Hadir Di Tengah Masyarakat, Koramil 01/AK Selesaikan Permasalahan Warga

LIA HAMBALI

- Redaksi

Selasa, 28 Oktober 2025 - 19:46 WIB

5056 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Labuhanbatu Utara , AgaraNews.com ,// Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, Babinsa Koramil 01/AK Kodim 0209/LB Sertu M. Sirait melaksanakan mediasi permasalahan warga di Kantor Desa Siamporik Kecamatan Kualuh Selatan Kabupaten Labuhanbatu Utara, pada Jumat (24/10/2025).

Kegiatan mediasi ini di hadiri oleh kepala desa Siamporik Syafii Siagian, Babinsa Sertu M. Sirait, warga yang bertikai saudara R. Saragih, P. Tanjung dan Ardi Hasibuan. Mereka berkumpul di kantor desa Siamporik untuk menyelesaikan masalah utang piutang.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Bersama dengan kepala desa, Babinsa Sertu M. Sirait mengambil langkah memediasi warganya yang sedang bertikai dengan cara kekeluargaan. Hal ini bertujuan agar hal-hal yang tidak diinginkan tidak terjadi.Dengan kalimat yang santun namun tegas, Sertu M. Sirait menyampaikan bahwa semua dapat diselesaikan dengan cara kekeluargaan. Permasalahan utang piutang warga memang kerap terjadi ditengah masyarakat. Namun itu semua pasti ada jalan keluarnya.

“Bapak dan ibu, kita selesaikan masalah ini dengan kepala dingin, dengan kekeluargaan. Tidak baik sesama warga bertengkar karena suatu masalah. Marilah kita bicarakan masalah ini dengan baik”. Ujar Sertu M. Sirait

Sementara itu, kepala desa Siamporik Syafi’i Siagian menyampaikan apresiasi kepada Babinsa yang telah membantunya menyelesaikan masalah warga secara kekeluargaan. “Saya ucapkan terima kasih kepada Babinsa yang telah membantunya menyelesaikan masalah warga dengan kekeluargaan”. Ucap Syafi’i Siagian

Kehadiran Babinsa di tengah-tengah masyarakat dalam menyelesaikan masalah warga menjadi bukti nyata peran TNI dalam menjaga keamanan dan kerukunan antar sesama dalam kehidupan bermasyarakat.(Lia Hambali)

Berita Terkait

TNI Polri Untuk Masyarakat, Kodim 0108/Agara Bersama Polres Agara Salurkan Bantuan Korban Kebakaran
Bupati Pati Sampaikan Langkah Konkret Atasi Persoalan Peternak Ayam 
Bupati Pati Sebut Dua Faktor Utama Penyebab Banjir di Wilayah Batangan
Danrem 031/WB Pimpin Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda Ke-97 Tahun 2025
Ketua Persit KCK Cabang XXXVI Kodim 0209/Labuhanbatu Pimpin Olahraga Bersama, Wujudkan Kekompakan dan Semangat Kebersamaan
Rajut Kebersamaan, Koramil 01/AK Laksanakan Komsos Bersama Warga Desa Tanjung Pasir
Danramil 13/AN Hadiri Turnamen Bola Voli di Desa Pematang Seleng
Babinsa Koramil 09/NL Ajak Warga Dusun Lestari Gotong Royong Bersihkan Lingkungan

Berita Terkait

Rabu, 29 Oktober 2025 - 08:29 WIB

Babinsa Kodim 0108/Agara Laksanakan Patroli bersama Unsur Komponen Pendukung di wilayah Binaan

Rabu, 29 Oktober 2025 - 08:26 WIB

Kodim 0108/Agara Gelar Garjas Periodik, Sebagai Tolak Ukur Kemampuan Fisik Prajurit

Rabu, 29 Oktober 2025 - 08:20 WIB

Babinsa Posramil Ketambe Bersama Forkopimcam dan Warga Masyarakat Gotong Royong Percantik Desa Binaan

Rabu, 29 Oktober 2025 - 08:17 WIB

Babinsa Posramil Lawe Bulan Dampingi Kegiatan Posyandu Balita di Desa Binaan

Rabu, 29 Oktober 2025 - 08:09 WIB

Babinsa Bantu Petani Melon Bersihkan Gulma Guna Tingkatkan Produktivitas Hasil Panen

Rabu, 29 Oktober 2025 - 08:07 WIB

Bati Teritorial Bekali dan Sosialisasi Korps Kadet Republik Indonesia kepada Siswa

Rabu, 29 Oktober 2025 - 08:04 WIB

Batuud Posramil Lawe Sumur Hadiri Rapat Loka Karya Mini Lintas Sektoral

Selasa, 28 Oktober 2025 - 22:16 WIB

Warga Kuning 1 dan Sekitarnya Apresiasi BPJN Aceh atas Perbaikan Jalan dan Jembatan

Berita Terbaru