Medan, AgaraNews. Com // Pelayanan Pemerlu Kesejahteraan Sosial (PPKS) merupakan upaya menciptakan kondisi sosial yang tertib dan nyaman.Khususnya di wilayah perkotaan.Untuk terlaksananya kegiatan tersebut, Personel Koramil 0201-10/MM melaksanakan pendampingan kegiatan PPKS di Jln Kapten Rahmat Buddin No. 190 Kelurahan Terjun Kecamatan Medan Marelan. Dan di Kantor Camat Medan Labuhan Jln. Yos Sudarso Kelurahan Martubung Kecamatan Medan Labuhan.
Minggu (09 maret 2025).
Dalam rangka mendukung upaya Pemerintah menciptakan ketertiban umum yang Nyaman.Personel Koramil 0201-10/MM Babinsa Pelda Zulkarnaen melaksanakan pendampingan Kegiatan PPKS di Kecamatan Medan Marelan. Dan Babinsa Serka Subagyo Melaksanakan pendampingan PPKS di Kecamatan Medan Labuhan.
Pelaksanaan PPKS tersebut diawali dengan apel peserta seluruh pelaksana kegiatan, dan apel tersebut diambil Sekcam dari dua Kecamatan. Hal tersebut bertujuan untuk menyampaikan kegiatan dan kordinasi sehingga tepat sasaran, khususnya penanganan Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ) secara Humanis.
Dalam kegiatan tersebut, unsur forkopimcam, dinas terkait, babinsa dan bhabinkamtibmas serta Petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (P3SU) Kecamatan turut hadir.
Dengan terlaksana kegiatan tersebut,Wilayah Koramil 0201-10/MM yang terdiri dari Kecamatan Medan Marelan dan Kecamatan Medan Labuhan semakin nyaman dan kondusif,khususnya selama Bulan Suci Ramadhan dan Menjelang Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriah. (Fahmi/Lia Hambali)