Kutacane Agaranews.com – Babinsa Koramil 0108-03 /Badar, Koptu Sudirman jajaran Kodim 0108/Agara membantu masyarakat mengutip hama keong mas pemakan tanaman padi milik bapak Sunardi di Desa Badar indah, Kec Badar, Kab Aceh Tenggara.kamis (06/03/2025)
Koptu Sudirman menyampaikan Ancaman tanaman padi seperti hama keong mas dan lain-lain perlu segera diantisipasi dengan mencari hama keong dengan cara menjemput keong atau penyemprotan obat- obatan pembasmi hama tanaman, sehingga tidak sampai terlambat atau mengancam produksi panen mendatang,” ujarnya.
Pada saat tanaman padi baru ditanam atau saat berbunga rentan terhadap serangan hama keong mas, sehingga perlu pengawasan dan perawatan lebih intensif dari petani. Pungkasnya.
Sementara itu, Bapak Sunardi mengaku sangat senang dan berterimakasih dengan kehadiran pendampingan yang dilakukan oleh Bapak Babinsa selain pengambilan keong mas mengurangi hama pada tanaman padi ,keong mas juga bisa untuk makanan ternak di rumah,ujarnya.
(Pendim Agara).