Tanah Karo, AgaraNews. Com // Polres Tanah Karo kembali menggelar kegiatan Safari Minggu Kasih sebagai bentuk pendekatan dan pelayanan kepada masyarakat. Kegiatan yang berlangsung pada Minggu (2/02/2025), ini dilaksanakan di Gereja GKPS Kabanjahe Kota, Jalan Mariam Ginting, Kecamatan Kabanjahe, Kabupaten Karo, mulai pukul 08.00 WIB hingga 10.00 WIB.
Safari Minggu Kasih kali ini dipimpin oleh Kasat Samapta Polres Tanah Karo, AKP Jonni H. Damanik, S.H., M.H., serta dihadiri oleh Pendeta dan pengurus GKPS Kabanjahe Kota bersama sekitar 230 jemaat.
Dalam ibadah tersebut, jemaat mendapatkan kotbah yang disampaikan oleh Pdt. Topni Saragih, dengan mengambil ayat dari Kitab Psalmen (Masmur) 71:1-6, yang mengangkat tema “Doa Minta Perlindungan di Masa Tua”.
Selain itu, acara semakin berkesan dengan persembahan lagu pujian oleh Briptu Bangun Siregar, yang menyanyikan lagu rohani dengan penuh penghayatan.
Sebagai bagian dari pendekatan kepada masyarakat, AKP Jonni H. Damanik, S.H., M.H., menyampaikan pesan pesan harkamtibmas (pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat) kepada para jemaat. Dalam pesannya, ia mengajak masyarakat untuk bersama sama menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan masing masing serta mengimbau agar selalu waspada terhadap potensi gangguan kamtibmas.
Tidak hanya itu, Polres Tanah Karo juga menunjukkan kepeduliannya kepada anak anak dengan membagikan snack atau makanan ringan kepada anak anak sekolah Minggu, menciptakan suasana penuh kehangatan dan kebersamaan. Acara ditutup dengan sesi foto bersama antara personel kepolisian dan jemaat gereja.
AKP Jonni H. Damanik menyampaikan bahwa kegiatan Safari Minggu Kasih ini bertujuan untuk mempererat hubungan antara Polri dan masyarakat, khususnya jemaat gereja, serta untuk memastikan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif di wilayah hukum Polres Tanah Karo.(Lia Hambali)