Langkat, AgaraNews. Com //
Meski harus melewati medan berat penuh tantangan dengan lokasi dan cuaca ekstrim,ternyata bagi personel Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-123 Kodim 0203/Langkat Korem 022/PT Kodam I Bukit Barisan untuk mewujudkan air bersih tidak menjadi masalah.Hal tersebut dianggap biasa saja.Buktinya meskipun di bulan suci ramadhan penuh berkah ini personel tetap semangat.
Tantangan berat dianggap sebagai perjuangan mereka dalam mewujudkan keinginan masyarakat yang sangat membutuhkan air bersih.Karena mewujudkan kesejahteraan masyarakat melalui program TNI Manunggal Air Bersih (TMAB) Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Maruli Simanjuntak terus menggaungkan kejajaran TNI AD di seluruh Indonesia sehingga banyak manfaatnya bagi masyarakat.
Tersedianya sarana dan prasarana sasaran pembangunan fisik maupun non-fisik merupakan Program yang menjadi tujuan utama Pelaksanaan TMMD ke 123 Kodim 0203 Langkat Tahun Anggaran 2025.
Salah satu Program unggulan sasaran pembangunan fisik yakni pembuatan sumur bor untuk memenuhi kebutuhan masyarakat Desa Tanjung Putus, Kecamatan Padang Tualang, Kabupaten Langkat.
Meskipun harus bersusah payah menuntaskan program unggulan kepala staf angkatan darat (KASAD) TNI Manunggal Air Bersih (TMAB), prajurit TNI dan Polri tetap semangat untuk menyelesaikan sumut bor yang merupakan Sasaran I di Dusun Bukit Timur Desa Tanjung Putus Kecamatan Padang Tualang.
Program TMAB guna mengatasi krisis air bersih dan mewujudkan hidup sehat masyarakat tersebut hingga saat ini mulai menunjukan hasil yang memberikan manfaat kepada warga masyarakat.
Memasuki hari ke-23 pelaksanaan kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-123 tahun 2025, personel TNI dan Polri tetap melaksanakan pekerjaan finishing kamar mandi umum dan pondasi sumur bor.
Terlihat denga penuh semangat, prajurit TNI dan personel Polri terus berjibaku menyiapkan sarana pendukung sumur bor air bersih. Hingga saat ini personel Satgas sudah melakukan pemasangan tandon air untuk warga Dusun Bukit Timur Desa Tanjung Putus Kecamatan Padang Tualang Kabupaten Langkat.
“Pekerjaan sasaran fisik tambahan program unggulan KASAD ini untuk melengkapi pembuatan sumur bor air bersih dan kamar mandi yang diperuntukan untuk warga masyarakat agar bisa menampung air bersih yang banyak,” ujar Dansatgas Letkol Arh.FX.Ibnu Hardiyanto.SE melalui Dan SSK Lettu Arh.Mangatas Tua Ambarita.
Selama sebulan dilaksanakan TMMD 123 personel Satgas terus berjuang tanpa mengenal lelah, mereka bekerja sama membuat tandon untuk penampungan air bersih. Terlihat terdengar suara komando dari anggota Satgas berpadu dengan semangat warga untuk menyelesaikan pekerjaan itu.
Bahkan, meskipun cuaca panas terik di bulan puasa personel Satgas tetap semangat bekerja untuk memenuhi kebutuhan air masyarakat Dusun Bukit Timur
“Pemasangan tandon air untuk penyaluran air bersih bagi masyarakat ini merupakan salah satu langkah untuk mengatasi ketersediaan air bersih bagi masyarakat setempat ketika pada musim musim kemarau nantinya,” ujar Dan SSK Lettu Arh.Mangatas Tua Ambarita.
Dan Ssk menjelaskan bahwa air bersih merupakan kebutuhan pokok yang sangat penting bagi kehidupan sehari-hari bagi masyarakat apalagi pada musim kemarau yang telah mengakibatkan sumber air di beberapa wilayah desa lokasi TMMD menjadi kritis.“Dengan adanya tandon air ini, diharapkan masyarakat dapat memiliki akses yang lebih baik terhadap air bersih, “ tandas Dan Ssk Lettu Arh.Mangatas Tua Ambarita.(Lia Hambali)