Kutacane Agaranews.com – Curah hujan yang tinggi sehingga mengakibatkan Luapan air Sungai Lawe Kinga lapter dan parit-parit Irigasi tumpah, ketinggian Air berkisar 30 hingga 45 cm mengakibatkan beberapa rumah warga dan jalan Desa tergenang air. Selasa (24/12/24).
Danramil 0108-07/Semadam Lettu Inf Afifuddin menyampaikan, ada pun beberapa Desa yang terdampak luapan Air hujan yaitu desa.Lawe Kinga Lapter
dan desa lawe Kinga Gabungan
Untuk saat ini kita melaksanakan gerak cepat menentukan langkah-langkah penanganan darurat,kita sudah perintahkan para Babinsa untuk terjun ke lapangan membantu Warga yang terdampak banjir mengangkat barang penting, Eletronik warga ketempat yang lebih aman agar tidak adanya korsleting listrik.
Kita juga terus menghimbau kepada warga masyarakat agar tetap waspada situasi jika debit air tiba tiba meningkat, mengigat cuaca sudah mulai mendung dan sebagian wilayah sudah mulai turun hujan, pungkasnya.
(Pendim Agara).