Nagan Raya Agaranews.com – Dalam rangka mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat, Serda Zulkarnaen Babinsa Koramil 05/Darul Makmur Kodim 0116/Nagan Raya. Melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) bersama warga Desa Sukarame, Kecamatan Darul Makmur, Kabupaten Nagan Raya. Rabu (25/12/2024).
Kegiatan Komsos ini bertujuan untuk mempererat silaturahmi serta meningkatkan kerja sama antara TNI dengan masyarakat dalam menciptakan situasi yang aman, nyaman, dan kondusif di desa. Babinsa memberikan berbagai arahan kepada masyarakat, termasuk mengenai pentingnya menjaga keamanan lingkungan, ketertiban sosial, serta kebersihan desa.
Dalam kesempatan tersebut, Babinsa menyampaikan bahwa keberadaan TNI di tengah masyarakat tidak hanya untuk menjaga keamanan, tetapi juga untuk membantu menyelesaikan permasalahan yang ada. “Komsos ini menjadi salah satu cara kami mendekatkan diri kepada masyarakat, mendengar langsung aspirasi, dan mencari solusi bersama terhadap berbagai permasalahan,” ujar Babinsa.
Warga Desa Sukarame menyambut baik kegiatan tersebut. Mereka merasa kehadiran Babinsa memberikan rasa aman dan motivasi untuk terus menjaga kebersamaan di lingkungan desa.
Firman (30), mengapresiasi langkah Babinsa yang selalu hadir di tengah masyarakat. “Kami merasa sangat terbantu dengan kehadiran Babinsa yang selalu peduli terhadap kami, baik dalam urusan keamanan maupun pembangunan desa,” ungkapnya.
Melalui kegiatan Komsos ini, diharapkan sinergi antara TNI dan masyarakat dapat terus terjalin, sehingga menciptakan lingkungan yang harmonis dan kondusif di Desa Sukarame. Babinsa juga berkomitmen untuk terus hadir dalam mendukung kemajuan dan kesejahteraan masyarakat di wilayah binaannya