Patroli Blue Light Polsek Sipispis Berhasil Jaga Situasi Aman dan Kondusif

LIA HAMBALI

- Redaksi

Minggu, 1 Desember 2024 - 11:20 WIB

5066 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

 

Sergai,Agaranews.com // Personel Polsek Sipispis Polres Tebingtinggi melaksanakan kegiatan Patroli Blue Light untuk menciptakan rasa aman bagi masyarakat serta menjaga situasi Kamtibmas tetap kondusif, Sabtu malam (30/11/2024).

Dalam kegiatan tersebut, tim patroli yang terdiri dari Aipda Andi Syahdono, Bripka Marsita Situmorang, dan Bripka Feris Manik melaksanakan patroli di Jalinsum Desa Marjanji, Desa Buluhburi, dan Desa Gunungpane Kecamatan Sipispis, Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai) – Sumut. Patroli difokuskan untuk mengantisipasi berbagai potensi gangguan keamanan, seperti tindak kriminal, premanisme, balap liar, penggunaan knalpot brong, dan tawuran. Selain itu, patroli juga untuk mencegah kejahatan jalanan, termasuk tindak pidana 3C (Curas, Curat, Curanmor), begal, serta memastikan kelancaran arus lalulintas diwilayah tersebut.

Petugas juga menghimbau agar masyarakat tetap waspada dan segera melapor kepada pihak Kepolisian jika menemukan maupun mengalami gangguan keamanan dilingkungan tempat tinggal.

“Tidak ditemukan aktifitas balap liar, knalpot brong, tawuran, atau premanisme. Selain itu, tidak ada kejadian tindak pidana 3C maupun begal, dan arus lalulintas berjalan dengan lancar tanpa hambatan”, ucap petugas. (MS)

Berita Terkait

Salut..!!! TNI – Polri Dan Pemerintah Kabupaten Pakpak Bharat Sinergi Bantu Rumah Warga Yang Rusak Terkena Musibah
Kedekatan Babinsa Dengan Warga : Serka Wilopo Bantu Ibu Rosita Mengikat Daun Ubi
Guna Ciptakan Keakraban, Babinsa Silaturrahmi Dengan Perangkat Desa
Silaturahmi Dengan Peternak Sapi, Babinsa Koramil 14/PB di Desa Jati Kesuma
Babinsa Desa Perumnas Simalingkar Dampingi Posyandu Balita di Wilayah
Danramil 0201-16/Tanjung Morawa Jalin Silaturahmi dengan PT Trancontinen dalam Komsos
Babinsa Koramil 0201-04/MK Serda Gunawan Komsos PETUGAS PU Kota Medan
Babinsa Koramil 0201-02/MT Laksanakan Pengecatan Kantor dalam Rangka Pemeliharaan Pangkalan

Berita Terkait

Rabu, 12 Maret 2025 - 18:50 WIB

Salut..!!! TNI – Polri Dan Pemerintah Kabupaten Pakpak Bharat Sinergi Bantu Rumah Warga Yang Rusak Terkena Musibah

Rabu, 12 Maret 2025 - 18:47 WIB

Kedekatan Babinsa Dengan Warga : Serka Wilopo Bantu Ibu Rosita Mengikat Daun Ubi

Rabu, 12 Maret 2025 - 18:45 WIB

Guna Ciptakan Keakraban, Babinsa Silaturrahmi Dengan Perangkat Desa

Rabu, 12 Maret 2025 - 18:43 WIB

Silaturahmi Dengan Peternak Sapi, Babinsa Koramil 14/PB di Desa Jati Kesuma

Rabu, 12 Maret 2025 - 18:40 WIB

Babinsa Desa Perumnas Simalingkar Dampingi Posyandu Balita di Wilayah

Rabu, 12 Maret 2025 - 18:37 WIB

Babinsa Koramil 0201-04/MK Serda Gunawan Komsos PETUGAS PU Kota Medan

Rabu, 12 Maret 2025 - 18:34 WIB

Babinsa Koramil 0201-02/MT Laksanakan Pengecatan Kantor dalam Rangka Pemeliharaan Pangkalan

Rabu, 12 Maret 2025 - 18:33 WIB

Komsos Dengan Warga, Babinsa Koramil juga Rutin Pantau Wilayah Binaan

Berita Terbaru