Ketua PW GPA DKI Jakarta Dukung Pemberian Gelar Pahlawan Nasional kepada Presiden ke-2 RI H. M. Soeharto

ABDIANSYAH,SST

- Redaksi

Kamis, 6 November 2025 - 18:36 WIB

5040 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta, 06/11/3025 | Ketua Pimpinan Wilayah Gerakan Pemuda Al Washliyah Provinsi DKI Jakarta, Dedi Siregar, menyatakan dukungan terhadap rencana pemberian gelar Pahlawan Nasional kepada Presiden ke-2 Republik Indonesia, H. M. Soeharto.

Menurut Dedi Siregar, Presiden Soeharto adalah sosok pemimpin yang telah memberikan kontribusi besar dalam menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) serta mendorong pembangunan nasional di berbagai bidang.

“Kami di PW Gerakan Pemuda Al Washliyah DKI Jakarta menilai bahwa jasa-jasa Pak Harto terhadap bangsa dan negara sangat besar. Beliau berhasil membawa Indonesia keluar dari masa krisis politik dan ekonomi pada tahun 1960-an, kemudian meletakkan dasar pembangunan nasional yang nyata dan berkelanjutan,” ujar Dedi Siregar di Jakarta.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Lebih lanjut, Dedi Siregar menegaskan bahwa pemberian gelar Pahlawan Nasional kepada Soeharto merupakan bentuk penghargaan yang pantas atas pengabdian dan dedikasinya selama memimpin bangsa Indonesia selama lebih dari tiga dekade.

Dedi Siregar menjelaskan “Kita harus melihat Soeharto secara objektif dan proporsional. Tidak ada pemimpin yang sempurna, namun fakta sejarah menunjukkan bahwa di masa kepemimpinannya, Indonesia mencapai stabilitas, swasembada pangan, dan kemajuan infrastruktur yang luar biasa. Nilai-nilai perjuangan dan keteguhan beliau patut dijadikan teladan,” tambahnya.

Ketua PW GPA DKI Jakarta juga menyerukan agar pemerintah, khususnya Kementerian Sosial dan Dewan Gelar, Tanda Jasa, dan Tanda Kehormatan, dapat mempertimbangkan secara bijaksana usulan pemberian gelar tersebut sebagai bentuk penghargaan terhadap jasa tokoh bangsa yang telah berperan besar dalam pembangunan nasional.

“Kami yakin, pengakuan ini akan memperkaya semangat kebangsaan dan menghargai sejarah perjuangan para tokoh yang telah membangun Indonesia,” tutup Dedi Siregar. (RED)

Berita Terkait

Polsek Koja Sosialisasikan Penerimaan Anggota Polri 2026, Dorong Semangat Generasi Muda Jaga Lingkungan dan Warga
Polres Pelabuhan Belawan Laksanakan Panen Raya Jagung Program Ketahanan Pangan
Baznas Rohil Tegas Bantah Isu Bantuan Tak Tepat Sasaran
Babinsa Koramil 08/Sungai Geringging Hadiri Musrembang Dalam Rangka Menyepakati Rancangan RKP Nagari lll Koto Aur Malintang Selatan
Komsos dengan Pelaku Usaha Mikro dan Menengah Babinsa Berikan Motivasi
13 Pasangan Calon Pengantin Ikuti Bimbingan Perkawinan di KUA Kluet Utara
KASAD : Tentara Tidak Boleh Berkhianat
Dandim 0418/Palembang Bersama Ketua Persit Cabang XLII Ikuti Pengarahan Kasad di Makodam II/Sriwijaya

Berita Terkait

Kamis, 6 November 2025 - 00:14 WIB

Polsek Kelapa Gading dan Bulog Gelar Gerakan Pangan Murah, Ringankan Beban Warga

Selasa, 4 November 2025 - 19:44 WIB

Polisi Didesak Usut Tuntas Kasus Pencurian Laptop di SMK Negeri 1 Ma’u

Selasa, 4 November 2025 - 11:26 WIB

Jelang HUT ke-11 Tahun, Partai NasDem Kabupaten Nias Gratiskan Cek Kesehatan dan Pengobatan Warga

Senin, 3 November 2025 - 20:41 WIB

Wakapolres Metro Jakarta Utara Tinjau SPPG Polri Pegangsaan Dua, Bahas Persiapan Lomba Menu Terbaik

Senin, 3 November 2025 - 20:18 WIB

PKK Desa Lasara Siwalubanua Dimonitoring dan Dievaluasi oleh Tim PKK Kabupaten Nias

Senin, 3 November 2025 - 12:27 WIB

Kapolsek Kelapa Gading Gelar Upacara Kedinasan Pemakaman Aiptu Suwarto dengan Penuh Khidmat

Senin, 3 November 2025 - 11:26 WIB

Sejumlah Laptop Hilang di SMK Negeri 1 Ma’u, Pengawasan Aset Negara Dipertanyakan

Sabtu, 1 November 2025 - 19:22 WIB

Baru Menjabat, Inventaris Sekolah Hilang: Aktivis Antikorupsi Desak Kadis Pendidikan Sumut Copot Kepala SMK Negeri 1 Ma’u

Berita Terbaru