Sergai,Agaranews.com //Jumat penuh keberkahan, Wakapolsek Firdaus Polres Serdang Bedagai (Sergai) Iptu Imam Muliadi, bagikan bantuan sosial kepada masyarakat yang jurang mampu, Jumat, (06/12/2024) sekira pukul 09.00 WIB s.d selesai, di seputaran Jalinsum Seirampah s.d Jalinsum Sukadamai Wilkum Polsek Firdaus.
Turut mendampingi Wakapolsek Firdaus, Bhabinkamtibmas Aiptu RT. Sihombing, Bhabinkamtibmas Aiptu Endra. S, Kanit Binmas Aiptu R.S Dalimunthe, dan Bhabinkamtibmas Bripka JD. Nababan. Dalam giat tersebut personil Polsek Firdaus memberikan sedikit bantuan berupa beras sebanyak 10 karung kepada warga yang di temui.
Kegiatan bertujuan meningkatkan rasa kepedulian personel Polsek Firdaus untuk saling berbagi antara sesama. Meningkatkan Citra Polri Khususnya Polsek Firdaus di tengah tengah masyarakat. Menciptakan Situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif. Serta hadirnya petugas Polri khususnya Polsek firdaus di tengah – tengah masyarakat di wilkum Polsek firdaus, Plt. Kasi Humas Polres Sergai Ipda Ardika Junaidi Napitupulu, S.H., menjelaskan. (MS)