Indra Kurniawan : Jangan Jadi Pahlawan Para Predator Anak Dibawah Umur

LIA HAMBALI

- Redaksi

Senin, 11 November 2024 - 20:23 WIB

5085 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Kota Bandarlampung- AgaraNews.com//
Anggota Persatuan Wartawan Duta Pena Indonesia (PWDPI), Kota Bandar Lampung, M. Indra Kurniawan ingatkan kepada para awak media agar jangan jadi pembela predator oknum guru yang menghancurkan masa depan anak bangsa.

Hal ini dikatakan, M. Indra Kurniawan yang sering dipanggil Indra Segalo-galo kepada sejumlah awak media pada Senin (11/11/2024).

Indra mengatakan, ahir-ahir ini marak sekali kaus pencabulan anak dibawah umur oleh para predator baik oknum guru di negara kita.

Bahkan kata dia, baru-baru ini polisi menangkap Yandi Supriyadi, tersangka kasus pencabulan terhadap anak di panti asuhan Kunciran, Kota Tangerang. Yandi ditangkap di pasar usai bersembunyi di perkebunan Empat Lawang, Palembang.

“Menurut keterangan pihak Mabes Polri, dilansir dari detik.com, tersangka diamankan di pasar pada saat dia mau belanja kebutuhannya, karena dia mau belanja. Saat ini tersangka sedang dibawa ke Jakarta untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya,”ujar Indra.

Indra juga mengatakan korban pencabulan anak dibawah umur oleh para predator oknum guru dan masyarakat juga marak di Provinsi Lampung.

Ia membeberkan pihak penyidik Unit Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA) Satreskrim Polresta Bandar Lampung melimpahkan tersangka dan barang bukti kasus pencabulan oknum guru terhadap murid sekolah dasar ke Kantor Kejaksaan Negeri Bandar Lampung, Senin (11/11/2024).

“Bahkan minggu-minggu ini saya juga banyak dapat laporan serta surat kuasa dari salah satu walimurid MAN 2 Kota Bandar Lampung jika ada salah satu oknum guru diduga telah melakukan perbuatan tak menyenangkan dengan sejumlah muridnya. Bahkan ada beberapa murid juga mengaku mendapatkan perlakuan pelecehan seksual,”imbuh Indra.

Sayang nya, masih kata Indra para siswa dan wali murid takut untuk melaporkan peristiwa ini.

“Meski banyak yang peduli atas kejadian tersebut bahkan dari sejumlah lembaga bantuan hukum serta para tokoh adat Lampung serta aparat kepolisian namun para siswa dan orang tua murid tetap enggan untuk melaporkan kejadian tersebut,”ujarnya.

Ironisnya lagi kata Indra, bermunculan pemberitaan yang sifatnya orang suruhan dari oknum pelaku untuk memutar balikkan fakta jika seolah-oleh oknum guru tersebut terzolimi dan kena fitnah.

“Namun saya tidak akan menyerah sampai disini, justru saya atas panggilan jiwa demi menolong kaum yang lemah akan terus mencari keadilan sampai kasus ini betul-betul mendapatkan kepastian hukum,”pungkas indra. (Rg/Tim)

Berita Terkait

147.400 Lebih Paket MBG Terdistribusi SPPG Lanud Husein Sastranegara
Sosialisasi Hot Line Mudik Polri 110, Polres Tebingtinggi Bagikan Brosur kepada Masyarakat
Patroli Dialogis Polres Tebingtinggi, Cegah Kejahatan Jalanan dan Penimbunan BBM
Pemkab Pakpak Bharat Berkomitmen Penuh Memberikan PPA
Kunjungan dan Pemantapan Pelatihan Tahap 2 Program Magang IM Jepang Bersama Kementerian Ketenagakerjaan RI
Ciptakan Lingkungan Bersih, Pos Rawara Satgas Yonif 642/Kps Laksanakan Karya Bakti Bersama Masyarakat
Satgas Pamtas RI-RDTL Sektor Barat Yonarhanud 15/DBY Berikan Pelatihan Disiplin di SD Buk
Pangdam V/Brawijaya Tekankan Pentingnya Penggunaan Anggaran Secara Transparan dan Akuntabel

Berita Terkait

Senin, 17 Maret 2025 - 15:08 WIB

147.400 Lebih Paket MBG Terdistribusi SPPG Lanud Husein Sastranegara

Senin, 17 Maret 2025 - 15:05 WIB

Sosialisasi Hot Line Mudik Polri 110, Polres Tebingtinggi Bagikan Brosur kepada Masyarakat

Senin, 17 Maret 2025 - 15:02 WIB

Patroli Dialogis Polres Tebingtinggi, Cegah Kejahatan Jalanan dan Penimbunan BBM

Senin, 17 Maret 2025 - 15:00 WIB

Pemkab Pakpak Bharat Berkomitmen Penuh Memberikan PPA

Senin, 17 Maret 2025 - 14:57 WIB

Kunjungan dan Pemantapan Pelatihan Tahap 2 Program Magang IM Jepang Bersama Kementerian Ketenagakerjaan RI

Senin, 17 Maret 2025 - 14:50 WIB

Satgas Pamtas RI-RDTL Sektor Barat Yonarhanud 15/DBY Berikan Pelatihan Disiplin di SD Buk

Senin, 17 Maret 2025 - 14:47 WIB

Pangdam V/Brawijaya Tekankan Pentingnya Penggunaan Anggaran Secara Transparan dan Akuntabel

Senin, 17 Maret 2025 - 14:45 WIB

Babinsa Bersama Warga Bersihkan Masjid, Wujud Kebersamaan TNI dan Rakyat

Berita Terbaru

HEADLINE

Pemkab Pakpak Bharat Berkomitmen Penuh Memberikan PPA

Senin, 17 Mar 2025 - 15:00 WIB