Kutacane Agaranews.com – Babinsa Posramil Tanoh Alas, Serma Adisah Putra, jajaran Kodim 0108/Agara melaksanakan pendampingan kepada petani dalam upaya meningkatkan ketahanan pangan nasional. Kegiatan ini difokuskan pada pemilihan bibit kelapa sawit unggul di tempat pembibitan milik Bapak Tami di desa kute mejile Kec Tanoh Alas Kab, Aceh Tenggara, Senin (16/12/2024).
Dalam kesempatan tersebut, Serma Adisah Putra, memberikan arahan kepada para petani mengenai pentingnya memilih bibit unggul atau berlabel agar proses pertumbuhan tanaman tidak mengalami kegagalan, pemilihan bibit unggul menjadi kunci keberhasilan dalam budidaya kelapa sawit, oleh karena itu, pastikan bibit yang disemai memiliki kualitas terbaik,” ujar Serma Adisah Putra.
Lebih lanjut, Babinsa juga mengingatkan pentingnya pemberian pupuk yang seimbang, Pupuk yang diberikan harus sesuai dengan kebutuhan tanaman agar bibit kelapa sawit dapat tumbuh sehat dan maksimal,” jelasnya. Pendekatan ini dilakukan guna meningkatkan hasil panen petani di wilayah tersebut, yang pada akhirnya dapat mendukung program ketahanan pangan nasional. Imbuhnya
Selain memberikan edukasi kepada petani, kegiatan ini juga menunjukkan sinergi antara TNI dan masyarakat dalam mendukung pembangunan sektor pertanian. Babinsa diharapkan terus berperan aktif dalam mendukung program pemerintah untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat dipedesaan.pungkasnya.
Bapak Tami, pemilik pembibitan, mengapresiasi kehadiran dan arahan dari Babinsa. Menurutnya, pendampingan seperti ini sangat membantu petani dalam memahami teknik budidaya yang tepat.dengan pendampingan dari Babinsa, kami lebih percaya diri dalam mengelola tanaman kelapa sawit,” kata Bapak Tami.
(Pendim Agara)