Danramil 0201-02/MT Hadiri Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat Toba 2025 di Polrestabes Medan

LIA HAMBALI

- Redaksi

Jumat, 21 Maret 2025 - 00:26 WIB

5017 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Medan, AgaraNews. Com // Danramil 0201-02/MT Kapten Inf Elias Sinaga bersama para Babinsa menghadiri Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat Toba 2025 yang digelar di halaman Polrestabes Medan pada Kamis (20/03/2025) pukul 08.30 WIB. Kegiatan ini merupakan bagian dari persiapan pengamanan menjelang Hari Raya Idul Fitri 1446 H, guna memastikan situasi tetap kondusif selama arus mudik dan perayaan Lebaran di Kota Medan.

Apel tersebut dipimpin langsung oleh Kapolrestabes Medan, Kombes Gidion Arif Setyawan, SH, SIK dan dihadiri oleh berbagai unsur terkait, termasuk Danpomdam I/BB, Mewakili Dandim 0201/Medan Pasiops Kodim 0201/Medan (Mayor Inf B. Sitompul), Kasatpol PP Kota Medan R. Harahap, Aspem Kota Medan, Kajari Kota Medan, para Kapolsek jajaran, Babinsa Kodim 0201/Medan, Bhabinkamtibmas, Satpol PP, Dishub, Damkar, BPBD, serta anggota Pramuka.

Dalam kegiatan ini, rangkaian acara dimulai dengan apel gabungan, dilanjutkan dengan pemeriksaan pasukan oleh pimpinan apel, kemudian pengarahan dari Kapolrestabes Medan yang menekankan pentingnya sinergi antarinstansi dalam menjaga keamanan dan kelancaran arus mudik. Kegiatan diakhiri dengan pembacaan doa dan sesi foto bersama sebagai simbol kesiapan seluruh personel dalam menjalankan tugas pengamanan Operasi Ketupat Toba 2025.

Danramil 0201-02/MT Kapten Inf Elias Sinaga dalam kesempatan tersebut menyampaikan bahwa partisipasi TNI dalam apel ini merupakan bentuk dukungan penuh terhadap Polri dalam menjaga keamanan masyarakat, khususnya selama perayaan Idul Fitri.

“Kami dari Koramil 0201-02/MT Khususnya Kodim 0201/Medan siap mendukung penuh pelaksanaan Operasi Ketupat Toba 2025. Sinergitas antara TNI, Polri, dan seluruh elemen terkait sangat penting agar masyarakat dapat merayakan Idul Fitri dengan aman dan nyaman,” ujar Kapten Inf Elias Sinaga.

Beliau juga menambahkan bahwa personel Koramil 0201-02/MT akan dikerahkan untuk membantu pengamanan di berbagai titik strategis di Kota Medan, terutama di kawasan rawan kemacetan dan pusat-pusat keramaian. Selain itu, Babinsa juga akan terus melakukan patroli bersama pihak kepolisian guna memastikan situasi tetap kondusif dan tertib.

Kegiatan apel gelar pasukan ini selesai pada pukul 09.20 WIB dalam keadaan tertib, lancar, dan aman. Dengan kesiapan seluruh personel yang terlibat, diharapkan Operasi Ketupat Toba 2025 dapat berjalan dengan sukses, sehingga masyarakat dapat menjalankan ibadah dan merayakan Idul Fitri dengan rasa aman dan nyaman (Fahmi/Lia Hambali)

Berita Terkait

Kapolsek Gilimanuk Padukan Jumat Curhat dengan Safari Ramadan di Musala Al-Maghfirah
Pemerintah Prancis Apresiasi Polri Tangkap Pembegal Warganya di Sunda Kelapa
Pelayanan Kesehatan di Pos Satgas TNI, Danpos Kotis Nyatakan Terbuka Untuk Umum
Demi Efisiensi dan Akselerasi Layanan, Bupati Pati Perintahkan Rasionalisasi Pegawai Non ASN di RSUD Soewondo
Polres Tanah Karo Tangkap Beruntun Pembeli Hingga Bandar Narkoba
Bupati Asahan Taufik Zainal Siregar,S.sos,Msi Diwakili Sekretaris Satpol PP Kabupaten Asahan Terima DPP. Terkam- Indonesia
Satres Narkoba Polres Tebingtinggi Gagalkan Peredaran Narkoba di Jalan Sudirman
Bupati Pakpak Bharat Franc Bernhard Tumanggor Hadiri RUPS

Berita Terkait

Jumat, 21 Maret 2025 - 11:21 WIB

Kapolsek Gilimanuk Padukan Jumat Curhat dengan Safari Ramadan di Musala Al-Maghfirah

Jumat, 21 Maret 2025 - 11:13 WIB

Pemerintah Prancis Apresiasi Polri Tangkap Pembegal Warganya di Sunda Kelapa

Jumat, 21 Maret 2025 - 10:11 WIB

Polres Tanah Karo Tangkap Beruntun Pembeli Hingga Bandar Narkoba

Jumat, 21 Maret 2025 - 10:07 WIB

Bupati Asahan Taufik Zainal Siregar,S.sos,Msi Diwakili Sekretaris Satpol PP Kabupaten Asahan Terima DPP. Terkam- Indonesia

Jumat, 21 Maret 2025 - 10:03 WIB

Satres Narkoba Polres Tebingtinggi Gagalkan Peredaran Narkoba di Jalan Sudirman

Jumat, 21 Maret 2025 - 10:00 WIB

Bupati Pakpak Bharat Franc Bernhard Tumanggor Hadiri RUPS

Jumat, 21 Maret 2025 - 09:56 WIB

Jelang Berbuka Puasa, Kapolres Tebingtinggi Bagikan Takjil Kepada Warga

Jumat, 21 Maret 2025 - 09:43 WIB

Pangdam I/Bukit Barisan Beri Penghargaan kepada Personel Intel Kodim 0209/Labuhanbatu

Berita Terbaru