Danrem 172/PWY Buka Latihan Posko I Kodim 1701/Jayapura

LIA HAMBALI

- Redaksi

Rabu, 26 Juni 2024 - 00:27 WIB

4043 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Jayapura, AgaraNews. Com // Danrem 172/PWY Brigjen TNI Dedi Hardono, S.I.P., secara resmi membuka Latihan Posko I Kodim 1701/Jayapura, bertempat di Aula Makodim, Kota Jayapura, Papua, pada Senin (24/6).

Latihan Posko I ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan dan kesiapan operasional satuan Kodim 1701/Jayapura dalam menghadapi berbagai situasi taktis dan strategis. Selain itu, latihan ini juga diharapkan dapat memperkuat koordinasi dan sinergi dengan aparat terkait dan seluruh stakeholder untuk mengatasi bencana alam dan gejolak sosial yang dapat timbul sewaktu-waktu. Dalam sambutannya, Danrem menekankan pentingnya latihan ini bagi seluruh prajurit Kodim 1701/Jayapura. “Latihan Posko I ini merupakan salah satu upaya kita untuk terus meningkatkan profesionalisme dan kesiapan operasional dalam menghadapi berbagai tantangan tugas ke depan,” ujar Danrem.

Lebih lanjut, Danrem juga mengingatkan pentingnya disiplin dan kepatuhan terhadap protokol latihan. “Laksanakan latihan dengan kesungguhan dan keseriusan agar kegiatan ini memberi manfaat dalam tugas-tugas mendatang. Kuasai materi yang diberikan untuk dijadikan sebagai bahan pertimbangan penerapannya pada kondisi nyata di lapangan nantinya,” tambahnya. Latihan Posko I Kodim 1701/Jayapura ini akan berlangsung selama beberapa hari ke depan dengan berbagai skenario latihan yang telah dirancang untuk menguji kemampuan komando dan pengendalian satuan. Melalui latihan ini, diharapkan para prajurit dapat semakin siap dan sigap dalam menghadapi berbagai situasi yang mungkin terjadi di lapangan.

Baca Juga :  Gedung SMP Negeri 8 Alasa Tidak Layak Digunakan Untuk Proses Belajar Mengajar, Kadis Pendidikan Diminta Turun Kelokasi

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Kasrem 172/PWY Kolonel Inf Bobbie Triyantho beserta para Kasi Korem 172/PWY, Kapolresta Jayapura Kombes Pol.Dr.Victor Mackbon, SH., S.I.K., M.H., Asisten I Setda Kota Jayapura Evert Meraudje, para perwakilan dari BPBD, Basarnas, Dinkes dan BMKG.(Lia Hambali)

Berita Terkait

Dandim 0108/Agara Hadiri Upacara HUT Bhayangkara Ke 78 Tahun Yang Digelar Di Polres Agara.
Rumah Sakit Nurul Hasanah Bhakti Sosial ,Di Komplek Lapangan Bola Desa Kuta Batu Dua 
Kodim 0108/Agara Laksanakan Upacara Mingguan Guna Meningkatkan Nilai Nasionalisme Prajurit.
“Kali Ini BeDa Bung..!!” Ini Kata Ketua Tim sayap Pemenangan Dulmusrid-Al Hidayat, Relawan Barisan BeDa Aceh Singkil-1
Jalin Dan Pererat Silaturahmi, Babinsa Anjangsana Dengan Peternak Kerbau.
Babinsa Jalin Komsos Dengan Warga Reparasi Elektronik.
Babinsa Bantu Bagun Rumah Warga di Desa Binaan Guna Meringankan Pekerjaanya.
Peduli Sarana Ibadah Babinsa Bersama Warga Masyarakat Gotong Royong Cat Masjid.

Berita Terkait

Senin, 1 Juli 2024 - 10:37 WIB

Dandim 0108/Agara Hadiri Upacara HUT Bhayangkara Ke 78 Tahun Yang Digelar Di Polres Agara.

Senin, 1 Juli 2024 - 09:23 WIB

Rumah Sakit Nurul Hasanah Bhakti Sosial ,Di Komplek Lapangan Bola Desa Kuta Batu Dua 

Senin, 1 Juli 2024 - 08:39 WIB

Kodim 0108/Agara Laksanakan Upacara Mingguan Guna Meningkatkan Nilai Nasionalisme Prajurit.

Senin, 1 Juli 2024 - 08:38 WIB

“Kali Ini BeDa Bung..!!” Ini Kata Ketua Tim sayap Pemenangan Dulmusrid-Al Hidayat, Relawan Barisan BeDa Aceh Singkil-1

Senin, 1 Juli 2024 - 07:52 WIB

Babinsa Jalin Komsos Dengan Warga Reparasi Elektronik.

Senin, 1 Juli 2024 - 07:48 WIB

Babinsa Bantu Bagun Rumah Warga di Desa Binaan Guna Meringankan Pekerjaanya.

Senin, 1 Juli 2024 - 07:45 WIB

Peduli Sarana Ibadah Babinsa Bersama Warga Masyarakat Gotong Royong Cat Masjid.

Senin, 1 Juli 2024 - 07:37 WIB

BEM FKIP USK dan Dinas Pendidikan Provinsi Aceh Sepakat Upayakan Peningkatan Kualitas Calon Tenaga Pendidik Di Aceh

Berita Terbaru