Babinsa Koramil 07/Salak dan Bhabinkamtibmas Perketat Pengamanan Kotak Suara Pilkada Serentak 2024 di Pakpak Bharat

LIA HAMBALI

- Redaksi

Jumat, 29 November 2024 - 14:29 WIB

5074 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Pakpak Bharat, AgaraNews. Com // Dalam rangka memastikan keamanan dan kelancaran proses pasca-Pilkada Serentak 2024, Babinsa Koramil 07/Salak, Kodim 0206/Dairi Serda S. Boangmanalu, bersama Bhabinkamtibmas, melaksanakan monitoring dan pengamanan ketat terhadap 18 kotak suara yang berada di Sekretariat Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) STTU Julu, Kabupaten Pakpak Bharat. Kegiatan ini juga melibatkan Ketua PPK Febrianto Berutu, personel Polres Pakpak Bharat, serta Linmas sebagai bagian dari pengamanan terpadu. Jumat 29 November 2024.

Danramil 07/Salak, Kapten Inf MD Lumbantoruan, menjelaskan bahwa tahap pengiriman logistik dari desa ke kecamatan memerlukan pengamanan ekstra. “Pencoblosan telah selesai, dan saat ini merupakan fase krusial pengiriman kotak suara. Pengawalan ketat dari Babinsa dan Bhabinkamtibmas sangat diperlukan untuk memastikan tidak ada penyalahgunaan maupun gangguan keamanan,” ujar Kapten MD Lumbantoruan. Beliau menambahkan, pengamanan ini dilakukan secara serentak di seluruh wilayah Kabupaten Pakpak Bharat, termasuk di Kecamatan STTU Julu. Proses pengawalan kotak suara dari desa hingga kecamatan melibatkan personel TNI-Polri yang bersinergi dengan Linmas. Keberadaan kotak suara di Sekretariat PPK diawasi secara ketat hingga pelaksanaan sidang pleno tingkat kecamatan.

Serda S. Boangmanalu menegaskan bahwa Babinsa, selain melakukan pengamanan fisik, juga akan memitigasi potensi gangguan yang dapat mengancam stabilitas dan ketertiban wilayah. “Kami akan mempertebal sistem keamanan dan meningkatkan penjagaan di lokasi-lokasi strategis untuk memastikan kelancaran seluruh proses demokrasi,” pungkasnya.

Dengan pengamanan yang solid ini, diharapkan proses Pilkada Serentak 2024 di Kabupaten Pakpak Bharat dapat berjalan aman, tertib, dan transparan, serta mencerminkan integritas demokrasi yang sesungguhnya.(Lia Hambali)

(Prajurit Pena)

Berita Terkait

Kapolsek Gilimanuk Gelar Safari Ramadhan Bersama Pengurus Nahdlatul Ulama
Sukses,Acara Pengukuhan Panitia Pelantikan Dan BUKBER DPW PWDPI Sumut
KA.KANWIL DITJEN PAS ACEH:LAPAS KUTACANE HARUS PERCAYA DIRI & TETAP SOLID !
Satgas TMMD Ke-123 Kodim 0212/Tapsel Pasang Tangki Sumur Bor
RUU TNI: Kritik Atau Protes Kosong? Inilah Ulasan Letjen TNI Purn. Bambang Darmono
Prajurit TNI Diterjunkan Bantu Bersihkan Rumah Warga Yang Tertimbun Longsor
Dikelola Yayasan Moetiah, SMP Islam Terpadu Khusus Anak Yatim Piatu Berdiri di Blora 
Kodam I/BB Gelar Bakti Sosial Berbagi Kebahagiaan Dengan Anak-Anak Panti Asuhan

Berita Terkait

Minggu, 16 Maret 2025 - 19:29 WIB

Kapolsek Gilimanuk Gelar Safari Ramadhan Bersama Pengurus Nahdlatul Ulama

Minggu, 16 Maret 2025 - 19:25 WIB

Sukses,Acara Pengukuhan Panitia Pelantikan Dan BUKBER DPW PWDPI Sumut

Minggu, 16 Maret 2025 - 19:18 WIB

KA.KANWIL DITJEN PAS ACEH:LAPAS KUTACANE HARUS PERCAYA DIRI & TETAP SOLID !

Minggu, 16 Maret 2025 - 17:54 WIB

Satgas TMMD Ke-123 Kodim 0212/Tapsel Pasang Tangki Sumur Bor

Minggu, 16 Maret 2025 - 17:33 WIB

RUU TNI: Kritik Atau Protes Kosong? Inilah Ulasan Letjen TNI Purn. Bambang Darmono

Minggu, 16 Maret 2025 - 17:29 WIB

Dikelola Yayasan Moetiah, SMP Islam Terpadu Khusus Anak Yatim Piatu Berdiri di Blora 

Minggu, 16 Maret 2025 - 17:25 WIB

Kodam I/BB Gelar Bakti Sosial Berbagi Kebahagiaan Dengan Anak-Anak Panti Asuhan

Minggu, 16 Maret 2025 - 17:24 WIB

Ini Pesan Bupati Arief di Peringatan 118 Tahun Perjuangan Samin Surosentiko

Berita Terbaru

HEADLINE

Satgas TMMD Ke-123 Kodim 0212/Tapsel Pasang Tangki Sumur Bor

Minggu, 16 Mar 2025 - 17:54 WIB