Polsek Kelapa Gading Kawal Distribusi Makanan Bergizi SPPG Polri untuk Siswa SMA Negeri 72 Jakarta Berjalan Tertib

LIA HAMBALI

- Redaksi

Jumat, 28 November 2025 - 12:56 WIB

5026 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Jakarta, AgaraNews.com //.Program Makanan Bergizi Gratis (MBG) dari Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Polri Polda Metro Jaya Pegangsaan Dua kembali disalurkan kepada pelajar di wilayah Jakarta Utara. Pada Jumat (28/11/2025) pagi, pendistribusian dilakukan di SMA Negeri 72 Jakarta, Kelapa Gading, dengan total 783 paket makanan.

Kegiatan dimulai sekitar pukul 06.00 WIB, diawali pemberangkatan dari dapur SPPG Pegangsaan Dua dan mendapatkan pengawalan personel Unit Intelkam Polsek Kelapa Gading. Pengawalan dilakukan untuk memastikan proses distribusi berlangsung aman, lancar, serta sesuai standar penyaluran makanan bergizi kepada siswa.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Setibanya di sekolah, paket makanan langsung diletakkan di meja yang telah disiapkan pihak sekolah sebelum dibagikan kepada para siswa penerima manfaat. Prosedur ini merupakan bagian dari atensi Wakapolres Metro Jakarta Utara agar penyaluran berlangsung tertib dan tidak menimbulkan kerumunan.

Adapun paket makanan yang diterima siswa terdiri dari menu lengkap, yakni nasi, chicken wings saus, tahu lada garam, capcay, serta susu. Selain itu terdapat pula menu tambahan berupa roti cokelat, telur rebus, kacang telur, dan pisang.

Hingga kegiatan berakhir pada pukul 07.50 WIB, proses distribusi berjalan aman dan kondusif. Jajaran Polsek Kelapa Gading memastikan pengawasan berlangsung hingga seluruh paket tersalurkan dengan baik.

Program MBG SPPG Polri menjadi salah satu upaya mendukung pemenuhan gizi pelajar, terutama di jenjang sekolah menengah. Polsek Kelapa Gading menyampaikan bahwa kegiatan serupa akan terus dilakukan secara rutin sesuai jadwal pendistribusian dari Polda Metro Jaya.( Lia Hambali)

Berita Terkait

Pelanggaran Etika Jurnalistik Brutal,..!!! Ali Sofyan (IWOI) Tuntut SCMNews.id Hapus Berita dan Minta Maaf dalam 12 Jam atau Diseret ke Jalur Hukum
Lakukan RDPU Dengan Komisi XIII DPR RI, HAKAN Sampaikan Tiga Point Utama Terkait Revisi Kebijakan Kewarganegaraan
Dugaan Uji KIR Siluman Mengemuka di Kota Probolinggo, AMI Desak Pemkot Tindak Tegas Oknum Dishub
Hubungan Kerja yang Baik, Babinsa Melaksanakan Komsos dengan Masyarakat Warga Binaan
Polres Sergai Intensif Pantau Situasi Hujan Deras, Berikan Himbauan Keselamatan Kepada Masyarakat
BABINSA BERSAMA DENGAN WARGA MELAKSANAKAN GOTONG ROYONG DI DESA GAPA GARU
Polres Tebingtinggi Evakuasi 21 KK Terdampak Banjir Di Dua Lokasi
Polres Tebingtinggi Tingkatkan Kamtibmas Lewat Patroli Blue Light

Berita Terkait

Jumat, 28 November 2025 - 14:11 WIB

Pelanggaran Etika Jurnalistik Brutal,..!!! Ali Sofyan (IWOI) Tuntut SCMNews.id Hapus Berita dan Minta Maaf dalam 12 Jam atau Diseret ke Jalur Hukum

Jumat, 28 November 2025 - 14:07 WIB

Lakukan RDPU Dengan Komisi XIII DPR RI, HAKAN Sampaikan Tiga Point Utama Terkait Revisi Kebijakan Kewarganegaraan

Jumat, 28 November 2025 - 14:04 WIB

Dugaan Uji KIR Siluman Mengemuka di Kota Probolinggo, AMI Desak Pemkot Tindak Tegas Oknum Dishub

Jumat, 28 November 2025 - 13:17 WIB

Hubungan Kerja yang Baik, Babinsa Melaksanakan Komsos dengan Masyarakat Warga Binaan

Jumat, 28 November 2025 - 13:16 WIB

Polres Sergai Intensif Pantau Situasi Hujan Deras, Berikan Himbauan Keselamatan Kepada Masyarakat

Jumat, 28 November 2025 - 13:13 WIB

Polres Tebingtinggi Evakuasi 21 KK Terdampak Banjir Di Dua Lokasi

Jumat, 28 November 2025 - 13:09 WIB

Polres Tebingtinggi Tingkatkan Kamtibmas Lewat Patroli Blue Light

Jumat, 28 November 2025 - 13:05 WIB

Babinsa 03/Parongil Tegaskan Mitigasi Bencana sebagai Tanggung Jawab Bersama Warga Desa

Berita Terbaru