Kodam Tanjungpura Gelar Bimtek Penatausahaan BMN dan Siman V2

ABDIANSYAH,SST

- Redaksi

Rabu, 6 November 2024 - 19:04 WIB

50118 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kubu Raya, –Kodam XII/Tanjungpura menggelar bimbingan teknik penatausahaan Barang Milik Negara (BMN) dan sosialisasi sistem informasi dan manajemen aset negara (Siman) V2 di Lingkungan TNI AD Gelombang II TA 2024. Bertempat di Aula Sudirman, Makodam XII/Tpr, Rabu (6/11/2024).

Kegiatan Bimtek dibuka oleh Pangdam XII/Tpr yang diwakili oleh Aslog Kasdam XII/Tpr Kolonel Arh Mokhamad Ibnu Sukelan, S.I.P. Materi disampaikan oleh KPKNL Pontianak dan Tim dari Slogad yang diketuai oleh Kolonel Cpl Reki Feriyanto. Diikuti oleh para Kabalakdam, Pasilog dan Pasiminlog jajaran Kodam XII/Tpr.

Aslog Kasdam XII/Tpr Kolonel Arh Mokhamad Ibnu Sukelan membacakan sambutan Pangdam XII/Tpr mengatakan, instansi pemerintah harus dapat mengelola penatausahaan Barang Milik Negara secara transparan, akuntabel dan dapat di pertanggungjawabkan atas pelaksanaan APBN.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Oleh karena itu diperlukan peningkatan pengetahuan, pemahaman juga keterampilan untuk memahami dan mengimplementasikan pengelolaan BMN sesuai ketentuan yang berlaku,” katanya.

Untuk itu Kolonel Arh Mokhamad Ibnu Sukelan menegaskan, kepada peserta Bimtek agar dapat menjadikan forum tersebut menjadi efektif untuk meningkatkan sinergi dan kolaborasi yang terpadu para pejabat penatausahaan BMN.

“Ikuti dan pahami dengan baik apa yang disampaikan narasumber dan pemateri baik dari KPKNL Pontianak dan Tim dari Slogad, pelajari dengan baik tentang penyampaian Laporan BMN melalui Aplikasi Sakti, Migrasi Data Aplikasi SIMAN Versi 2, dan Kebijakan terkait tentang Penatausahaan BMN di Lingkungan TNI AD,” tegasnya. (Pendam XII/Tpr)

Berita Terkait

Merajut Silaturahmi, Menjaga Persatuan dan Menghargai Perjuangan Para Veteran
Akrab Dan Dicintai Masyarakat, Satgas Yonif 641/Bru Anjangsana ke Rumah Warga Distrik Eragayam
Kodam I/BB dan Dinas Pangan Sumut Perkuat Kolaborasi Ketahanan Pangan
Satgas Yonif 642/Kps Bersihkan Lingkungan Sekitar Gereja
Dandim 0418/Palembang Hadiri Penutupan Kejuaraan Tenis Meja Indonesia Pingpong League Youth – Zona 1 Sumatera 2025
Datangi Dekati dan Sayangi, Inilah Cara Komsonya Babinsa Jayengan di Wilayah Binaan
Kodim 1608/Bima Ikut Meriahkan Festival Rimpu Mantika ‘ The Jewel Of Bima ” Dalam Rangka HUT Kota Bima Ke- 23
Satgas Pamtas RI-RDTL Yonarhanud 15/DBY Pos Oelbinose Gelar Kegiatan Wawasan Kebangsaan di Desa Tasinifu