Bupati Bojonegoro Anna Muawanah Siapkan Pelayanan Administrasi Kependudukan Berbasis Desa

Redaksi Jawa Tengah

- Redaksi

Selasa, 25 Januari 2022 - 22:24 WIB

40196 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BOJONEGORO –AGARANEWS.COM  Sebanyak 103 desa berstatus Desa Mandiri di Kab. Bojonegoro. Direncanakan menjadi pilot projek pelayanan administrasi kependudukan berbasis desa. Hal tersebut sebagai upaya meningkatkan pelayanan administrasi yang terintegrasi dengan data kependudukan pusat.

Selasa (24/01/2022), Pemkab Bojonegoro menyelenggarakan sosialisasi pelayanan administrasi kependudukan berbasis kewenangan desa melalui sistem informasi administrasi kependudukan (SIAK) kepada Kepala Desa se-Kec. Ngraho dan Kec. Margomulyo, di Pendopo Kecamatan Ngraho. Hadir Bupati Bojonegoro, beserta Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kab. Bojonegoro, serta didampingi Camat Ngraho dan Camat Margomulyo.

Dalam laporannya, Yayan Rohman Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kab. Bojonegoro menjelaskan bahwa di Kec. Ngraho dan Kec. Margomulyo masing-masing terdapat 2 desa yang nantinya akan menjalankan Aplikasi SIAK. Aplikasi SIAK nantinya akan digunakan di desa dan dapat diakses dengan user level yang disesuaikan dengan kebutuhan pelayanan yang digunakan oleh petugas operator di desa. Disdukcapil sebagai pemegang aplikasi akan memantau dan mendampingi operator desa dalam pelaksanaannya.

“Tahun 2021, total 30 titik pelayanan administrasi kependudukan ada di Kab. Bojonegoro. Yaitu di Disdukcapil, MPP dan di 28 Kecamatan. Dan kita mencoba tingkat kuantitas titik pelayanan administrasi kependudukan,” terang Yayan.

Dalam sambutannya, Anna Mu’awanah menyampaikan harapannya bahwa Pemkab Bojonegoro dapat memberikan kemudahan pelayanan bagi seluruh masyarakat. Persiapan sarana dan prasarana serta SDM yang mumpuni sangat diperlukan. Sehingga di tahun 2022 Pemkab mencanangkan kemudahan pelayanan administrasi kependudukan berbasis desa.

Baca Juga :  Dandim Bojonegoro pimpin Upacara Purna Tugas Anggota

“Kita berharap masyarakat tidak lagi kesulitan dalam mengakses pelayanan administrasi kependudukan. Tahun kemarin yang telah kita lakukan, kita tingkatkan lagi. Yang semula dapat diakses di kecamatan, sekarang bisa diakses di desa. Kita akan coba di beberapa desa dengan status Mandiri, yang dipastikan memiliki sarana komputer hingga jaringan yang baik dan operator yang diharapkan mampu mengoperasikan aplikasi,” jelas Bupati Bojonegoro.

Bupati Bojonegoro menambahkan inovasi tersebut diharapkan dapat dijalankan dengan baik dan didukung dengan eksekusi yang baik pula dari pihak pemerintah desa. Sehingga Disdukcapil dapat masuk nominasi dinas dengan inovasi pelayanan kependudukan.

Reporter: Fatiya team  biro bojonegoro

Red: Hans

Berita Terkait

Gus Halim(MenDes) optimistis langkah Bupati Bojonegoro dan Bupati Blora dalam memberikan beasiswa akan ditiru oleh kepala daerah lainnya
27 Personel Kodim 0813 Bojonegoro Naik Pangkat
Dandim Bojonegoro pimpin Upacara Purna Tugas Anggota
Pelaku penjual dan penimbun pupuk bersubsidi harga tinggi akui sudah atensi kepada oknum bojonegoro
Cangkir Opini dan PC IMM Bojonegoro Gelar Diskusi Islam Moderat
Tiga tahun menjabat Bupati Bojonegoro kekayaannyaRp 58.396.570.453 melesat menjadi Rp 86.577.461.569.

Berita Terkait

Minggu, 5 Mei 2024 - 19:17 WIB

Sambangi Toko Pigura, Ini Himbauan Babinsa Serengan

Minggu, 5 Mei 2024 - 19:12 WIB

Gerakan Antisipasi Darurat Pangan, Korem 081/DSJ Bangun Sumur Bor di Magetan

Minggu, 5 Mei 2024 - 19:10 WIB

Tak Berjarak, Ksatria Buaya Putih Sambangi Honai Mama Papua

Minggu, 5 Mei 2024 - 19:07 WIB

Hari Libur Babinsa Koramil 04/Sicincin Hadiri Pernikahan Warga Binaan

Minggu, 5 Mei 2024 - 19:04 WIB

Terus Jaga Hubungan Baik Babinsa 05/LA Melaksanakan Komsos Dengan Warga Binaan

Minggu, 5 Mei 2024 - 18:57 WIB

BRI BO Medan Thamrin Simulasi Penanganan Kebakaran Bekerjasama Dengan Damkar Kota Medan

Minggu, 5 Mei 2024 - 16:10 WIB

Polsek Rambutan Laksanakan Patroli Blue Light, Antisipasi Gangguan Kamtibmas

Minggu, 5 Mei 2024 - 16:05 WIB

Sat Lantas Polres Tebingtinggi Edukasi Pelajar SMP N1 Kota Tebingtinggi Dan Pengguna Jalan Raya

Berita Terbaru

HEADLINE

Sambangi Toko Pigura, Ini Himbauan Babinsa Serengan

Minggu, 5 Mei 2024 - 19:17 WIB

HEADLINE

Tak Berjarak, Ksatria Buaya Putih Sambangi Honai Mama Papua

Minggu, 5 Mei 2024 - 19:10 WIB