Nagan Raya Agaranews.com – Koramil 05/Darul Makmur melaksanakan kegiatan pengecekan perlengkapan kendaraan pribadi di Makoramil Darul Makmur. Kegiatan ini dilakukan sebagai bagian dari upaya meningkatkan disiplin serta keselamatan dalam berlalu lintas bagi seluruh personel Koramil, bertempat Desa Alue Bili, Kecamatan Darul Makmur, Kabupaten Nagan Raya. Rabu( 11/12/2024)
Dalam pengecekan tersebut, para anggota Koramil memeriksa kelengkapan wajib kendaraan, seperti STNK, SIM, spion, lampu utama, lampu sein, rem, hingga kondisi ban. Kegiatan ini juga bertujuan memastikan bahwa seluruh kendaraan dalam kondisi layak pakai dan sesuai dengan standar keamanan yang berlaku.
Danramil 05/Darul Makmur, Letda Inf Ali Mustofa, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan langkah preventif untuk meminimalisir potensi kecelakaan dan pelanggaran lalu lintas.
“Kedisiplinan dalam berkendara adalah salah satu bentuk tanggung jawab personel TNI sebagai contoh bagi masyarakat. Dengan memastikan kendaraan kita lengkap dan aman, kita juga turut mendukung budaya tertib lalu lintas,” ujar Danramil
Kegiatan ini berlangsung dengan lancar, diikuti seluruh anggota Koramil dengan antusias. Setelah pengecekan selesai, Danramil juga mengingatkan pentingnya melakukan perawatan kendaraan secara berkala dan selalu mematuhi peraturan lalu lintas saat bertugas maupun dalam kehidupan sehari-hari.
Melalui kegiatan seperti ini, Koramil 05/Darul Makmur berharap dapat terus menciptakan budaya disiplin yang kuat dan menjadi teladan positif bagi masyarakat setempat.