Forum Peduli Pembangunan Toba Sarankan Pemkab Sediakan TPU

LIA HAMBALI

- Redaksi

Kamis, 13 Maret 2025 - 11:01 WIB

5033 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Toba-AgaraNews.com//
Keberadaan Taman Pemakaman Umum (TPU) di Kabupaten Toba dinilai sangat vital. Dengan keberadaan TPU di bawah pengelolaan pemerintah, akan memudahkan pemerintah dalam tata ruang daerah. Hal ini disampaikan oleh Tito Siahaan, Ketua Forum Peduli Pembangunan Toba saat audiensi dengan Bupati Toba di ruang kerja bupati pada Rabu (12/3/2025) sore.
“Kalau kita lihat sekarang kuburan dibuat dimana saja. Di tengah sawah, di samping rumah bahkan di pinggir jalan. Jika ini dibiarkan akan mengganggu perkembangan pembangunan Kabupaten Toba ke depan. Apalagi biaya pemindahan kuburan jauh lebih mahal daripada memindahkan rumah,” kata Tito Siahaan.

Menanggapi itu, Bupati Toba Effendi Sintong Panangian Napitupulu menyampaikan bahwa kebutuhan Kabupaten Toba terhadap TPU sudah pernah dibahas diera kepemimpinan Darwin Siagian. “Terimakasih Bapak telah ingatkan kita soal itu. Ini akan menjadi fokus perhatian kita,” kata Bupati.

Saat itu, Bupati juga meminta Kepala Dinas Lingkungan Hidup, Raja Ipan Sinurat memberi penjelasan terkait program TPU. Dalam penjelasannya, Raja Ipan Sinurat menyampaikan bahwa pembahasan soal TPU telah dibawa ke Propinsi bersama Anggota DPRD Candrow Manurung. “Kita sudah bahas ini dan kita juga sudah sampaikan ini ke Propinsi. Kita rencanakan di belakang pembibitan yang ada di Sibisa kurang lebih 20 hektare. Mudah-mudahan ini bisa realisasi,” kata Raja Ipan.

Bupati menambahkan bahwa tidak hanya di daerah Sibisa, namun di daerah Balige keberadaan TPU juga menjadi atensi.
“Kalau di Balige, ini juga menjadi atensi kita. Kalau dari kehutanan tidak masalah, tinggal dari kita menyurati mereka,” katanya.

Selain menyampaikan saran soal keberadaan TPU, Tito Siahaan juga menyampaikan bahwa kemacetan di Sopo Surung sudah harus mendapat perhatian dari pemerintah daerah. “Kalau tidak salah di sana ada aset Pemda. Jika memang mampu sudah seharusnya kita buat di sana sub terminal untuk menampung angkutan umum agar tidak macet,” katanya menyarankan.(Rg)

Berita Terkait

Personil Ajendam I/BB Ringkus Pelaku Begal di Tanjung Mulia Medan
Kahiyang Ayu Lantik Ny. Roswitha Antonius Ginting Jadi Ketua TP PKK, Ketua Tim Pembina Posyandu, Dan Ketua Dekranasda Kabupaten Karo
Omzet Ratusan Juta Perhari, Judi Gelper dan Dadu ‘Along’ di Rohil Tak Bisa Disentuh Hukum,Siapakah Dibelakangnya …???
Tim Safari Ramadhan Provinsi Sumbar Lakukan Kunjungan Ke Masjid Raya Enam Lingkung Kabupaten Padang Pariaman
Tim Wasev Pantau Pelaksanaan Kegiatan TMMD 123 Kodim 1416/Muna di Muna Barat
Dansatgas : Jalan Tembus Antar Desa Siap Dibuat,Masyarakat Padang Tualang Akan Meningkat Taraf Kehidupannya
Dansatgas TMMD Ke-123 Kodim 0212/Tapsel Beri Pemaparan Kepada Tim Wasev TMMD
Upaya Menjaga Kelestarian Lingkungan Hidup Di Masyarakat,TMMD 123 Kodim 0203/Lkt Normalisasi Parit 1500 Meter

Berita Terkait

Kamis, 13 Maret 2025 - 18:29 WIB

Personil Ajendam I/BB Ringkus Pelaku Begal di Tanjung Mulia Medan

Kamis, 13 Maret 2025 - 17:27 WIB

Kahiyang Ayu Lantik Ny. Roswitha Antonius Ginting Jadi Ketua TP PKK, Ketua Tim Pembina Posyandu, Dan Ketua Dekranasda Kabupaten Karo

Kamis, 13 Maret 2025 - 17:19 WIB

Omzet Ratusan Juta Perhari, Judi Gelper dan Dadu ‘Along’ di Rohil Tak Bisa Disentuh Hukum,Siapakah Dibelakangnya …???

Kamis, 13 Maret 2025 - 16:14 WIB

Tim Safari Ramadhan Provinsi Sumbar Lakukan Kunjungan Ke Masjid Raya Enam Lingkung Kabupaten Padang Pariaman

Kamis, 13 Maret 2025 - 16:07 WIB

Tim Wasev Pantau Pelaksanaan Kegiatan TMMD 123 Kodim 1416/Muna di Muna Barat

Kamis, 13 Maret 2025 - 16:00 WIB

Dansatgas TMMD Ke-123 Kodim 0212/Tapsel Beri Pemaparan Kepada Tim Wasev TMMD

Kamis, 13 Maret 2025 - 15:57 WIB

Upaya Menjaga Kelestarian Lingkungan Hidup Di Masyarakat,TMMD 123 Kodim 0203/Lkt Normalisasi Parit 1500 Meter

Kamis, 13 Maret 2025 - 15:54 WIB

Tinjau Lokasi TMMD 123 Kodim Tapsel,Tim Wasev Pusterad Apresiasi Program TMAB KASAD

Berita Terbaru