Bhabinkamtibmas Polsek Berastagi Dukung Ketahanan Pangan Melalui Pendampingan Pertanian

LIA HAMBALI

- Redaksi

Selasa, 3 Desember 2024 - 11:46 WIB

5080 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tanah Karo, AgaraNews. Com //.Dalam upaya mendukung program ketahanan pangan nasional, Bhabinkamtibmas Polsek Berastagi, Aipda Septa Purba, aktif melakukan pendampingan terhadap masyarakat di bidang pertanian. Salah satu kegiatan terbaru yang dilaksanakan adalah bertani bersama warga binaannya, Prima Tarigan, di Dusun 1, Desa Sempajaya, Kecamatan Berastagi, Kabupaten Karo, Selasa(03/12/2024).

Lahan seluas 10 x 30 meter milik Prima Tarigan dimanfaatkan untuk menanam seledri. Melalui pendampingan yang, masyarakat diharapkan mendapat motivasi untuk terus memanfaatkan lahan agar hasilnya bisa menunjang kebutuhan ekonomi serta mendukung ketahanan pangan nasional.

“Kegiatan ini sejalan dengan arahan Presiden RI untuk berperan aktif dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui ketahanan pangan nasional. Saya berharap, kolaborasi ini dapat menjadi contoh bagi masyarakat lain untuk memanfaatkan lahan pertanian yang ada,” ujar Aipda Septa Purba.

Kapolsek Berastagi, AKP Hendri Tobing, S.H., juga menyatakan dukungannya terhadap program ini. “Kabupaten Karo dikenal sebagai wilayah agraris yang potensial. Saya mengajak seluruh masyarakat untuk bersama sama memanfaatkan potensi ini guna mendukung ketahanan pangan nasional. Kegiatan yang dilakukan oleh Aipda Septa Purba adalah langkah konkret yang patut diapresiasi,” ujar AKP Hendri Tobing.

Selain memberikan pendampingan, kegiatan ini juga bertujuan untuk mempererat hubungan antara Polri dan masyarakat sehingga tercipta situasi keamanan dan ketertiban yang kondusif.

Prima Tarigan, selaku pemilik lahan, mengungkapkan rasa terima kasihnya atas perhatian dari Bhabinkamtibmas. “Dengan dukungan seperti ini, kami jadi lebih semangat untuk bertani. Saya berharap hasil panen seledri ini dapat mendukung kebutuhan keluarga sekaligus menjadi inspirasi bagi warga lain,” tuturnya.

Diharapkan, inisiatif seperti ini dapat terus berlanjut dan melibatkan lebih banyak masyarakat sehingga kontribusi dalam mewujudkan ketahanan pangan nasional semakin signifikan.( Donal)

#polrestanahkaro
#kapolrestanahkaro
#humaspolrestanahkaro

Berita Terkait

Satgas TMMD Ke-123 Kodim 0212/Tapsel Gelar Penyuluhan Pertanian
Tim Satgas Pangan Polda Jatim Sidak Pasar Wonokromo,Temukan Kecurangan Volume Minyak Goreng
Polsek Tebingtinggi Sambangi Penjual Makanan, Himbau Jaga Toleransi Selama Ramadhan
Komandan Kodim 0308/Pariaman Melaksanakan Safari Ramadhan Di Masjid Al-Abrar Kota Pariaman
Satgas Pamtas RI-RDTL Yonarhanud 15/DBY Pos Oelbinose Fasilitasi Camping Pramuka SMP Putri St. Xaverius
Dirjenpas Sentuh Hati Warga Binaan, Ajak Benahi Bersama Lapas Kutacane 
Tim Khusus Ditresnarkoba Polda Sumut Berhasil Bongkar Jaringan Narkoba, Tangki Mobil Dimodifikasi Sembunyikan 13 Kg Sabu
Jelang Kunjungan Wasev, Kapten Inf Syaiful Abdi Pimpin Apel Pembagian Tugas di Lokasi TMMD 123 Palas

Berita Terkait

Rabu, 12 Maret 2025 - 12:41 WIB

Satgas TMMD Ke-123 Kodim 0212/Tapsel Gelar Penyuluhan Pertanian

Rabu, 12 Maret 2025 - 12:37 WIB

Tim Satgas Pangan Polda Jatim Sidak Pasar Wonokromo,Temukan Kecurangan Volume Minyak Goreng

Rabu, 12 Maret 2025 - 12:33 WIB

Polsek Tebingtinggi Sambangi Penjual Makanan, Himbau Jaga Toleransi Selama Ramadhan

Rabu, 12 Maret 2025 - 12:29 WIB

Komandan Kodim 0308/Pariaman Melaksanakan Safari Ramadhan Di Masjid Al-Abrar Kota Pariaman

Rabu, 12 Maret 2025 - 12:22 WIB

Satgas Pamtas RI-RDTL Yonarhanud 15/DBY Pos Oelbinose Fasilitasi Camping Pramuka SMP Putri St. Xaverius

Rabu, 12 Maret 2025 - 12:06 WIB

Tim Khusus Ditresnarkoba Polda Sumut Berhasil Bongkar Jaringan Narkoba, Tangki Mobil Dimodifikasi Sembunyikan 13 Kg Sabu

Rabu, 12 Maret 2025 - 11:58 WIB

Jelang Kunjungan Wasev, Kapten Inf Syaiful Abdi Pimpin Apel Pembagian Tugas di Lokasi TMMD 123 Palas

Rabu, 12 Maret 2025 - 11:55 WIB

Sektor Perikanan Menjadi Pendukung Ketahanan Pangan Di Polsek Sukaramai

Berita Terbaru