natal sangat penting peranannya, terutama dalam hal menjaga situasi kamtibmas agar tetap aman dan kondusif di wilayah Kabupaten Madina.Kita berharap semua pihak mengambil banyak hikmah dari kejadian itu, tidak ada lagi oknum masyarakat yang melakukan tindakan melanggar hukum dengan dalih apapun, mari kita jaga stabilitas kamtibmas agar terus kondusif agar pembangunan di Mandailing Natal dapat berjalan dengan baik, kedepan mari kita berfikir apa lagi kebaikan kebaikan yang akan kita perbuat, tutup AKBP Horas Tua Silalahi diakhir kegiatan yang dilaksanakan.

Wakor Sumut : Rinaldi Pandia

Berita Terkait

Melalui TMMD 120,Kodim 0209/LB Tingkatkan Taraf Hidup Petani dengan Ketahanan Pangan
Tingkatkan Kesejahteraan Petani, Satgas TMMD 120 Kodim 0209/LB Gandeng Distan Gelar Penyuluhan Pertanian
Melalui TMMD 120 Selat Beting, Letkol Inf Yudi Ardiyan Saputro S.I.P Tingkatkan Minat Belajar Generasi Bangsa
Cerdaskan Anak Bangsa, Satgas TMMD 120 Selat Beting Bersama Disdik Gelar Penyuluhan Pendidikan
Polsek Simpang Empat Tindak Lanjuti Viralnya Berita Pungli di Wisata Danau Lau Kawar
Aparat Gabungan Berhasil Amankan Homeyo, Masyarakat Kembali Dari Pengungsian dan Pesawat Sipil Bisa Beroperasi Kembali di Bandara Pogapa
Karena Sudah Teruji Dari Rekam Jejak, Masyarakat Dukung Ustadz Abdul Hanan Maju Pada Pilkada Aceh Singkil
Bela Sikap Nasionalisme Batalyon Infanteri 126/ KC Laksanakan Upacara 17-an

Berita Terkait

Minggu, 19 Mei 2024 - 01:24 WIB

Melalui TMMD 120,Kodim 0209/LB Tingkatkan Taraf Hidup Petani dengan Ketahanan Pangan

Minggu, 19 Mei 2024 - 01:21 WIB

Tingkatkan Kesejahteraan Petani, Satgas TMMD 120 Kodim 0209/LB Gandeng Distan Gelar Penyuluhan Pertanian

Minggu, 19 Mei 2024 - 01:16 WIB

Melalui TMMD 120 Selat Beting, Letkol Inf Yudi Ardiyan Saputro S.I.P Tingkatkan Minat Belajar Generasi Bangsa

Minggu, 19 Mei 2024 - 01:11 WIB

Cerdaskan Anak Bangsa, Satgas TMMD 120 Selat Beting Bersama Disdik Gelar Penyuluhan Pendidikan

Sabtu, 18 Mei 2024 - 22:45 WIB

Aparat Gabungan Berhasil Amankan Homeyo, Masyarakat Kembali Dari Pengungsian dan Pesawat Sipil Bisa Beroperasi Kembali di Bandara Pogapa

Sabtu, 18 Mei 2024 - 21:55 WIB

Karena Sudah Teruji Dari Rekam Jejak, Masyarakat Dukung Ustadz Abdul Hanan Maju Pada Pilkada Aceh Singkil

Sabtu, 18 Mei 2024 - 20:32 WIB

Bela Sikap Nasionalisme Batalyon Infanteri 126/ KC Laksanakan Upacara 17-an

Sabtu, 18 Mei 2024 - 20:25 WIB

Tingkatkan Kemampuan Fisik Prajurit, Personel Kodim 0309/Solok Laksanakan Garjas Periodik I Tahun 2024

Berita Terbaru