Polsek Tebingtinggi Patroli dan Pengamanan Sholat Jumat di Masjid Al-Ikhsan Wannajah

LIA HAMBALI

- Redaksi

Jumat, 8 November 2024 - 15:55 WIB

50125 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

 

 

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Tebingtinggi,Agaranews.com // Dalam upaya menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat yang sedang melaksanakan Ibadah, Polsek Tebingtinggi Polres Tebingtinggi melaksanakan kegiatan patroli dan pengamanan Sholat Jumat. Pengamanan melibatkan dua personel, yaitu Aiptu DH. Parhusip dan Brigadir Supandi, Jumat (8/11/2024).

Kegiatan ini bertempat di Mesjid Al-Ikhsan Wannajah, PTPN III Kebun Rambutan Desa Payabagas Kecamatan Tebingtinggi Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai) – Sumut. Sholat Jumat yang diikuti oleh sekitar 80 jamaah tersebut dipimpin oleh Ustad Legimin, S.Ag. Patroli ini untuk memberikan rasa aman bagi jamaah dan memastikan situasi kamtibmas tetap kondusif selama pelaksanaan ibadah berlangsung. Selain memberikan pengamanan, petugas juga melakukan langkah antisipasi untuk mencegah tindak kriminal, seperti premanisme dan kejahatan jalanan. Selain itu untuk mengurangi resiko kemacetan lalu lintas disekitar lokasi ibadah serta mencegah adanya aktifitas balap liar yang dapat mengganggu ketertiban umum.

Kegiatan pengamanan ini berlangsung lancar dan terkendali. Polsek Tebingtinggi berharap melalui patroli rutin seperti ini, masyarakat dapat melaksanakan ibadah dengan tenang, dan suasana kamtibmas di wilayah hukum Polsek Tebingtinggi tetap aman dan terkendali. (MS)

Berita Terkait

Merajut Silaturahmi, Menjaga Persatuan dan Menghargai Perjuangan Para Veteran
Akrab Dan Dicintai Masyarakat, Satgas Yonif 641/Bru Anjangsana ke Rumah Warga Distrik Eragayam
Kodam I/BB dan Dinas Pangan Sumut Perkuat Kolaborasi Ketahanan Pangan
Kapolres Metro Jakut Hadiri Haul Akbar Habib Husein Bin Abubakar Alaydrus ke-277 : Memperingati Wali Allah Dengan Keberkahan dan Doa Bersama
SDN Grogol 01 Sukses Raih 12 Medali Di Kejuaraan Atletik Pelajar Bulanan Dispora DKI Jakarta
Polsek Tanah Jawa Silaturahmi Syawal Dengan Pimpinan Muhammadiyah Pematangsiantar
Polres Tanah Karo Sampaikan Pesan Kamtibmas Dalam Kegiatan Minggu Kasih di HKBP Lentera Ketaren
DTW Air Terjun Simonang – Monang Akan Segera Dibuka Kembali