Nagan Raya Agaranews.com – Serda Masri Babinsa Desa Blang Teungoh Kecamatan Kuala secara rutin melaksanakan Komunikasi Sosial dengan warga desa binaannya untuk menjalin keakraban, Rabu (11/12/2024)
Disela kesibukannya sebagai seorang prajurit Serda Masri secara kontinyu berkunjung ke desa binaannya untuk berbincang santai dengan warga untuk mengetahui permasalahan maupun perkembangan situasi di wilayahnya.
” Saya selalu menyempatkan diri untuk mengunjungi warga saya, mencari tahu apa yang menjadi problem sekaligus menjalin keakraban yang lebih erat,sehingga bila ada sesuatu hal maka warga tak sungkan sungkan untuk memberitahu saya sebagai Babinsa pada kesempatan pertama” ujar Serda Masri.
Komunikasi Sosial merupakan sarana yang cukup efektif di dalam membantu kelancaran tugas Babinsa di desa Binaannya. Dengan begitu wilayah dapat dikuasai sehingga potensi dan kontribusi wilayah bisa digunakan saat diperlukan.