Babinsa Menghadiri Rapat Rekapitulasi Hasil Penghitungan Perolehan Suara di Tingkat PPK Bilah Hilir

LIA HAMBALI

- Redaksi

Jumat, 29 November 2024 - 21:32 WIB

5079 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Labuhanbatu, AgaraNews. Com // Babinsa Koramil 09/NL Peltu Muhammad Hakim, mewakili Danramil 09/NL Kapten Cba. P. Matondang, SH.,MH. Menghadiri Rapat Rekapitulasi hasil perhitungan peroleh suara pilkada serentak tahun 2024 tingkat Kecamatan, bertempat di Balai Kelurahan Negeri Lama, Kecamatan Bilah Hilir Kabupaten Labuhanbatu.Jumat (29/11/2024).

Dalam kegiatan tersebut, Sekcam Bilah Hilir ibu Siti Zainab, SKM, menyampaikan apresiasi atas kerja keras penyelenggara pilkada serentak tahun 2024, Serta aparat keamanan TNI/Polri yang sudah menjaga keamanan pelaksanaan pilkada dengan baik. Beliau juga menekankan pentingnya keamanan dalam proses pleno ini dan menghimbau agar seluruh peserta dapat menjaga kenyamanan dalam melaksanakan rekapitulasi perhitungan suara dengan baik.

Danramil 09/NL diwakili Babinsa Peltu Muhammad Hakim mengatakan Kegiatan ini guna mengantisipasi munculnya masalah terhadap penghitungan suara di PPK, melaksanakan rapat rekapitulasi hasil penghitungan perolehan suara Pilkada serentak tahun 2024 yang tersebar di Kecamatan Bilah Hilir.

“Bahwa seluruh personel TNI-Polri yang melaksanakan pengamanan di PPK di tiap-tiap Kecamatan telah diperintahkan untuk melakukan pengamanan secara maksimal dalam Proses Penghitungan Surat Suara di PPK, hal ini memastikan agar seluruh proses Pilkada tahun 2024 berjalan aman dan nyaman untuk mengantisipasi terhadap kemungkinan munculnya masalah dalam perhitungan suara di PPK tingkat Kecamatan.”ucap Babinsa. Dilokasi yang sama, Kapolsek Bilah Hilir AKP. Andita Sitepu, SH, MH juga menyampaikan bahwa rapat pleno ini merupakan tahapan penting dalam proses Pilkada Serentak 2024, yang bertujuan untuk merekapitulasi hasil perolehan suara dari seluruh TPS di wilayah Kecamatan Bilah Hilir, kehadiran TNI/Polri dalam kegiatan ini untuk memastikan situasi tetap aman dan kondusif selama proses berlangsung.

“Kami berkomitmen untuk menjaga keamanan selama tahapan Pilkada. Kami ingin memastikan bahwa proses demokrasi ini berjalan lancar, transparan,dan sesuai aturan”.tuturnya

Turut hadir dalam acara rapat Sekcam Bilah Hilir Siti Zainab, SKM mewakili Camat Bilah Hilir, Kapolsek Bilah Hilir AKP. Andita Sitepu, SH, MH, Ketua Panwascam Kecamatan Bilah Hilir Edison Marpaung, Ketua PPK Bilah Hilir Mulkan Sagala, Saksi pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur dari Paslon 01, Saksi pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur dari Paslon 02, Saksi pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati dari Paslon 01, Saksi pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati dari Paslon 02, Saksi pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati dari Paslon 03,Ketua PPS/Desa se Kecamatan Bilah Hilir.(Lia Hambali)

(pendim0209).

Berita Terkait

Lewat TMMD 123 ,Kodim 0318/Natuna Wujudkan 8 Unit Hunian Layak Untuk Warga
Membangun Kebersamaan dan Silaturahmi, Dansatgas Buka Puasa Bersama Unsur Muspika dan warga Selemam
Hari Ke-16 ,Pembangunan Jalan Tembus TMMD 123 Natuna Capai 95,5 %
3 Hari Lagi TMMD 123 Kodim 0203/Langkat Berakhir, Program TMAB KASAD Tuntas
Air Bersih TMAB KASAD Datang,Warga Dusun Gardu Padang Tualang Sebut Keberkahan di Bulan Ramadhan
Tentara Datang,Sumber Air Bersih Kini Lebih Mudah Dijangkau Warga Desa Tanjung Putus
Poskamling Tuntas Dibangun Satgas, Dusun Bukit Timur Padang Tualang Semakin Aman dan Nyaman
Berlantai Keramik Berdinding Tembok, Dibangun Permanen Poskamling Bantuan TNI AD Untuk Warga Langkat

Berita Terkait

Senin, 17 Maret 2025 - 13:06 WIB

Lewat TMMD 123 ,Kodim 0318/Natuna Wujudkan 8 Unit Hunian Layak Untuk Warga

Senin, 17 Maret 2025 - 13:03 WIB

Membangun Kebersamaan dan Silaturahmi, Dansatgas Buka Puasa Bersama Unsur Muspika dan warga Selemam

Senin, 17 Maret 2025 - 12:59 WIB

Hari Ke-16 ,Pembangunan Jalan Tembus TMMD 123 Natuna Capai 95,5 %

Senin, 17 Maret 2025 - 12:57 WIB

3 Hari Lagi TMMD 123 Kodim 0203/Langkat Berakhir, Program TMAB KASAD Tuntas

Senin, 17 Maret 2025 - 12:54 WIB

Air Bersih TMAB KASAD Datang,Warga Dusun Gardu Padang Tualang Sebut Keberkahan di Bulan Ramadhan

Senin, 17 Maret 2025 - 12:49 WIB

Poskamling Tuntas Dibangun Satgas, Dusun Bukit Timur Padang Tualang Semakin Aman dan Nyaman

Senin, 17 Maret 2025 - 12:47 WIB

Berlantai Keramik Berdinding Tembok, Dibangun Permanen Poskamling Bantuan TNI AD Untuk Warga Langkat

Senin, 17 Maret 2025 - 12:45 WIB

Satgas TMMD Ke-123 Kodim 0212/Tapsel Takziah Ke Rumah Warga Yang Meninggal Dunia

Berita Terbaru