Labura, AgaraNews. Com // Babinsa Desa Simandulang, Kecamatan Kualuh Leidong, Kabupaten Labuhanbatu Utara Serda Dody Arianto bekerja sama dengan PPL pantau pertumbuhan padi petani binaan setiap bulan guna mengetahui pertumbuhan padi, pemupukan, tingkat kesuburan, ada tidaknya gangguan hama pada tanaman padi.Senin (25/11/2024).
Hal tersebut diatas penting dilakukan Babinsa dan PPL untuk mengetahui hal hal apa saja yang sudah dilakukan petani terhadap tanamannya. Apabila ada kekurangan pada tanaman maka Babinsa dan PPL akan memberikan masukan kepada para petani sehingga tanamannya dapat tumbuh subur sesuai dengan yang diharapkan,guna mendukung program pemerintah untuk tingkatkan produksi gabah petani. Danramil 02/TL Mayor lnf D.W Aritonang, S.Sos kepada awak media menjelaskan bahwa “kolaborasi Babinsa dan PPL sangat dibutuhkan untuk tingkatkan produksi gabah kering di wilayah binaan Koramil 02/TL Kodim 0209/LB sehingga program pemerintah untuk swasembada pangan di Kabupaten Labuhanbatu Utara dapat tercapai,” ujar Danramil.
Sapda,S.P selaku kordinator PPL Kecamatan Kualuh Leidong menjelaskan kerjasama dengan Babinsa untuk dampingi petani bagi saya sangat menarik,karena ada teman suka dan duka setiap pendampingan di lapangan dan ada rekan untuk berkoordinasi dalam menghadapi para petani yang memiliki karakter berbeda setiap individu.
Semangat pak Babinsa ke depan masih banyak tantangan yang akan kita hadapi bersama untuk meningkatkan kualitas petani,tetap semangat.(Lia Hambali)
(Pendim0209)