Kutacane Agaranaws.com – Babinsa Posramil Ketambe Kopda Karnovi jajaran Kodim 0108/Agara melaksanakan Anjangsana dengan petani kacang hijau mengecek perkembangan tanaman kacang hijau milik Ibu Sumarni di desa lawe Aunan kec ketambe Kab, Aceh Tenggara, Kamis (06/02/2025).
Kopda Karnovi menyampaikan, Dalam kesempatan ini, babinsa memberikan arahan sekaligus menyemangati para petani agar lebih giat dalam melaksanakan penanaman dan perawatan tanaman kacang hijau, hal ini sesuai dengan program peningkatan swasembada pangan Indonesia yang harus mampu mencapai swasembada pangan Nasional.
Kopda Karnovi juga menambahkan bahwa kami sebagai Babinsa akan terus siap membantu apabila petani atau pun warga kami membutuhkan bantuan dalam masalah perkembangan ketahanan pangan baik tanaman kacang hijau,dan terus mengecek lahan kacang hijau. sekaligus turut membantu mengatasi masyarakat bila ada kesulitan.imbuh babinsa. Pungkasnya.
Pemilik lahan tanaman kacang hijau Ibu Sumarni menyampaikan banyak terimakasih atas kehadiran bapak babinsa dan juga memberikan apresiasi kepada bapak babinsa yang sudah turun langsung dan mengarahkan sekaligus mengecek perkembangan lahan kacang hijau milik kami, “ujarnya.
(Pendim Agara).