Imunisasi dan Pemberian Makanan Tambahan Jadi Fokus Posyandu Bersama Babinsa 04/Tigalingga

LIA HAMBALI

- Redaksi

Kamis, 14 November 2024 - 15:40 WIB

5079 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Tigalingga, AgaraNews. Com // Dalam upaya meningkatkan kesehatan dan tumbuh kembang anak balita, Babinsa Koramil 04/Tigalingga, Kodim 0206/Dairi, secara aktif melaksanakan pendampingan Posyandu Balita di Desa Palding, Kecamatan Tigalingga. Kegiatan yang berlangsung pada hari Kamis, 14 November 2024, pukul 09.00 WIB hingga 11.30 WIB ini mendapat antusiasme yang tinggi dari masyarakat.

Posyandu balita yang dilaksanakan di Losd Desa Palding ini dihadiri oleh berbagai pihak terkait, antara lain Bidan Desa Palding (Dewi Br Sianturi, S.Keb, Evaulina Br Sitepu, S.Keb, dan Monang H. Br Ginting, Asked), Kepala Desa Palding (Ikuten Sinulingga), Babinsa Koramil 04/Tigalingga (Serma Imanuel Ginting), 8 orang kader Posyandu, serta 60 ibu balita beserta anak-anaknya.

Dalam kegiatan Posyandu ini, sejumlah kegiatan penting dilakukan untuk mendukung kesehatan dan tumbuh kembang balita, antara lain: Pemeriksaan rutin: Timbang berat badan dan ukur tinggi badan balita untuk memantau pertumbuhan, Imunisasi: Pemberian imunisasi sesuai jadwal untuk melindungi balita dari berbagai penyakit, Pemberian makanan tambahan: Penyediaan bubur kacang hijau sebagai makanan tambahan bergizi untuk balita dan Sosialisasi: Penyampaian informasi penting kepada para ibu mengenai tumbuh kembang anak, pencegahan stunting, dan pentingnya membawa anak ke Posyandu secara rutin. Danramil 04/Tigalingga, Kapten Arm L Situmorang, melalui Babinsa Serma Imanuel Ginting menyampaikan bahwa pendampingan Posyandu merupakan salah satu bentuk kepedulian TNI terhadap kesehatan masyarakat. “Kami berharap dengan adanya kegiatan ini, dapat meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya kesehatan anak sejak dini,” ujar Serma Imanuel Ginting.

Sementara itu, Bidan Desa Palding, Dewi Br Sianturi, S.Keb, menyampaikan apresiasi atas dukungan Babinsa Koramil 04/Tigalingga dalam pelaksanaan Posyandu. “Kerja sama yang baik antara petugas kesehatan dan Babinsa sangat membantu kami dalam memberikan pelayanan kesehatan yang optimal kepada masyarakat,” ungkapnya.

Dengan adanya kegiatan Posyandu yang rutin dan mendapatkan dukungan dari berbagai pihak, diharapkan angka stunting di Desa Palding dapat terus menurun dan tumbuh kembang anak semakin optimal.(Lia Hambali)

(Prajurit Pena)

Berita Terkait

Ini Komitmen Pemkab Blora Libatkan Gen Z, Perempuan Hingga Kelompok Rentan di Pembangunan Daerah
Pelajar dan Mahasiswa Aceh Tenggara Unjuk Rasa di DPRA
Komandan PMPP TNI Sambut Kunjungan Direktur UNIC Indonesia
Semangat Juang Tanpa Kenal Lelah,..!!! Satgas TMMD 123 Langkat dan Warga Tuntaskan Pekerjaan Gorong-gorong
Kapolsek Simpang Empat Tinjau Panen Perdana Program Ketahanan Pangan
Sat Lantas Polres Simalungun Gelar Blue Light Patrol Selama Sholat Taraweh di Enam Masjid
Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Sekretariat Daerah Kabupaten Karo Hadiri Kegiatan Rapat Koordinasi Penanganan Sampah di Kabupaten Karo
Bupati Karo Ikuti Rapat Koordinasi Dengan Seluruh Kepala Daerah Kabupaten/Kota Se-Sumut

Berita Terkait

Jumat, 14 Maret 2025 - 02:08 WIB

Bupati Aceh Tenggara Buka Musrenbang RKPK Tahun 2026, Dapil III

Kamis, 13 Maret 2025 - 15:10 WIB

Kapolres Agara Dimutasi, Jabatan Baru Kabagstrajemen Rorena di Polda Jatim TTK

Kamis, 13 Maret 2025 - 11:33 WIB

Jaga Stabilitas Harga Bahan Pangan Dandim 0116/Nagan Raya Bersama Forkopimda buka Pasar Murah

Kamis, 13 Maret 2025 - 09:18 WIB

*Babinsa Koramil 02 Seunagan Laksanakan Komunikasi Sosial(komsos) Dengan Pedagang Ikan Di Desa Binaan*

Kamis, 13 Maret 2025 - 09:17 WIB

*Pendekatan Babinsa Saat Komsos dengan Warga Binaannya di Kebun*

Kamis, 13 Maret 2025 - 09:15 WIB

*Babinsa Posramil Beutong Ateuh Banggalang Kontrol Debit Air Irigasi di Persawahan Warga Desa Binaan*

Kamis, 13 Maret 2025 - 09:13 WIB

Babinsa Perkuat Silaturahmi di Bulan Ramadhan dengan Anjang ke Rumah Warga

Kamis, 13 Maret 2025 - 09:12 WIB

*Babinsa Koramil 01/Kuala Himbau Ibu-ibu Selalu Jaga Kebersihan Lingkungan*

Berita Terbaru

ACEH TENGGARA

Bupati Aceh Tenggara Buka Musrenbang RKPK Tahun 2026, Dapil III

Jumat, 14 Mar 2025 - 02:08 WIB