Lapas Banyuwangi Peduli, Gelar Donor Darah Dalam Rangka Hari Bhakti Pemasyarakatan Ke-61

LIA HAMBALI

- Redaksi

Jumat, 18 April 2025 - 10:16 WIB

5095 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Banyuwangi, AgaraNews. Com // Dalam rangka memperingati Hari Bhakti Pemasyarakatan ke-61, Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Banyuwangi menggelar kegiatan donor darah yang diikuti oleh pegawai Lapas serta anggota Paguyuban Ibu-Ibu Pemasyarakatan (PIPAS), Kamis (17/4).

Kegiatan ini dilaksanakan dengan mengunjungi Kantor Unit Donor Darah (UDD) Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Banyuwangi, sebagai bentuk kepedulian terhadap mereka yang membutuhkan pasokan darah.Dari 43 pegawai dan anggota PIPAS yang mendaftar, sebanyak 15 kantong darah berhasil dikumpulkan. Kepala Lapas Banyuwangi, Mochamad Mukaffi menjelaskan bahwa sebagian peserta tidak dapat melanjutkan donor darah karena beberapa kendala kesehatan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Beberapa pegawai dinyatakan tidak bisa melakukan donor darah dikarenakan mengkonsumsi obat tertentu, kadar hemoglobin (Hb) rendah, tekanan darah tinggi, serta alasan medis lainnya.

Mukaffi menambahkan kegiatan donor darah merupakan wujud nyata kepedulian terhadap sesama. Setetes darah yang kita sumbangkan bisa sangat berarti bagi mereka yang membutuhkan.Selain kegiatan ini, Lapas Banyuwangi juga rutin menggelar donor darah dengan mendatangkan tim PMI ke lokasi Lapas. Hal tersebut merupakan bagian dari kerja sama yang telah lama terjalin antara Lapas Banyuwangi dan PMI setempat.

Kami berkomitmen untuk terus mendukung program donor darah sebagai bentuk tanggung jawab sosial. Semoga kegiatan ini dapat memberikan manfaat bagi masyarakat yang memerlukan bantuan darah.

Kegiatan ini menjadi contoh nyata kepedulian sosial Lapas melalui aksi-aksi sederhana seperti donor darah. Dengan semangat Hari Bhakti Pemasyarakatan, Lapas Banyuwangi kembali menegaskan dedikasinya dalam berkontribusi bagi kemanusiaan.(Arif Garuda/Lia Hambali)
(IP-Tim)

Berita Terkait

Jumat Berkah Polsek Koja : Wujud Kepedulian Polri Lewat 50 Paket Nasi Kotak untuk Warga dan Ojol
Terus Jaga Hubungan Baik, Babinsa Koramil 01/Pariaman Melaksanakan Komsos Dengan Masyarakat Desa Tanjung Sabar
Babinsa Koramil 01/Pariaman Rutinkan Goro di Kampung Pancasila Bersama Masyarakat Desa Marunggi
Duduk dan Bincang Santai, Jaga Hubungan Baik Babinsa Koramil 03/Sungai Sariak Laksanakan Komsos Dengan Warga Binaan
Babinsa Koramil 03/Sungai Sariak Hadir di Tengah-tengah Masyarakat Untuk Membantu Evakuasi Pasar Yang Roboh di Sungai Sariak
Perihal Bekingi Dermaga Diatas DAS, Masyarakat Minta DPP PWRI Tinjau Kembali Kepengurusan DPC PWRI Tanjungbalai
Kapolres Pimpin Patroli dan Pengaturan Lalin Serta Penanganan Kemacetan di Pelabuhan Tanjung Priok
Yandri Tak Dipecat, Presiden Digugat : Apakah Tepat,..???

Berita Terkait

Minggu, 20 April 2025 - 00:16 WIB

Jumat Berkah Polsek Koja : Wujud Kepedulian Polri Lewat 50 Paket Nasi Kotak untuk Warga dan Ojol

Sabtu, 19 April 2025 - 23:46 WIB

Terus Jaga Hubungan Baik, Babinsa Koramil 01/Pariaman Melaksanakan Komsos Dengan Masyarakat Desa Tanjung Sabar

Sabtu, 19 April 2025 - 23:42 WIB

Babinsa Koramil 01/Pariaman Rutinkan Goro di Kampung Pancasila Bersama Masyarakat Desa Marunggi

Sabtu, 19 April 2025 - 23:35 WIB

Babinsa Koramil 03/Sungai Sariak Hadir di Tengah-tengah Masyarakat Untuk Membantu Evakuasi Pasar Yang Roboh di Sungai Sariak

Sabtu, 19 April 2025 - 23:20 WIB

Perihal Bekingi Dermaga Diatas DAS, Masyarakat Minta DPP PWRI Tinjau Kembali Kepengurusan DPC PWRI Tanjungbalai

Sabtu, 19 April 2025 - 23:16 WIB

Kapolres Pimpin Patroli dan Pengaturan Lalin Serta Penanganan Kemacetan di Pelabuhan Tanjung Priok

Sabtu, 19 April 2025 - 23:13 WIB

Yandri Tak Dipecat, Presiden Digugat : Apakah Tepat,..???

Sabtu, 19 April 2025 - 23:10 WIB

Danramil 1608-01/Rasanae Dampingi Walikota Bima Panen Raya Jagung

Berita Terbaru