Rawat Kondusifitas Wilayah, TNI Polri di Abdya Gelar Patroli Terpadu

LIA HAMBALI

- Redaksi

Rabu, 4 Desember 2024 - 18:25 WIB

5074 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

 

Abdya, AgaraNews . Com // Dalam rangka merawat Kondusifitas wilayah, puluhan personel gabungan dari Kodim 0110/Abdya, Polri, Dishub dan Satpol PP melakukan patroli terpadu tersebar di 9 Kecamatan dalam Kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya), Rabu (4/12/2024).

Dandim 0110/Abdya Letkol Inf Beni Maradona, S.Sos melalui Pasi Ops Lettu Inf Razali mengatakan, kegiatan patroli gabungan tersebut digelar sebagai upaya menjaga keamanan dan ketertiban wilayah.

“Patroli ini kita gelar untuk cipta kondisi keamanan wilayah khususnya menjelang Milad GAM dan moment Nataru ke depan,” terangnya.

Pasiops menjelaskan, patroli gabungan ini dimulai sejak Selasa malam. TNI Polri dan sinergi gabungan disebar di sejumlah titik berdasarkan maping kerawanan. Di samping berkeliling patroli, petugas gabungan juga memberikan himbauan kepada warga agar tetap waspada dan awas terhadap segala perkembangan yang terjadi di wilayah.

Ia menyebutkan di Abdya kasus kriminal minim terjadi. Namun demikian untuk menjaga kondusifitas tersebut petugas gabungan secara masif rutin menggelar patroli bersama hingga ke tingkat desa.

Ia berharap, dengan digelarnya patroli terpadu tersebut dapat menjaga dan meningkatkan Kamtibmas di wilayah sehingga aktivitas perekonomian masyarakat dapat terus berjalan.

“Keamanan wilayah ini menjamin terhadap maju mundurnya suatu daerah. Maka dari itu untuk mendukung kemajuan pembangunan daerah, kondusifitas ini patut kita jaga,” tandasnya.( Lia Hambali)

Berita Terkait

Kapolres Simalungun Gelar Buka Puasa Bersama Anak Yatim dan Kaum Dhuafa
Bhayangkari Cabang Simalungun Hadir di Acara Buka Puasa Bersama Kapolres Simalungun Dengan Anak Yatim dan Kaum Dhuafa
Bupati Karo Hadiri High Level Meeting TPID Se-Sumatra Utara 
MCK Panti Asuhan As-Soghiri Mulai Diperbaiki
Satgas Yonif 700/WYC Borong Hasil Tani Masyarakat di Pasar Sinak, Mama Papua Tersenyum Bahagia
Babinsa Koramil 0201-12/HP Serka Jumingan Melaksanakan Gotong royong di Dusun I Desa Lama
Kodam I/BB Ajak Anak Panti Asuhan dan Sahabat Yatim Rekreasi dan Belanja Kebutuhan Lebaran
Babinsa Koramil 0201-09/MB, Koptu Supriadi Monitoring dan Pantau Langsung Pasar Murah di Bagan Deli

Berita Terkait

Jumat, 14 Maret 2025 - 23:29 WIB

Kapolres Simalungun Gelar Buka Puasa Bersama Anak Yatim dan Kaum Dhuafa

Jumat, 14 Maret 2025 - 23:24 WIB

Bhayangkari Cabang Simalungun Hadir di Acara Buka Puasa Bersama Kapolres Simalungun Dengan Anak Yatim dan Kaum Dhuafa

Jumat, 14 Maret 2025 - 22:37 WIB

Bupati Karo Hadiri High Level Meeting TPID Se-Sumatra Utara 

Jumat, 14 Maret 2025 - 22:31 WIB

MCK Panti Asuhan As-Soghiri Mulai Diperbaiki

Jumat, 14 Maret 2025 - 22:24 WIB

Babinsa Koramil 0201-12/HP Serka Jumingan Melaksanakan Gotong royong di Dusun I Desa Lama

Jumat, 14 Maret 2025 - 22:19 WIB

Kodam I/BB Ajak Anak Panti Asuhan dan Sahabat Yatim Rekreasi dan Belanja Kebutuhan Lebaran

Jumat, 14 Maret 2025 - 22:17 WIB

Babinsa Koramil 0201-09/MB, Koptu Supriadi Monitoring dan Pantau Langsung Pasar Murah di Bagan Deli

Jumat, 14 Maret 2025 - 22:15 WIB

Babinsa Koramil 0201-02/MT Hadiri Safari Ramadhan di Masjid Al-Ikhsaniyah Medan Perjuangan

Berita Terbaru

HEADLINE

Bupati Karo Hadiri High Level Meeting TPID Se-Sumatra Utara 

Jumat, 14 Mar 2025 - 22:37 WIB

HEADLINE

MCK Panti Asuhan As-Soghiri Mulai Diperbaiki

Jumat, 14 Mar 2025 - 22:31 WIB