Kutacane Agaranews.com – Menjelang Berbuka Puasa, Babinsa Koramil 0108/Agara, melaksanakan Pengamanan Jalan Dan Persimpangan Dalam Rangka Mengatur Lalu Lintas Di Seputaran Pajak Kuning,*
Kecamatan Bambel Kab, Aceh Tenggara,Sabtu (22/03/2025).
Serma Supardi Batuud Koramil 0108/Agara menyampaikan, Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan kelancaran aktivitas masyarakat menjelang waktu berbuka puasa, setiap sore di bulan Ramadan, masyarakat berbondong- bondong membeli takjil untuk menu berbuka. Kondisi ini kerap menyebabkan kepadatan di sekitar lokasi pajak takjil, sehingga diperlukan penertiban guna menjaga ketertiban dan keamanan. ujarnya.
Batuud juga menyampaikan bahwa penertiban ini dilakukan agar aktivitas jual beli dapat berjalan dengan lancar, aman, dan kondusif, tidak ada saling desak-desakan. selain itu, kami juga memberikan pengamanan bagi pedagang dan pembeli yang ingin berbelanja takjil,” Imbuhnya..
Lebih lanjut batuud menambahkan bahwa Babinsa turut membantu kepolisian dalam mengurai kemacetan yang terjadi menjelang berbuka puasa. kondisi lalu lintas di kota terlihat lebih padat dari biasanya, dengan banyaknya kendaraan dan pejalan kaki yang berlalu lalang. Oleh karena itu, setiap hari kami aktif melaksanakan pembinaan kewilayahan, termasuk dalam menciptakan keamanan dan kelancaran lalu lintas di wilayah binaan,”
Keberadaan Babinsa di lokasi tidak hanya memberikan rasa aman bagi warga, tetapi juga membantu menjaga kelancaran arus lalu lintas di sepanjang Jalan Dengan sinergi antara TNI dan Polri, dishub dan satpol PP diharapkan masyarakat dapat beraktivitas dengan nyaman serta tetap menjaga ketertiban selama bulan Ramadan.
(Pendim Agara)..