Pemkab Blora Hibahkan Tiga Bidang Tanah Kepada Polres Blora  

Redaksi Jawa Tengah

- Redaksi

Kamis, 28 Juli 2022 - 08:03 WIB

40143 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BLORA – AGARANEWS.COM  Ini bentuk dukungan Pemkab Blora kepada Polres Blora untuk menjaga kondusifitas dan meningkatkan pelayanan kepada masyarakat Blora. Selain memberikan mobil dan motor operasional, juga hibahkan tiga bidang tanah, termasuk usulkan kenaikan status Polsek Cepu.

 

Disela-sela perkenalan Kapolres Blora yang baru, AKBP Fahrurozi, S.I.K., MM., MH, di Pendopo Rumah Dinas Bupati, Rabu siang (27/7/2022), Bupati Blora, H. Arief Rohman, S.IP., M.Si. serahkan sejumlah fasilitas penunjang Polres Blora tersebut.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

 

Yakni bantuan kendaraan operasional, satu unit mobil patroli pengawalan (Patwal) dan satu unit kendaraan sepeda motor trail. Termasuk hibah tiga bidang tanah dari Pemkab Blora untuk Polres Blora dan usulan kenaikan status Polsek Cepu.

 

Tiga bidang tanah yang dihibahkan tersebut, masing-masing sebidang tanah di Kelurahan Jepon untuk perluasan Mapolres Blora dengan status hak pakai. Kemudian sebidang tanah untuk bangunan Pos jaga di Perumnas Karangjati dengan status hak pakai, serta sebidang tanah Pos Polisi Polaman, Desa Sendangharjo di tepi Jalan Nasional Blora-Rembang dengan status hak pakai.

 

Ikut menyaksikan penyerahan fasilitas dan hibah tanah itu, Wakil Bupati dan jajaran Forkopimda lainnya.

 

Bupati Arief menyampaikan, penyerahan kendaraan dinas operasional dan hibah tanah tersebut merupakan dukungan Pemkab Blora untuk Polres dalam hal meningkatkan pelayanan.

 

“Ke depan akan semakin banyak tamu yang datang ke Blora, mengingat operasional Bandara akan dilakukan dan peningkatan pelayanan stasiun Besar Cepu. Sehingga Polres Blora butuh tambahan kendaraan patwal guna mendukung tugas pengawalan,” papar Bupati Arief.

Baca Juga :  Saya tidak menyangka tadi waktu mengisi BBM, bertemu dengan Pak Menteri. Dagangan saya juga di borong Terimakasih Pak Menteri.

 

Sedangkan hibah tanah dengan status hak pakai, menurut Bupati juag untuk meningkatkan pelayanan kamtibmas Polres Blora. Salah satunya untuk perluasan lahan Mapolres yang ada di Jl. Blora – Cepu KM 5, Jepon.

 

“Selain itu, kami juga akan mengusulkan peningkatan status Polsek Cepu mengingat banyak aset vital negara disana, mulai Bandara, Stasiun Besar, Pertamina dll. Sehingga kepada Kapolres Blora yang baru, Komandan Fahrurozi, kami mohon agar usulan ini dikawal bersama,” lanjut Bupati.

 

 

Terus Bersinergi

 

Dalam kesempatan ini, Bupati yang akrab disapa Mas Arief ini juga ucapkan selamat datang kepada AKBP Fahrurozi SIK., MM., MH., yang baru saja menjabat sebagai Kapolres Blora. Bupati menyatakan siap untuk terus bersinergi mendukung program program pembangunan kamtibmas dalam rangka mewujudkan Blora yang aman, damai, dan kondusif.

 

“Kita juga ingin terus bersinergi dengan Polri maupun TNI untuk membangun kondusifitas daerah. Bersama Pak Kapolres yang baru, Pak Dandim, Kajari, Bu Wakil Ketua DPRD dan lainnya akan bersama-sama mengawal ini. Kita Blora aman, kondusif, bukan tidak mungkin akan banyak yang tertarik untuk berinvestasi kesini. Mohon doanya,” tambah Bupati.

Baca Juga :  78 Klomtan Sentra Tembakau di Blora Terima Bantuan Alsintan dan Saprodi

 

Sementara itu, Kapolres AKBP Fahrurozi, SIK., MM., MH., menyampaikan terimakasih kepada jajaran Pemkab Blora yang telah memberikan perhatian luar biasa kepada jajaran Kepolisian Polres Blora.

 

“Ini sambutan yang hangat, hangat sekali. Ketika kami baru saja tiba bertugas di Blora, langsung menerima bantuan kendaraan operasional dan hibah tanah. Tentunya ini sebuah amanah yang harus kami jaga dan kami manfaatkan untuk menunjang kelancaran tugas. Sekali lagi terimakasih Pak Bupati. Mohon kami diterima sebagai anggota keluarga besar Kabupaten Blora. Kami siap menyukseskan program program Pemkab Blora,” terang Kapolres.

 

Usai penyerahan kendaraan patwal dan hibah tanah, dilanjutkan dengan Perkenalan Kapolres baru dengan jajaran Forkopimda, OPD, para Camat, Kapolsek, dan seluruh Danramil, di Rumah Dinas Bupati. Dalam kesempatan ini, hadir AKBP Fahrurozi, S.I.K., MM., MH., selaku Pejabat Kapolres Blora yang baru, bersama istri, Ny. Jean Fahrurozi.

 

Adapun unsur Forkopimda Blora hadir komplit, mulai Bupati H. Arief Rohman, S.IP., M.Si., Wakil Bupati Tri Yuli Setyowati, ST., MM., Ketua DPRD H. M. Dasum, SE., MMA., Dandim 0721/Blora Letkol Inf. Andy Soelistyo, KP., S.Sos., M.Tr (Han)., Kajari Ichwan Effendi, SH., MH., hingga Kepala PN, PA, dan Sekda. Turut hadir para istri dan suami Forkopimda.

Biro Blora: Huri  (Tim Liputan Prokompim Blora)

Red: Hans

Berita Terkait

Hibah total 13 milyar rupiah diberikan kepada Kejari dan polres Blora oleh pemerinda Blora
Datangi Kemenpora, Bupati Arief Minta Bantuan Pembangunan Stadion
TMMD Tahap I 2024 Kodim Blora Digelar di Desa Sendangrejo Ngawen
Heboh PT HIJ mengalami kerugian 122 juta perhari akibat pencurian tambang
Pemprov Jateng dan Pemkab Blora Bersinergi Lakukan Monitoring Pemilu
Pembangunan Rumah Susun Polres Blora Dimulai
Wakapolri Resmikan Rumah Sakit Bhayangkara Blora
Presiden Minta Menteri PUPR Bangun Pasar Ngawen Yang Baru Saja Kebakaran

Berita Terkait

Jumat, 3 Mei 2024 - 01:34 WIB

Serma Sutrisno Ajak Pemuda Diskusikan Keamanan di Kelurahan Sei Kera Hilir 2

Jumat, 3 Mei 2024 - 01:31 WIB

Komsos, Media Babinsa Untuk Menjalin Hubungan Silahturahmi Bersama Perangkat Desa

Jumat, 3 Mei 2024 - 01:28 WIB

Koramil 0201-16/TM Bersama Polsek Tanjung Morawa dan Pemerintah Setempat Gerebek Tempat Judi Mesin Meja Tembak Ikan di Desa Tanjung Morawa B

Jumat, 3 Mei 2024 - 01:26 WIB

Babinsa Koramil 02/Selesai Laksanakan Pengecekan Harga Cabe dan Bahan Dapur Lainnya di Desa Sei Limbat 

Jumat, 3 Mei 2024 - 01:19 WIB

Babinsa Koramil 0201-08/MA Memonitor dan Bantu Pengamanan Di Lokasi Penemuan Mayat

Jumat, 3 Mei 2024 - 01:14 WIB

Babinsa Koramil 0201-08/MA Bersama Bhabinkamtibmas Sambangi Pos Jaga Security Perumahan

Jumat, 3 Mei 2024 - 01:11 WIB

Berbaur Dengan Warga Menjadi Kebiasaan Babinsa Di Wilayah Binaan

Jumat, 3 Mei 2024 - 01:08 WIB

Komsos Bersama Mitra Kerja Dan Warga, Merupakan Kegiatan Rutin Babinsa Di Wilayah Binaan

Berita Terbaru