Nagan Raya Agaranews.com – Serda Masri Babinsa Koramil 01/Kuala melakukan kunjungan ke kebun petani pepaya di Desa Cot Kumbang Kecamatan Kuala. Kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat hubungan antara TNI dengan masyarakat, serta meningkatkan kesadaran dan partisipasi masyarakat dalam program Ketahanan Pangan nasional. Senin (24/02/2025).
Dalam kunjungan ini, Babinsa Serda Masri melihat langsung kondisi kebun petani dan berdiskusi dengan petani terkait dengan budidaya pepaya. Babinsa membagikan tips yang dapat dipraktikkan secara langsung untuk meningkatkan hasil panen buah pepaya.
“Kunjungan ke kebun pepaya serta berdiskusi dengan petani merupakan bagian dari tugas kami sebagai Babinsa. Dengan kegiatan seperti ini, kami dapat memahami tentang kebutuhan dan aspirasi dari warga tani binaan,” ujar Serda Masri.
Kegiatan ini juga sejalan dengan program pemerintah untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat, terutama petani . Dengan demikian, diharapkan hubungan antara TNI dengan masyarakat dapat semakin kuat dan harmoni.