Wakapolres Toba Hadiri Peluncuran Maskot dan Jingle Pilkada 2024

Hidayat Desky

- Redaksi

Kamis, 27 Juni 2024 - 10:44 WIB

4049 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

TOBA AGARANEWS.COM

Kapolres Toba AKBP Wahyu Indrajaya, SH, S.I.K yang di wakili oleh Wakapolres Toba Kompol B Simarmata menghadiri acara Peluncuran Maskot dan Jingle pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati Toba Tahun 2024 yang diselenggarakan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Toba bertempat di Ballroom Hotel Labersa Balige Kabupaten Toba Provinsi Sumatera Utara, Rabu (26/6/2024) sekira pukul 16.00 Wib

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ketua KPU Toba Sugar Fernando Sibarani bersama Komisioner KPU Toba langsung menyambut kedatangan Bupati Toba Ir Poltak bersama Forkopimda Toba dengan Penyematan Stola Ulos Batak

Maskot bernama “Si-HASAPI”dengan makna Alat musik erat kaitanya dengan pesta. Memilih alat musik Hasapi sebagai karakter maskot, merupakan pernyataan bahwa masyarakat Kabupaten Toba siap menyambut Pilkada Kabupaten Toba tahun 2024 sebagai pesta demokrasi indonesia.

Logo KPU diletakkan di atas menyerupai penutup kepala melambangkan KPU menjungjung tinggi aturan yang berlaku. KPU menjamin untuk men-jadi lembaga yang independen sehingga tidak dapat diintervensi pihak mana pun.

Dua buah senar hasapi adalah simbol kreatifitas dan harmoni. Dalam
Pilkada Kabupaten Toba ini hendaknya masyarakat memilih Calon Bupati dan Wakil Bupati yang dinilai sebagai tim yang solid sehingga dapat menciptakan terobosan untuk kemajuan daerah.

Baca Juga :  Pasca Kericuhan Antar Marga Purba di Desa Doulu, Nini Karo Ambil Alih Pos Penjagahan Simpang Tiga

Kata HORAS dalam Aksara Batak merupakan ungkapan sukacita atas Pilkada Kabupaten Toba Tahun 2024 dan harapan agar perhelatan ini dapat berjalan dengan baik

Wakapolres Toba Kompol B Simarmata , dalam kesempatanya mengimbau kepada seluruh masyarakat Kabupaten Toba untuk menggunakan hak pilihnya pada Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati Toba 2024.

Ia juga mengajak masyarakat untuk bersama-sama menjaga keamanan dan kelancaran selama penyelenggaraan Pilkada.

Dengan diluncurkannya jingle dan maskot, serta sosialisasi yang gencar dilakukan oleh KPU Kabupaten Toba, diharapkan masyarakat semakin terinformasi dan antusias untuk menggunakan hak pilihnya pada Pilkada Serentak 2024. Diharapkan pula Pilkada dapat berjalan dengan aman, lancar, dan menghasilkan pemimpin yang terbaik untuk Kabupaten Toba

Mari kita bersama-sama mensukseskan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Toba 2024 dengan menggunakan hak pilih secara bertanggung jawab

Dalam kegiatan tersebut juga diumumkan pemenang Jingle dan maskot pemilihan Bupati dan Wakil Bupati.

Untuk maskot Si-HASAPI pemenangnya yakni Juara I Rowley Pardede, Juara II Sunggane Tambunan dan Juara III Kersia Dorkas

Sedangkan Pemenang Jingle Juara I Josep Humisar, Juara II Baharaja Panjaitan dan Juara III Dewa Pranata Aritonang

Baca Juga :  Kapolres Sergai Hadiri Kegiatan Rekapitulasi & Penetapan Hasil Penghitungan Suara Pilkada Bupati dan Wakil Bupati

Turut Hadir Hadir Ketua KPU Kabupaten Toba Sugar Fernando Sibarani, Divisi Parmas KPU Prov Sumut Sitori Mendrofa, Bupati Kabupaten Toba Ir Poltak Sitorus, Kapolres Toba AKBP Wahyu Indrajaya SH, S.I.K yang di wakili oleh Waka Polres Toba Kompol Berman Simarmata, SH. MH, Komisioner KPU Kabupaten Toba Helderia Purba, Komisioner KPU Kabupaten Toba Ridwan Marpaung, Komisioner KPU Kabupaten Toba Erikson Sitorus, Komisioner KPU Kabupaten Toba Posma Naiborhu, Sekretaris KPU Kabupaten Toba Ricardo Silaban, Ketua Bawaslu Kabupaten Toba Sahat Sibarani, Komisioner Bawaslu Toba Japarlin Napitupulu, Komisioner Bawaslu Toba Daniel Sharon Pasaribu, Pabung Toba Kodim 0210/TU Mayor A. S Butarbutar, Kasat Intelkam Polres Toba Iptu Jon Lister Siahaan, Kasi Intel Kajari Balige Oloan Sinaga SH, Para Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama Kabupaten Toba, Tokoh Adat Kabupaten Toba, Para PPK se Kabupaten Toba dan Para Pemerhati Pemilu Kabupaten Toba, Perwakilan dari Partai Politik, Staff KPU Kabupaten Toba dan LSM serta Awak Media.

Sementara itu Perwakilan dari KPU Kab/Kota se Sumut yang hadir KPUD Tapanuli Utara, KPUD Sibolga, KPUD Pematang Siantar, KPUD Labusel, KPUD Madina, KPUD Sergai, KPUD Tebing, KPUD Humbahas, KPUD Tapanuli Tengah.

(HARIANTO SIAHAAN)

Berita Terkait

Tim Opsnal Satreskrim Polres Toba Kembali Berhasil Amankan Diduga Pelaku Judi Togel
Diduga Ratusan Kapal Pukat Harimau Bebas Beroprasi dan Bongkar di Tangkahan Sibolga.
Tim Opsnal Reskrim Polres Sibolga Amankan Pelaku Judi Jenis Sydney
Kapolres Toba Pimpin Apel dan Berikan Bantuan Beasiswa dan Sumur Bor
Karang Taruna Jandi Meriah Mengadakan Turnamen Bola Volley
Lewat Cooling System, Polsek Lumban Julu Patroli Dialogis Berikan Himbauan Kamtibmas
Cegah Gangguan Kamtibmas, Polres Sibolga Laksanakan Patroli Skala Besar
Laksanakan Patroli Kota Presisi Satuan Samapta Polres Sibolga Di daerah Rawan Kejahatan

Berita Terkait

Rabu, 3 Juli 2024 - 11:00 WIB

Akibat Pemerintah AS kirim BTC Senilai USD 240 Juta ke Coinbase, Performa Bitcoin Turun ke Bawah level USD 62.000

Rabu, 3 Juli 2024 - 10:20 WIB

Meningkatkan Kualitas Public Speaking di SD dan SMP Tarsisius 2 bersama Coach Priska Sahanaya, PRONAS, SINOTIF dan AGATIS

Rabu, 3 Juli 2024 - 10:20 WIB

Akulaku Perkuat Portofolio Penyaluran Pembiayaan Produktif Melalui Pembiayaan Alat Berat

Rabu, 3 Juli 2024 - 10:00 WIB

Hisense Hadirkan Gaming TV ULED Mini LED U7N

Rabu, 3 Juli 2024 - 09:41 WIB

Apakah 2024 adalah Waktu yang Tepat untuk Membuka Usaha di Bali?

Rabu, 3 Juli 2024 - 08:56 WIB

VRITIMES Mengukuhkan Kemitraan Media dengan SuryaSumatera.com, FormatBerita.com, dan MediaTorLampung.com

Rabu, 3 Juli 2024 - 06:00 WIB

Orang Asing Berinvestasi $495 juta di Pasar Properti Abu Dhabi

Rabu, 3 Juli 2024 - 06:00 WIB

Peluncuran Token XRP! Beli XRP di BSC dengan Mudah: Melalui Beli Finance X Cryptowatch

Berita Terbaru