Babinsa Koramil 06/MB, Serda Restomoyo Pantau Dan Dampingi Penyaluran BLT-DD Triwulan IV Tahun 2024 Di Desa Binaan

LIA HAMBALI

- Redaksi

Sabtu, 7 Desember 2024 - 11:00 WIB

5031 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Labura, AgaraNews. Com // Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 06/MB Kodim 0209/LB Serda Restomoyo melaksanakan Pendampingan Penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT-DD) Priode, Oktober, November dan Desember Tahun 2024, yaitu sebanyak 14 Kepala Keluarga (KK) bertempat di Aula Kantor Desa Sipare-pare Hilir Kecamatan Marbau Kabupaten Labuhanbatu Utara, Jumat (06/12/2024).

Untuk besaran dana BLT DD Sebesar Rp.300.000,- per bulan dan pada tahap IV ini total sebesar Rp. 900.000,- (Oktober, November dan Desember)

Babinsa Serda Restomoyo dalam keterangannya menyampaikan bahwa tujuan BLT- DD adalah pemberian uang tunai kepada keluarga miskin atau tidak mampu di Desa Sipare-pare Hilir yang bersumber dari Dana Desa untuk sasaran percepatan penghapusan kemiskinan ekstrem dan mengurangi dampak ekonomi terutama dampak inflasi ekonomi.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Semoga dapat digunakan untuk kebutuhan pokok kepada masyarakat penerima bantuan, tegas Babinsa 06/ MB.

Dari tempat yang berbeda, Danramil 06/ MB Mayor Inf Kurniawan Edi Saputra memberikan Aspirasi kepada babinsa yang selalu tanggap dan gigih di Desa untuk membantu kegiatan di Desa binaannya.
Selain keluarga miskin atau tidak mampu di Desa Sipare-pare Hilir, untuk prioritas penggunaan Dana Desa tahun 2024 ini Penerima Manfaat BLT Dana Desa yaitu keluarga yang terdapat anggota keluarga yang sakit menahun dan bukan penerima Bantuan PKH/BPNT atau segala jenis Bantuan apapun.
Semoga berguna bagi masyarakat kita, tegas Danramil 06/ MB.

Dari tempat yang sama, salah satu penerima bantuan sulastri, saya sangat bersukur dan berterima kasih kepada semua komponen pemerintahan masih mau peduli kepada kami yang tidak mampu, akan kami gunakan untuk menambah kebutuhan pokok sehari-hari kami. Kami bangga kepada pak babinsa yang selalu rela, keikhlasan hati mendampingi semua kegiatan yang ada di Desa, terutama kepada masyarakat yang kurang mampu, pak babinsa selalu rutin mengecek dan menyambangi kami yang kurang mampu, semoga pak babinsa selalu sehat dan diberikan rejeki kenaikan pangkat ” Amin”,terima kasih pak babinsa, terima kasih pak Komandan,TNI selalu di hati rakyat, senyum dan bangga sambil bersalaman.

Saat dikonfirmasi, Kaur Kesra Desa Muklis, kami pemerintahan Desa, tugas kami menyalurkan BLT DD kepada masyarakat yang tidak mampu, mereka sudah memenuhi persyaratan yang telah di tentukan olah pemerintah pusat, semoga warga kami sejahtera dan mengurangi angka kemiskinan. Tegas Kaur Kesra.

Kegiatan penyaluran BLT DD berjalan dengan aman dan tertib, serta penerima bantuan merasa nyaman dan bahagia.      ( Lia Hambali)

(pendim0209)

Berita Terkait

Kapolsek Koja Kukuhkan Pengurus Baru Pokdarkamtibmas, Ajak Warga Perkuat Gerakan “ Jaga Jakarta, Jaga Lingkungan, Jaga Warga”
Dekatkan Diri dengan Warga, Polsek Pademangan Gelar Jumat Curhat di Ruko Permata Ancol
Bangun Keakraban Lewat “Ngopi Kamtibmas”, Polsek Pademangan Ajak Warga Aktif Jaga Jakarta dan Jaga Lingkungan
Polda Metro Jaya Rutin Patroli Malam, Pastikan Jakarta Aman dan Kondusif
Babinsa Kunjungi Pelaku Usaha Kerajinan dari Bambu, Dukung Kreativitas dan Kemandirian Warga
Kodim 0724/Boyolali Beri Pembekalan Mental dan Wawasan Kebangsaan bagi Siswa SMK N 1 Sawit
Dari Aktivis Menjadi Wakil Rakyat Jakarta
Pelapor Sudah Meninggal, Kasus Tetap Berlanjut — Kuasa Hukum Nilai Ada Kejanggalan

Berita Terkait

Selasa, 14 Oktober 2025 - 22:14 WIB

Kapolsek Koja Kukuhkan Pengurus Baru Pokdarkamtibmas, Ajak Warga Perkuat Gerakan “ Jaga Jakarta, Jaga Lingkungan, Jaga Warga”

Selasa, 14 Oktober 2025 - 22:05 WIB

Dekatkan Diri dengan Warga, Polsek Pademangan Gelar Jumat Curhat di Ruko Permata Ancol

Selasa, 14 Oktober 2025 - 22:00 WIB

Bangun Keakraban Lewat “Ngopi Kamtibmas”, Polsek Pademangan Ajak Warga Aktif Jaga Jakarta dan Jaga Lingkungan

Selasa, 14 Oktober 2025 - 21:55 WIB

Polda Metro Jaya Rutin Patroli Malam, Pastikan Jakarta Aman dan Kondusif

Selasa, 14 Oktober 2025 - 21:26 WIB

Babinsa Kunjungi Pelaku Usaha Kerajinan dari Bambu, Dukung Kreativitas dan Kemandirian Warga

Selasa, 14 Oktober 2025 - 21:22 WIB

Dari Aktivis Menjadi Wakil Rakyat Jakarta

Selasa, 14 Oktober 2025 - 21:18 WIB

Pelapor Sudah Meninggal, Kasus Tetap Berlanjut — Kuasa Hukum Nilai Ada Kejanggalan

Selasa, 14 Oktober 2025 - 21:14 WIB

Jaksa Agung Burhanuddin Angkat Barita Simanjuntak Menjadi Ketua Tenaga Ahli Jaksa Agung RI

Berita Terbaru