Satlantas Polres Simalungun Gelar Penyuluhan Keliling Jelang Nataru, Himbau Sopir Angkutan Umum Patuhi Aturan Lalu Lintas

LIA HAMBALI

- Redaksi

Rabu, 4 Desember 2024 - 22:07 WIB

50169 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Simalungun, AgaraNews. Com // Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Simalungun terus berupaya meningkatkan keselamatan dan keamanan di jalan raya, khususnya menjelang Natal dan Tahun Baru (Nataru). Salah satu upaya yang dilakukan adalah dengan menggelar penyuluhan keliling (penling) kepada para pengemudi angkutan umum.

Pada Rabu (4 Desember 2024) pukul 10.00 WIB, Kanit Kamsel Satlantas Polres Simalungun, Ipda R. Perangin Angin, memberikan penyuluhan kepada para pengemudi angkutan umum CV. SINAR BANGUN di pangkalan/halte mereka di Nagori Sahkuda Bayu, Kecamatan Gunung Malela, Kabupaten Simalungun.

“Penyuluhan ini bertujuan untuk mengingatkan para pengemudi agar selalu mematuhi peraturan berlalu lintas, sehingga dapat mengurangi pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas, serta menciptakan kamtibcar lantas di jalan raya,” ujar IPTU Jonni FH. Sinaga, SH., Kasat Lantas Polres Simalungun, saat dikonfirmasi pada hari yang sama.
Dalam penyuluhan tersebut, Kanit Kamsel menekankan pentingnya melengkapi surat kendaraan, seperti STNK, SIM, dan KIR, serta memperpanjang masa berlakunya jika sudah habis.

“Kami berharap dengan adanya penyuluhan ini, para pengemudi angkutan umum dapat lebih sadar dan bertanggung jawab dalam berkendara, sehingga dapat menciptakan situasi lalu lintas yang aman dan nyaman bagi semua pengguna jalan,” tambah IPTU Jonni FH. Sinaga.

Kegiatan penling ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran para pengemudi angkutan umum akan pentingnya keselamatan dan keamanan dalam berkendara, sehingga dapat meminimalisir terjadinya kecelakaan lalu lintas.

“Satlantas Polres Simalungun berkomitmen untuk terus berupaya menciptakan situasi lalu lintas yang aman dan tertib di wilayah hukum Polres Simalungun,” tutup IPTU Jonni FH. Sinaga.( Joe/Lia Hambali)

Berita Terkait

*Babinsa Koramil 02 Seunagan Laksanakan Komunikasi Sosial(komsos) Dengan Pedagang Ikan Di Desa Binaan*
*Pendekatan Babinsa Saat Komsos dengan Warga Binaannya di Kebun*
*Babinsa Posramil Beutong Ateuh Banggalang Kontrol Debit Air Irigasi di Persawahan Warga Desa Binaan*
Babinsa Perkuat Silaturahmi di Bulan Ramadhan dengan Anjang ke Rumah Warga
*Babinsa Koramil 01/Kuala Himbau Ibu-ibu Selalu Jaga Kebersihan Lingkungan*
*Dandim Terima Satu Orang Tahanan Yang Kabur Dari Lapas Kelas II B Kutacane Yang Menyerahkan Diri Ke Kodim 0108/Agara*
*Babinsa Laksanakan Pendampingan Kepada Petani Pasang Tali Cabe Merah*
*Sambangi Peternak Sapi,Babinsa Beri Pakan Dan Ingatkan Kebersihan Kandang*

Berita Terkait

Kamis, 13 Maret 2025 - 09:18 WIB

*Babinsa Koramil 02 Seunagan Laksanakan Komunikasi Sosial(komsos) Dengan Pedagang Ikan Di Desa Binaan*

Kamis, 13 Maret 2025 - 09:17 WIB

*Pendekatan Babinsa Saat Komsos dengan Warga Binaannya di Kebun*

Kamis, 13 Maret 2025 - 09:15 WIB

*Babinsa Posramil Beutong Ateuh Banggalang Kontrol Debit Air Irigasi di Persawahan Warga Desa Binaan*

Kamis, 13 Maret 2025 - 09:13 WIB

Babinsa Perkuat Silaturahmi di Bulan Ramadhan dengan Anjang ke Rumah Warga

Kamis, 13 Maret 2025 - 09:12 WIB

*Babinsa Koramil 01/Kuala Himbau Ibu-ibu Selalu Jaga Kebersihan Lingkungan*

Kamis, 13 Maret 2025 - 07:36 WIB

*Babinsa Laksanakan Pendampingan Kepada Petani Pasang Tali Cabe Merah*

Kamis, 13 Maret 2025 - 07:35 WIB

*Sambangi Peternak Sapi,Babinsa Beri Pakan Dan Ingatkan Kebersihan Kandang*

Kamis, 13 Maret 2025 - 07:33 WIB

*Babinsa Turut Serta Turun Sawah Bantu Pelaksanaan Panen Padi Di Desa Binaan*

Berita Terbaru

ACEH TENGGARA

*Pendekatan Babinsa Saat Komsos dengan Warga Binaannya di Kebun*

Kamis, 13 Mar 2025 - 09:17 WIB